Sinopsis dan Fakta-Fakta Film Teluh, Diadaptasi dari Kisah Nyata

Film Teluh merupakan film bergenre horor-thriller yang mengisahkan teror yang terjadi akibat balas dendam dan dosa yang tak terampuni.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Film Teluh telah tayang di bioskop Tanah Air pada Kamis (20/1/2022) kemarin nih Parents! Bergenre horor, film ini memiliki latar tahun 1990-an dan diproduksi oleh 786 Production, Mercusuar Films, Black Horse Entertainment, serta Morning Sky Entertainment.

Film ini mengisahkan teror yang terjadi akibat balas dendam dan dosa yang tak terampuni.

Dedy Mercy menjadi sutradara sekaligus produser bersama Gambulano APH sebagai penulis naskah. Sebelumnya, Dedy Mercy pernah menyutradarai film-film Palasik (2015), Hagesu (2015), dan Hantu Merah Casablanca (2014).

Lantas, bagaimana sinopsis film Teluh dan fakta-fakta yang melingkupi film ini? Yuk simak beritanya lewat ulasan berikut ini!

Artikel Terkait: 10 Film Keluarga Netflix untuk Ditonton di Akhir Pekan, Yuk Ajak Si Kecil

Sinopsis Fim Teluh, Tentang Balas Dendam

Film Teluh dapat disaksikan melalui bioskop-bioskop Cinema XXI di Indonesia. Film ini memiliki setting tempat di Jawa, kisahnya bermula dari pembunuhan misterius terhadap Yulia (Farahdiba Ferreira), karyawati dan selingkuhan Pak Indra (Baron Hermanto).

Pak Indra adalah seorang direktur dan pemilik perusahaan batik, cerita menegangkan dalam film Teluh kemudian mengalir.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kematian Yulia yang misterius berawal dari jasadnya yang ditemukan menggantung. Warga menganggap kematian Yulia karena bunuh diri.

Diketahui, sebelum meninggal, Yulia mendapat teluh dalam bentuk Daru di rumahnya. Daru merupakan bola api yang menyambangi rumah korban, sebagai tanda teluh (tenung) dikirim oleh seseorang pemilik ilmu hitam.

Masyarakat Jawa memiliki kepercayaan bahwa jatuhnya Daru di rumah menandakan malapetaka akan menimpa mereka yang menghuninya. Setelah Yulia meninggal, teror misterius mengikuti keluarga Pak Indra.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Arwah Yulia yang mati penasaran, ternyata ingin melampiaskan dendam kepada orang yang telah mengirimkan teluh kepadanya. Beberapa bulan kemudian, keluarga Pak Indra mendapat kiriman teluh yang jatuh di halaman rumahnya.

Sejak peristiwa itu, satu per satu keluarga Pak Indra mengalami hal mistis yang juga mengancam nyawa mereka. Keluarga Pak Indra yang tidak bersalah terkena imbas teluh yang mengancam mereka. Mereka mencoba untuk melawan teluh yang telah mengutuknya.

Artikel Terkait: 7 Aplikasi Streaming Film Terbaik untuk Menemani Hari Libur di Rumah

Diadaptasi dari Kisah Nyata

Teluh berlatar tahun 1990 di sebuah tempat di Jawa yang diadaptasi dari kisah nyata. Kejadian teluh yang dipercaya oleh masyarakat Jawa tentunya pernah terjadi sehingga menjadi sebuah kepercayaan di kalangan mereka.

Meski demikian, belum ada informasi lebih lanjut dari tim produksi tentang kisah mana yang diadaptasi untuk dijadikan filmnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dibintangi Aktor dan Aktris Spesialisasi Horor

Baron Hermanto sebagai pemeran utama akan beradu akting dengan Monique Henry dalam film berdurasi 101 menit ini.

Sebelumnya, Baron pernah bermain di film-film horor, di antaranya Paku Kuntilanak (2009), Tiran: Mati di Ranjang (2010), Misteri Pasar Kaget (2012), Rasuk (2018) dan masih banyak lagi.

Sementara itu, Monique Henry juga sering membintangi film-film horor sepanjang kariernya, seperti Kuntilanak Beranak (2009), Affair (2010), Pocong Jumat Kliwon (2010), Pantai Selatan (2013).

Para pemain lain yang ikut beradu akting dalam film Teluh, di antaranya adalah Daisy Brata, Farahdiba Ferreira, Ferdi Ali, Yati Pesek, P. Waluyo, Vanny Anggraini, Sungkar, dan Nadira.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: 5 Geng Artis Korea yang Banyak Fans, Ada V BTS hingga Song Hye Kyo 

Film Teluh Rating 17 Tahun Keatas

Lembaga Sensor Film Indonesia (LSFI) mengklasifikasikan Teluh sebagai film buat kategori usia 17 tahun ke atas. Melihat trailer film yang diunggah, ada beberapa adegan yang tidak cocok untuk anak di bawah usia 17 tahun.

Lantas, berhasilkah keluarga Pak Indra menyelamatkan diri dari kutukan teluh yang dikirimkan kepada mereka? Semua itu bisa disaksikan dengan menonton film Teluh yang mulai tayang di bioskop pada 20 Januari 2022 ya Parents!

Baca juga:

5 Artis Gadis Sampul saat Remaja, Intip Potret Jadul Mereka di Cover Majalah

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Orang Tuanya Divonis 1 Tahun Penjara, Putri Sulung Nia Ramadhani Menangis Histeris

10 Film Netflix Spesial Natal, Ada The Silent Sea Film Terbaru Gong Yoo!