5 Fakta Akad Nikah Via Vallen dan Suami, Dua Menteri Jadi Saksi

Salah satu fakta Akad nikah Via Valle dan Chevra Yolandi adalah ada dua menteri Jokowi hadir sebagai saksi. Apa alasannya?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penyanyi dangdut ternama, Via Vallen baru saja melangsungkan pernikahannya dengan Chevra Yolandi yang juga seorang vokalin band Papinka. Seperti yang telah diberitakan bahwa Chevra Yolandi dan Via Vallen menggelar akad nikah pada Jumat (15/7/2022) di hotel JW Mariott Surabaya, Jawa Timur. Maka, berikut fakta akad nikah Via Vallen dan suami.

Untuk prosesi ijab kabul Via Vallen dan Chevra Yolandi ini telah digelar pada pukul 08.45 WIB dan disiarkan lansung oleh salah satu stasiun dan streaming.

Parents ingin tahu fakta apa saja yang ada dalam prosesi akad nikah Via Vallen dan Chevra Yolandi:

5 Fakta Akad Nikah Via Vallen

1. Ijab Kabul Berlangsung dengan Lancar

Fakta akad nikah Via Vallen pertama adalah setelah tradisi pasrah penganten, Chevra Yolandi diapit orang tua mempelai wanita menuju ke tempat ijab kabul.

Terlihat tegang, Chevra tetap berusaha menenangkan perasaan dan lancar mengucap ijab kabul. Hasilnya ijab kabul tersebut berjalan dengan lancar, Parents. Maka, Chevra sah menjadi suami Via Vallen.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Perjalanan Cinta Via Vallen dan Chevra, Awalnya Saling Cuek

2. Mengenakan Busana Adat Jawa

Selain itu, fakta selanjutnya adalah sebelum acara ijab kabul berlangsung, Via dan Chevra melangsungkan prosesi serah terima mempelai pria terlebih dahulu.

Vokali band Papinka itu pun tampak begitu menarik dalam balutan busana pengantin pria adat Jawa berwarna putih.

Sedangkan, Via Vallen tampil anggun menggunakan kebaya kutubaru pengantin berwarna putih dengan paes Jawa khas Solo Putri.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dalam prosesi sebelum ijab kabul tersebut, Via berada di ruangan lain. Mereka belum dipertemukan sebelum resmi menjadi suami istri, Parents.

3. Akhirnya Dipertemukan

Kemudian, setelah resmi menjadi suami istri, akhirnya Via Vallen dan Chevra akhirnya dipertemukan setelah beberapa hari tak bersua setelah prosesi pingit.

Saat bertemu, senyum bahagia terpancar dari wajah kedua pasangan suami istri tersebut. Kebahagiaan nampak jelas di wajah mereka.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: 5 Sumber Kekayaan Chevra Yolandi yang Kini Jadi Suami Via Vallen

4. Mahar untuk Via Vallen Jadi Sorotan

Fakta akad nikah Via Vallen yang tak kalah penting adalah mahar yang diberikan Chevra. Tak tanggung-tanggung Chevra memberikan maskawin sejumlah 1.507 Euro dan emas seberat 157 gram serta alat shalat lengkap kepada sang istri.

Kemudian, penyerahan maskawin dan cincin penyematan cincin di jari manis pun diabadikan oleh kamera dan media pastinya. Keduanya senyum semringah kala memamerkan momen tersebut.

5. Dua Menteri Kabinet Presiden Jokowi Didaulat Menjadi Saksi Nikah

The last but not least, fakta akad nikah Via Vallen selanjutnya adalah momen ini juga dihadiri oleh Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono sebagai saksi.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dalam sesi obrolan dengan presenter Ramzi, Erick Thohir mengatakan bahwa Via Vallen menghubunginya melalui sambungan telepon untuk menjadi saksi.

Menteri BUMN tersebut kemudian mengajak Basuki Hadimuljono. Walau, memang keduanya pun hadir tetapi hanya sebentar berada di lokasi karena kepadatan jadwal.

Ternyata hadirnya dua Menteri Jokowi menjadi saksi pernikahan masih terkait dengan Asian Games. Via Vallen yang dulu pernah mengisi soundtrack utama Asian Games 2018 menjadi pertimbangan Erick Thohir dan Basuki Hadimuljono langsung berkenan saat diminta jadi saksi pernikahan.

Saat itu Via Vallen membawakan lagu Meraih Bintang. Sementara Erick Thohir berperan sebagai Ketua Panitia Asian Games 2018 (INASGOC).

Sementara Basuki Hadimuljono dipercaya untuk membangun infrastruktur ajang olahraga internasional yang pertama kali diadakan di Indonesia itu.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Sebagai bagian dari keluarga besar Asian Games, saya dan pak @basuki_hadimuljono tidak berpikir dua kali ketika diminta menjadi saksi nikah Mba Via,” tuturnya.

Erick Thohir berharap pernikahan Via Vallen dan Chevra Yolandi senantiasa menjadi keluarga yang sakinah, mawadah, warahmah. Sebagai penutup, Mapag penganten jadi puncak acara yang digelar pada esok hari, tepatnya pada Minggu (17/7/2022).

Wah, wah selamat untuk Via Vallen dan suami. Semoga menjadi keluarga yang bahagia.

Baca juga:

Potret Romantis Via Vallen dan Chevra Yolandi, Preweddingkah?

Kekayaan Via Vallen Capai Puluhan Triliun, Ini Kelima Sumbernya

Kesedihan Kisah Masa Kecil Via Vallen, Tak Dekat dengan Orangtua