7 Drama Korea Komedi Romantis, Cocok Ditonton Bareng Pasangan!

Inilah drama Korea komedi romantis yang akan menyegarkan hari-hari Anda!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Drama Korea komedi romantis adalah sub-genre yang kerap membuat para penontonnya tertawa dan tersipu secara bergantian. Kehadiran sub-genre ini selalu dinantikan karena amat cocok jadi tontonan penghilang penat.

Berikut ini adalah deretan drama Korea komedi romantis yang kami rekomendasikan.

Latar belakang yang dipilih oleh drama-drama berikut sangat bervariasi, sehingga dijamin Anda tidak akan bosan kala menontonnya!

Artikel Terkait: 17 Pilihan Drama Korea Komedi, Hiburan Seru di Akhir Pekan!

Drama Korea Komedi Romantis yang Seru

1. The Law Cafe (2022)

Berlatar belakang dunia hukum, drama Korea yang diadaptasi dari novel web dengan judul yang sama ini memiliki bergenre komedi romantis.

Dalam drama ini, Lee Seung Gi berakting sebagai Kim Jung Ho, mantan jaksa jenius yang memutuskan keluar dari pekerjaannya dan memilih menjadi tuan tanah.

Dia menyewakan ruangan dalam gedung miliknya sebagai mata pencaharian. Ada juga Lee Se Young yang memerankan tokoh Kim Yu Ri, mantan pacar Kim Jung Ho yang berprofesi sebagai pengacara.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kim Yu Ri yang berkarakter nyentrik secara kebetulan menyewa properti yang dimiliki Kim Jung Ho.

Pertemuan keduanya membuka kembali kisah lama cinta mereka yang berakhir secara menggantung.

Jika biasanya drama yang menggunakan latar belakang hukum cenderung bersifat serius dan menegangkan, Law Café membawa nuansa yang berbeda dengan interaksi antar pemain yang agak aneh dan kocak, tapi sekaligus menggemaskan.

2. A Business Proposal (2022)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Drama Korea komedi romantis ini diadaptasi dari sebuah webtoon berjudul The Office Blind Date keluaran tahun 2017.

Meskipun alur cerita drakor Business Proposal agak klise, tapi drama ini mencetak rating tinggi karena chemistry dan akting pemainnya yang menyegarkan.

Tidak peduli dengan alur ceritanya yang mudah ditebak, pemirsa tetap jatuh cinta dan ikut berdebar-debar saat menontonnya.

Berkisah tentang Kang Tae Mu (Ahn Hyo Seop) yang dijodohkan dengan Jin Young Seo (Seo In Ah) oleh sang kakek.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Namun, alih-alih bertemu dengan sang gadis, sang CEO muda yang kaya ini bertemu dengan Shin Ha Ri (Kim Sejeong), sahabat Jin Young Seo yang menggantikannya pergi kencan demi iming-iming uang.

Keduanya pun memulai hubungan palsu demi mengelabui kakek Kang Tae Mu.

Namun, Kang Tae Mu akhirnya benar-benar jatuh hati pada Shin Ha Ri.

Tak hanya romantika antara Kang Tae Mu dan Shin Ha Ri, hubungan para second lead pun berhasil bikin para pemirsa jadi histeris karena terlalu uwu.

Artikel Terkait: 7 Rekomendasi Drama Korea tentang Zombie, Ada yang Bergenre Komedi

3. Yumi’s Cells 1 & 2 (2021 – 2022)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Yumi’s Cells adalah adaptasi dari webtoon populer yang tokoh utamanya adalah Yumi (Kim Go-eun), perempuan usia 30-an tahun yang masih single.

Dia memiliki kesulitan dalam mengungkapkan perasaannya sehari-hari. Namun, berkat hubungan pertemanan, pekerjaan dan kehidupan romantisnya, Yumi terus tumbuh dan menemukan kebahagiaan.

Drama ini merupakan drama yang diambil dari perspektif psikologis, penonton akan diajak menikmati kisah sang tokoh utama dari sudut pandang sel-sel otak Yumi.

Sel-sel tersebut adalah sel cinta, logika, kekerasan, baik, buruk, dan lain-lain. Interaksi antara satu sel dengan sel lainnya sangat lucu tapi sekaligus informatif lo Parents!

Dalam Yumi’s Cells pertama, sel cinta Yumi mengalami koma karena serentetan kegagalan cinta.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sel cinta tersebut kembali bangkit saat bertemu Goo Woong (Ahn Bo Hyun).

Sementara itu dalam season dua, kisah cinta di antara Yumi dan Woong diwarnai kehadiran Yoo Bobby (Jinyoung GOT7).

Pemirsa pun terbelah menjadi tim Woong dan tim Bobby.

4. Mr. Queen (2021)

Drama Korea Mr. Queen menjadi populer di antara penggemar drakor karena dinilai mampu menyajikan sesuatu yang bikin perasaan jadi “campur aduk” saat menontonnya.

Mr. Queen pun berhasil menyatukan banyak elemen, mulai dari sageuk, romansa, komedi, hingga aksi dengan harmonis.

Drama ini mengisahkan tentang seorang laki-laki dari zaman modern yang jiwanya masuk ke tubuh seorang putri bangsawan dari Dinasti Joseon.

Laki-laki tersebut adalah Jang Bong Hwan (Choi Jin-hyuk), koki kepresidenan Korea Selatan yang skillful, tapi sombong dan suka main perempuan.

Ketika ia terlibat intrik politik, ia mengalami insiden yang membuatnya tak sadarkan diri.

Permasalahan dimulai ketika sang koki membuka mata, dan berada di tubuh Kim So Young (Shin Hye-sun), calon istri Raja Cheoljong (Kim Jung-hyun).

Sekuat tenaga ia berusaha kembali ke masa depan, tapi usahanya tak membuahkan hasil. Meski awalnya keduanya saling membenci, akhirnya mereka bahu membahu untuk melawan politik kerjaan yang korup.

Tak hanya itu, perlahan cinta di antara mereka pun mulai tumbuh di tengah segala kesalahpahaman yang terjadi di masa lalu.

Kekuatan drama ini adalah pada premis ceritanya yang kuat, unsur komedi segar yang komikal tapi tidak dipaksakan, pembentukan masing-masing karakter yang solid, serta tak lupa visual drama yang sangat cerah dan indah!

5. True Beauty (2020-2021)

True Beauty berkisah tentang Lim Ju Kyung (Moon Ga Young) yang minder karena penampilannya. Ia kerap dibully oleh keluarga dan teman-temannya karena dinilai kurang cantik.

Bosan diperlakukan demikian, Ju Kyung kemudian mempelajari cara menata rias wajah dari video tutorial di Internet.

Dia pun berhasil menyulap penampilannya, hingga teman-teman sekolahnya memanggil dirinya dengan sebutan dewi.

Drama True Beauty penuh dengan tingkah kocak dari tokoh utama yang kerap membuat para penonton tertawa.

Artikel Terkait: Tema Keluarga Hingga Komedi, Ini 8 Drama Korea Terbaik di Bulan Juni

6. Crash Landing on You (2019)

Meski telah tayang dari tahun 2019 silam, Crash Landing on You (CLOY) adalah drama Korea komedi romantis yang sayang jika dilewatkan.

Banyak pemirsa yang menobatkan CLOY sebagai salah satu drakor terbaik dengan genre komedi romantis, karena ceritanya yang menarik serta akting Son Ye Jin yang menawan.

Drama komedi romantis CLOY berkisah tentang kehidupan Yoon Se Ri (Son Ye Jin), seorang konglomerat asal Korea Selatan yang tidak sengaja terdampar di wilayah Korea Utara.

Dia kemudian bertemu Lee Jeong-hyuk (Hyun Bin), seorang tentara Korea Utara. Perlahan, cinta bersemi di antara keduanya di antara perseteruan yang terjadi antara kedua negara mereka.

7. Romance Is A Bonus Book (2019)

Romance Is a Bonus Book adalah drama Korea dengan genre komedi romantis yang berkisah tentang hubungan cinta yang bersemi di sebuah penerbitan.

Tokoh utamanya adalah seorang kepala editor muda dan seorang gadis yang tengah bingung mencari pekerjaan.

Di serial ini, Wi Ha Joon memerankan tokoh Ji Seo Joon, seorang freelancer desainer buku yang ingin dipekerjakan oleh perusahaan penerbitan.

Seo Joon berpapasan dengan Kang Dan Yi, dan menyukainya. Sayangnya, ia harus berhadapan dengan Cha Eun-ho, teman lama Kang Dan Yi sekaligus bos di penerbitan tersebut.

Drama in menjadi unik karena mengambil latar belakang dunia penerbitan yang dikemas dengan apik.

Demikianlah deretan drama Korea komedi romantis yang kami rekomendasikan. Cocok banget untuk dinikmati saat weekend!

***

Baca Juga:

35 Drama Korea Romantis Terbaik dan Populer, Ada Kisah Manis hingga Bikin Nangis

7 Rekomendasi Drama Korea Bertema Kerajaan, Romantis Sekaligus Menegangkan!

Romantis! Ini 7 Rekomendasi Drama Korea Tentang Percintaan di Tempat Kerja

Penulis

Ella Sandi