Film fantasi yang dibumbui dengan kisah romansa merupakan salah satu film yang masih digandrungi banyak orang. Film tentang vampir, drakula, hingga zombie selalu menjadi santapan hiburan untuk mereka yang sangat menyukai film dengan genre fantasi.
Berikut ini adalah datar delapan belas film tentang vampir atau drakula yang kerap laris di pasaran. Baik dari segi cerita, juga pemerannya yang memesona. Film-film ini juga memiliki rating, ada yang khusus untuk dewasa ada juga untuk semua umur, anak-anak juga bisa menikmatinya.
10 Film Tentang Vampir Layak Tonton
1. Bram’s Stoker Dracula (1992)
Disutradarai oleh salah satu sutradara terbaik Hollywood, Francis Ford Coppola, bahkan bisa dikatakan bahwa film ini aalah film terbaik tentang drakula.
Film ini menuai pujian karena banyak menampilkan adegan menyeramkan yang sangat baik, sehingga tergolong sebagai salah satu film terbaik yang pernah diproduksi.
Bahkan, salah satu karakternya, Professor Abraham Van Helsing, kemudian dibuatkan film tersendiri yang diperankan oleh Hugh Jackman, Van Helsing [2004].
Kisah ini diangkat dari novel klasik karya Bram Stoker yang diterbitkan pada tahun 1897 silam. Film ini dibintangi oleh jejeran aktor ternama Hollywood seperti Gary Oldman, Winona Ryder, Anthony Hopkins, dan Keanu Reeves.
Artikel terkait: 17 Rekomendasi Film Detektif dengan Plot Twist Mengejutkan, Cek Yuk!
2. Interview with the Vampire (1994)
Bagaimana jika aktor sekelas Brad Pitt dan Tom Cruise disatukan dalam satu film? Maka, nikmatilah film tentang vampir yang rilis tahun 1994 lalu, Interview with the Vampire.
Perlu diketahui bahwa film yang disutradarai oleh Neil Jordan ini merupakan adaptasi dari novel karya Anne Rice terbitan tahun 1976 dan menampilkan lagu “Sympathy for the Devil” yang dibawakan oleh Guns N’ Roses, yang juga merupakan remake dari lagu milik Rolling Stones.
Kesuksesan film Interview with the Vampire ini juga ditandai dengan berhasil masuk dua nominasi Oscar pada tahun 1995.
3. Van Helsing (2004)
Kisah Van Helsing dimulai dari Dr. Victor Frankenstein dengan bantun asistennya bernama Igor sukses membuat monster. Ini membuat seorang pemburu monster bernama Gabriel Van Helsing yang diperankan oleh Hugh Jackman harus turun tangan untuk membasmi para monster.
Hal ini dilakukannya setelah Helsing mengalami amnesia dan berharap dosa-dosa yang ia buat di masa lalu bisa terhapus.
Suatu ketika, Helsing juga didapuk untuk melindungi seorang perempuan bernama Anna Valerious yang diperankan dengan sangat baik oleh Kate Backinsale. Anna digadang-gadang sebagai manusia yang mampu membinasakan drakula.
Film yang disutradarai oleh Stephen Sommers ini menyuguhkan special effect yang dapat memuaskan para penontonnya. Juga kisah romansa Helsing dan Anna yang sangat baik diperankan oleh Jackman dan Backinsale.
Artikel terkait: Sedang Tayang! Simak Dulu Sinopsis dan Fakta Menarik Film The Batman Sebelum Nonton
4. Hotel Transylvania (2012)
Sosok drakula dibuat versi animasi produksi Sony Pictures Animation ini dapat memikat anak-anak untuk menonton kisah kocak Count Dracula.
Count Dracula memiliki anak bernama Mavis yang jatuh cinta dengan manusia biasa bernama Jonathan. Dengan segala cara sang ayah memisahkan Mavis untuk tidak jatuh ke pelukan si manusia tersebut.
Hotel Transylvania sukses membuat anak-anak hingga orang dewasa terhibur akan kisah drakula dan teman-temannya yang berada di hotel ‘ajaib’ itu.
Film animasi ini juga memiliki jajaran aktor Hollywood yang sukses menyumbangkan suara mereka. Ada Adam Sandler, Selena Gomez, Andy Samberg, hingga Steve Buscemi.
5. Daybreakers (2009)
Selanjutnya adalah Daybreakers yang dibintangi oleh Ethan Hawke. Dimulai dari tahun 2009, sebuah virus menyebar dan membuat kepanikan global. Pandemik paling ditakutkan terjadi ketika seluruh orang di dunia yang terinfeksi berubah menjadi vampir abadi.
Meski begitu, vampir-vampir ini merupakan jenis vampir cerdas. Seorang ilmuwan yang sudah berubah menjadi vampir bernama Edward Dalton (Ethan Hawke) mulai berpikir bagaimana caranya untuk bisa terus mendapatkan darah manusia yang tidak akan habis layaknya air.
Daybreakers sangat wajib ditonton karena kisah cerita yang menegangkan, dan aksi Etham Hawke yang tak perlu dipertanyakan lagi.
Artikel terkait: 15 Rekomendasi Film Terbaik Jennifer Lopez, Romcom hingga Thriller!
6. Dark Shadows (2012)
Tim Burton dan Johnny Depp kembali berduet dalam sebuah film yang juga tak jauh dari tema vampir. Dark Shadows memiliki kisah pada tahun 1752, sepasang suami isri, Joshua dan Naomi Collins bersama anaknya Barnabas pindah dari Liverpool ke Amerika.
Di tempat barunya mereka membuat rumah megah yang diberi nama Collinwood Manor. Seorang asisten di rumah barunya yang bernama Angellique Bouchard menyukai Barnabas, sayang cintanya bertepuk sebelah tangan.
Angellique yang ternyata seorang penyihir mengutuk setiap wanita yang dekat dengan Barnabas akan mati dan mengutuk Barnabas menjadi vampire yang dikubur hidup-hidup setelah dia menghasut warga.
Film yang disutradarai oleh sahabat Johnny Depp ini, Tim Burton, seperti biasa menghadirkan film yang berbeda dan tentu saja sangat sayang dilewatkan.
7. Blade (1998)
Salah satu karakter superhero dari Marvel Comics ini memang berasal dari ras vampir, tetapi dia sendiri menghabiskan hidupnya untuk memburu kelompok vampir yang berusaha memusnahkan ras manusia dan ras vampir sendiri. Blade memiliki kemampuan bela diri yang tinggi dan senjata andalannya adalah sebuah pedang.
Pada tahun 1998 lalu, Blade diperankan oleh Wesley Snipes, selain itu ia juga memerankan sosok Blade di sekuel film yang sudah dirilis, yaitu Blade II [2002], dan Blade: Trinity [2004]. Kabarnya, Marvel telah mengabarkan bahwa Blade selanjutnya akan diperankan oleh aktor peraih Oscar, Mahershala Ali.
8. From Dusk Till Dawn (1996)
Setelah sukses dalam peredarannya, film ini tidak butuh waktu lama untuk menyandang status cult classic, karena akan sangat jarang sekali film seperti ini diproduksi kembali.
Bahkan dua film sekuelnya tidak bisa menyamai kualitas film ini dan langsung masuk ke peredaran home video. Untungnya, ketika dirilis dalam bentuk serial TV, franchise ini kembali hidup selama tiga musim.
9. Underworld (2003 – 2016)
Benar, Underworld memiliki serinya hingga tahun 2016. Dimulai tahun 2003 lalu, tidak membuat Kate Backinsale bergidik untuk meninggalkan film satu ini.
Pada intinya film satu ini mempertemukan bangsa vampir dengan seteru abadinya, werewolf, tetapi dalam nama lainnya, lycan. Karakter utamanya adalah seorang vampire death dealer bernama Selene yang jatuh cinta kepada seorang manusia yang kemudian berubah menjadi lycan setelah diserang dan digigit oleh bangsa serigala itu.
Bagi pencinta film Underworld pasti sudah hafal bahwa penutup film ini tahun 2016 dengan aksi pertempuran terakhir bangsa lycan dan vampir.
10. The Twilight Saga (2008 – 2012)
Sepertinya tak ada yang tak mengenal film fenomenal satu ini. Film tentang vampir yang jatuh cinta kepada manusia biasa. Serialnya berurutan dimulai dari Twilight (2008), New Moon (2009), Eclipse (2010), The Breaking Dawn I (2011), dan The Breaking Dawn II (2012).
Kisah bermula ketika Bella Swan jatuh cinta kepada Edward Cullen, siswa baru di sekolah. Cintanya diuji ketika ia mengetahui fakta bahwa pria yang dicintainya adalah golongan vampir.
Diangkat pula dari novel laris karya Stephenie Meyer, film Twilight Saga merupakan film vampir terlaris. Bahkan aktor-aktor seperti Robert Pattinson, Kristen Stewart, hingga Taylor Lautner kerap dikenal masyarakat sebagai tokoh perannya di film satu ini.
Itu dia Parents, deretan film terbaik tentang vampir dan drakula. Film mana yang ada dalam watchlist Anda dan keluarga?
Baca juga:
16 Film Barat Terbaik Sepanjang Masa untuk Akhir Pekan, Cek Yuk!
10 Rekomendasi Film Horor Thailand Terbaik, Bikin Nggak Bisa Tidur!
Totalitas, Begini 11 Transformasi Aktor Hollywood Demi Peran di Film