12 Film dan Drama Chun Woo Hee, Curi Perhatian Lewat The 8 Show!

Ternyata, Chun Woo Hee sudah tergolong chungmuro atau aktris papan atas Korea Selatan. Ini deretan film dan drama-nya yang wajib ditonton!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nama Chun Woo Hee sering muncul di trending media sosial akhir-akhir ini. Pasalnya, aktingnya di drama The 8 Show dan Atypical Family mendapat banyak pujian. Tidak mengherankan sebenarnya, mengingat sudah banyak deretan film dan drama yang dibintangi Chun Woo Hee hingga kini.

Namanya mungkin baru dikenal di kalangan pecinta drakor Indonesia. Namun, di Korea Selatan, popularitas Chun Woo Hee tak perlu diragukan lagi.

Bahkan, dia termasuk ke dalam jajaran aktris chungmuro alias yang paling diperhitungkan dan dihormati di industri peran. Kebanyakan, aktris chungmuro juga lebih sering membintangi film ketimbang drama serial.

Hal ini jugalah yang mungkin membuat nama Woo Hee baru dikenal di kalangan pecinta drakor Tanah Air, setelah membintangi 2 drama sekaligus yang ditayangkan di Netflix.

Nah, theAsianparent sudah merangkum deretan film dan drama Korea Chun Woo Hee yang bisa Anda tonton, nih. Berikut daftar lengkapnya!

Artikel Terkait: 11 Drama Korea Tayang Mei 2024, Ada Genre Komedi Romantis hingga Aksi!

Drama Korea Terbaik yang Dibintangi Chun Woo Hee

1. The 8 Show (2024)

Nama Chun Woo Hee mulai dibicarakan di kalangan pecinta drakor Indonesia berkat peran nyentriknya di The 8 Show

Ini merupakan drama Korea thriller-mystery yang tayang di Netflix. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Diangkat dari webtoon berjudul Money Game, bisa dibilang ini merupakan drama genre survival yang mirip dengan Squid Game

Mengisahkan tentang 8 orang yang diundang ke variety show bernama Money Game. Masing-masing mereka disuruh tinggal di ruangan studio di lantai berbeda (lantai 1-8) dan bertahan di sana selama 100 hari.

Jika mereka bisa bertahan, maka akan dapat hadiah berupa uang yang jumlahnya menggiurkan.

2. The Atypical Family (2024)

Selain The 8 Show, serial Netflix yang dibintangi Chun Woo Hee lainnya adalah The Atypical Family. Di drakor ini, Woo Hee beradu akting dengan aktor Jang Ki Yong.

Kalau di The 8 Show Woo Hee berperan sebagai perempuan nyentrik, di The Atypical Family ini dia memerankan karakter yang misterius, lho. 

The Atypical Family mengisahkan tentang sebuah keluarga yang dulunya punya kekuatan super, tetapi kekuatan mereka entah mengapa hilang.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Namun, tanpa sengaja, perempuan bernama Do Da Hae (Chun Woo Hee) masuk ke keluarga tersebut dan secara perlahan mengembalikan kekuatan mereka.

Sang ibu dari keluarga itu pun lalu berniat menjodohkan anaknya, Bok Gwi Ju (Jang Ki Yong) dengan Do Da Hae karena percaya jika perempuan itu adalah penyelamat keluarga.

Sayangnya, Do Da Hae menyimpan rahasia dan punya motif terselubung terhadap keluarga tersebut.

3. Delightfully Deceitful (2023)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Buat Anda yang suka genre crime atau kriminal, Delightfully Deceitful patut ditonton. Di drama ini, Chun Woo Hee beradu akting bersama Kim Dong Wook.

Termasuk drakor underrated, serial ini mengisahkan tentang Lee Ro Woom (Chun Woo Hee), seorang penipu ulung yang banyak melakukan aksi kriminal.

Karena suatu tragedi, dia pun harus berurusan dengan Han Moo Young (Kim Dong Wook), seorang pengacara bijaksana dan benci kejahatan.

4. Be Melodramatic (2019)

Nah, kalau drakor satu ini cocoknya untuk Anda penyuka genre slice of life.

Be Melodramatic mengisahkan tentang tiga sahabat perempuan yang punya masalah masing-masing.

Chun Woo Hee berperan sebagai Im Jin Joo, seorang penulis naskah drama yang skeptis soal cinta karena pernah dikhianati kekasihnya. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sementara itu, ada Lee Eun Jung (Jeon Yeo Bin), yang merupakan seorang sutradara film dokumenter yang ditinggal mati suaminya sehingga punya masalah psikologis.

Terakhir, ada Hwang Han Joo (Han Ji Eun), seorang single mother yang sedang kesulitan dalam hal perekonomian.

5. Argon (2017)

Ini merupakan drama Chun Woo Hee yang mengisahkan seputar kehidupan jurnalis.

Di drakor ini, Woo Hee berperan sebagai seorang reporter kontrak bernama Lee Yeon Hwa yang bekerja di tim kanal investigasi bernama ‘Argon’ yang dipimpin oleh atasan yang strict, Kim Baek Jin (Kim Ju Hyeok). 

Berbagai kasus dia tangani meskipun banyak tekanan juga yang didapat Lee Yeon Hwa saat bekerja bersama Baek Jin.

Artikel Terkait: 5 Fakta Jang Ki Yong yang Sukses Bangun Romansa dengan Song Hye Kyo di ‘Now, We Are Breaking Up’

Rekomendasi Film Korea Populer Dibintangi Chun Woo Hee

6. Unlocked (2023)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Merupakan film thriller di Netfix yang cukup populer dan dibintang Chun Woo Hee. Di film ini, Woo Hee beradu akting dengan aktor-idol Im Si Wan.

Mengisahkan tentang Lee Na Mi (Chun Woo Hee), seorang karyawan perusahaan start-up yang kehilangan ponselnya. Untungnya, seseorang menemukan ponselnya yang hilang tersebut tapi dalam keadaan rusak.

Ternyata, ponsel Na Mi ditemukan oleh Oh Jun Yeong (Im Si Wan), seorang kriminal yang sering melakukan aksi kejahatan dengan cara menyadap ponsel. Na Mi pun menjadi target korban Jun Young selanjutnya.

7. I Want to Know Your Parents (2022)

Di film ini, Woo Hee menjadi pemeran pembantu. Dia bermain dengan deretan aktor dan aktris chungmuro lainnya seperti Sol Kyung Gu dan Moon So Ri. 

Mengisahkan tentang kasus murid laki-laki dari sekolah elite yang jatuh ke danau dan ditemukan tidak sadarkan diri.

Akibat kasus ini, para orang tua dari semua murid di sana dipanggil sebagai proses investigasi kasus.

8. Anchor (2022)

Chun Woo Hee memang sering mengambil film dengan genre crime dan thriller. Film Anchor ini lagi-lagi punya genre serupa dengan film sebelumnya.

Anchor mengisahkan tentang news anchor terkenal bernama Se Ra (Chun Woo Hee). Dia mendapatkan telepon misterius dari seorang perempuan bernama Mi So. Perempuan itu mengatakan bahwa dia akan segera meninggal karena ada yang ingin membunuhnya.

Se Ra pun memilih menginvestigasi informasi yang diterimanya tersebut dan mengunjungi rumah Mi So dan ternyata dia sudah tidak bernyawa.

9. One Day (2017)

Jangan khawatir kalau Anda bukan penyuka genre thriller atau kriminal. Chun Woo Hee juga punya kok, film yang genre-nya romantis seperti One Day ini.

Meski memang, film ini tak luput dari scene kriminal dan plot twist misterius.

Mengisahkan tentang penyelidik asuransi bernama Gang Soo (Kim Nam Gil) yang sedang depresi karena kematian istrinya.

Namun, dia harus kembali bekerja dan menyelidiki kasus yang melibatkan perempuan bernama Mi So (Chun Woo Hee) yang sedang koma.

Namun, saat mengunjungi ke rumah sakit, Gang Soo melihat sosok Mi So.

Ternyata, dia adalah satu-satunya orang yang bisa melihat ‘arwah’ Mi So yang tubuhnya sedang terbaring tak berdaya.

10. The Wailing (2016)

Merupakan film thriller-horror terbaik Korea Selatan. Dibintangi Chun Woo Hee, Kwak Do Won, Jun Kunimura, dan Hwang Jung Min.

Mengisahkan tentang sebuah desa yang tiba-tiba saja menjadi tempat kematian misterius yang kejam.

Polisis mengira bahwa kematian yang terjadi tersebut disebabkan oleh jamur liar yang beracun. Namun, ternyata penyebabnya lebih berbahaya dari itu.

11. Love, Lies (2016)

Merupakan film Chun Woo Hee yang wajib banget ditonton. Selain Woo Hee, film ini juga dibintangi oleh artis Korea populer lain, Han Hyo Joo dan Yoo Yeon Seok.

Latar filmnya di tahun 1940 saat Jepang masih menjajah Korea Selatan. Mengisahkan kisah cinta segitiga antara Jung So Yool (Han Hyo Joo), Seo Yeon Hee (Chun Woo Hee) dan Kim Yoon Woo (Yoo Yeon Seok).

12. Han Gong Ju (2014)

Ini merupakan film yang membuat Woo Hee mendapat banyak penghargaan lho, Parents.

Lewat film Han Gong Ju ini, Woo Hee berhasil menyabet penghargaan Best Actrees dan Best New Actress di ajang penghargaan Blue Dragon Film Awards 2014 dan Baeksang Arts Awards 2015. 

Diambil dari kisah nyata, film ini mengisahkan tentang Han Gong Ju (Chun Woo Hee) yang merupakan seorang anak broken home. Orang tua Gong Ju bercerai dan tidak mengakuinya sebagai anak. 

Ibunya sibuk mencari suami baru. Sementara ayahnya sibuk mabuk-mabukkan. 

Gong Ju punya sahabat bernama Hwa Ok yang sering menginap di rumahnya. Namun, Hwa Ok kerap berkunjung bersama pacarnya, Dong Yoon, yang merupakan anggota geng sekolah.

Suatu saat, Do Yoon mengunjungi rumah Gong Ju bersama anggota gengnya. 

Merasa tidak nyaman, Gong Ju hendak mengusir Do Yoon dan gengnya. Namun, dia malah diberikan obat tidur dan tak sadarkan diri.

Saat bangun, dia melihat temannya, Hwa Ok, sedang disetubuhi oleh Do Yoon dan anggota geng lain. Gong Ju pun lantas menjadi korban juga.

Mirisnya, setelah para pelaku tertangkap, hubungan para pelaku terbilang ringan sehingga ini membuat Gong Ju marah.

Mengingat ini merupakan film tentang pelecehan, akan ada banyak adegan yang mungkin membuat Parents tidak nyaman saat menontonnya.

Artikel Terkait: 11 Drama Korea Populer yang Dibintangi Byeon Woo Seok, Wajib Tonton!

Itulah deretan rekomendasi film dan drama terbaik yang dibintangi Chun Woo Hee. Parents tertarik menonton yang mana saja, nih?

***

Baca Juga:

id.theasianparent.com/drama-go-yoon-jung

11 Drama Korea Populer yang Dibintangi Byeon Woo Seok, Wajib Tonton!

5 Film Dokumenter Korea dari Kisah Nyata, Ada Tentang Skandal Burning Sun!