Biodata Raisa dan perjalanan hidupnya selalu memancing rasa penasaran publik, termasuk melihat foto-foto transformasinya dari masa lampau.
Penyanyi bernama lengkap Raisa Andriana ini dikenal sebagai salah satu diva bersuara merdu yang bakatnya sudah terasah sejak kecil, di mana ia mengaku kecintaannya pada musik banyak terinspirasi dari lagu-lagu Disney.
Selain vokal yang indah, Raisa diidolakan karena parasnya yang menawan, menjadikannya sosok artis yang hampir sempurna.
Namun, di tengah popularitas tersebut, kehidupan pribadinya kini menjadi sorotan utama menyusul kabar gugatan cerai yang dilayangkannya kepada sang suami, Hamish Daud.
Lantas, seperti apa sebenarnya profil dan foto transformasi Raisa Andriana? Apakah ibu satu anak ini memang sudah cantik sejak dini?
Simak selengkapnya di di bawah ini!
Profil dan Biodata Raisa Andriana

Raisa Andriana, yang memiliki nama lengkap Raisa Andriana, lahir di Jakarta pada 6 Juni 1990.
Ia merupakan anak kedua dari dua bersaudara, dibesarkan oleh pasangan Allan N. Rachman (ayah) dan Ria Mariaty (ibu), serta memiliki seorang kakak laki-laki bernama Rinaldi Nurpratama.
Raisa, yang memiliki keturunan Sunda dan Belanda, menganut agama Islam dan dikenal memiliki hubungan yang erat dengan keluarganya.
Ia menempuh pendidikan tingginya di Universitas Bina Nusantara (Binus) jurusan Marketing Internasional Bisnis.
Bakat menyanyi Raisa telah terlihat sejak kecil.
Sebelum bersolo karier, ia sempat menjadi vokalis band Andante (cikal bakal Vierratale) dan merilis singel debut solonya, “Serba Salah” pada tahun 2010, yang langsung melambungkan namanya di industri musik Tanah Air.
- Nama Panggilan: Raisa / Yaya
- Nama Lengkap: Raisa Andriana
- Profesi: Penyanyi, Penulis Lagu, Aktris
- Ayah: Allan N. Rachman
- Ibu: Ria Mariaty
- Saudara: Rinaldi Nurpratama (kakak laki-laki)
- Negara Lahir: Jakarta, Indonesia
- Tinggi BadanSekitar 170 cm
- Keturunan: Sunda-Belanda
- Awal Karier: Rilis single solo “Serba Salah” (2010)
- Pendidikan: Sarjana Marketing Internasional Bisnis, Universitas Bina Nusantara
- Agama: Islam
- Pasangan: Hamish Daud Wyllie (Menikah 3 September 2017)
Foto Transformasi Raisa Andriana
1. Raisa Bersama sang Ibu
Sumber: Instagram @raisa6690
Meski kini telah menjadi ibu satu anak, Raisa tetaplah anak dari ibunya.
Dari kecil sampai sekarang, Raisa tetap kompak dengan sang ibu.
Pada beberapa momen tertentu pun Raisa kerap membagikan foto ia bersama ibunya di akun Instagram.
2. Foto Raisa Andriana Saat Masih Kecil
Sumber: Instagram @raisa6690
Ternyata wajah cantik Raisa sudah terpancar sejak masih kecil. Ditambah pipi chubby Raisa saat masih kecil bikin kita gemas melihatnya, ya, Parents?
3. Foto Transformasi Raisa Andriana dan Kakaknya
Sumber: Instagram @raisa6690
Dalam beberapa kesempatan, Raisa pun kerap membagikan potret dirinya bersama sang kakak, Rinaldi Nurpratama, di akun Instagram pribadinya.
Sepasang kakak adik ini memang terlihat kompak sejak kecil.
4. Raisa Bersama Rosa yang Merupakan Salah Satu Idolanya
Sumber: Instagram @raisa6690
Sama-sama memiliki suara indah dan menjadi diva Indonesia, ternyata Raisa sangat mengidolakan Rosa, lho.
Raisa mengaku jika Rosa adalah salah satu penyanyi favoritnya.
5. Kompaknya Raisa dan Afgan Syahreza sejak Dahulu
Sumber: Instagram @raisa6690
Ternyata Raisa dan Afgan memang sudah saling kenal sejak masa sekolah. Di SMA, Afgan adalah kakak kelas Raisa.
Enggak heran, ya, Parents, kalau sampai sekarang Raisa dan Afgan masih sangat kompak.
Mereka pun sering mengeluarkan lagu duet yang ciamik. Adapun salah satu lagu mereka berjudul Tunjukkan yang rilis pada November 2020.
Parents sudah mendengarkannya belum, nih?
6. Raisa Bersama Sepupu
Sumber: Instagram @raisa6690
Mengenakan hijab dan baju bernuansa ungu, Raisa diapit oleh kedua sepupu laki-lakinya (Marco Ivanos dan Mario Caesar).
Nyatanya, tak hanya dekat dan kompak dengan sang kakak, Raisa pun menjalin hubungan erat dengan anggota saudara yang lain.
7. Menikah dengan Hamish Daud
Sumber: Instagram @raisa6690
Pada 3 September 2017, Raisa dipersunting oleh Hamish Daud.
Saat ia menikah, tagar hari patah hati nasional ramai berseliweran di media sosial, bahkan tagar tersebut pun sudah ada sejak mereka bertunangan.
Kita doakan semoga pernikahan mereka awet hingga maut memisahkan, ya.
8. Raisa Hamil Anak Pertama
Sumber: Instagram @raisa6690
Setelah menikah, kabar kehamilan Raisa pun mencuat dan disambut bahagia oleh sejumlah masyarakat.
Banyak yang mendoakan kehamilan Raisa sehat hingga hari persalinan.
9. Raisa Bersama Zalina, Putri Kesayangannya
Sumber: Instagram @raisa6690
Waktu terus belalu, kini Raisa sudah menjadi ibu satu anak. Zalina, sang putri, pun sudah tumbuh menjadi anak yang aktif.
Namun, karena alasan pribadi, Raisa dan Hamish belum menunjukkan wajah Zalina di media sosial hingga saat ini.
Itulah biodata dan foto transformasi Raisa Andriana sejak kecil hingga kini sudah menjadi ibu.
Wajah cantiknya memang sudah terpancar sejak kecil, ya, Parents?
***
Baca Juga:
Selalu Cantik Berapapun Umurnya! Ini 9 Foto Perubahan Penampilan Asmirandah
Memesona! Intip 7 Transformasi Sherina Munaf dari Kecil Hingga Dewasa
Cantik Jelita! 5 Potret Transformasi Suri Cruise, Putri Tom Cruise yang Beranjak Remaja
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.