Penentuan akan kuliah dimana setelah lulus SMA/SMK sangatlah penting. Mau di PTN atau PTS, tapi ternyata kamu juga bisa mendaftar di sekolah kedinasan yang ada di Indonesia. Berikut daftar sekolah kedinasan di Indonesia yang bisa kamu pilih.
Sekolah Kedinasan Indonesia
PKN STAN (Politeknik Keuangan Negara STAN)
Sekolah kedinasan yang satu ini tepat berada di bawah naungan Kementerian Keuangan RI. STAN seringkali menyelenggarakan Program Studi Diploma di Bidang Keuangan Negara. Dulu sekolah ini dikenal dengan nama STAN sampai akhirnya di tahun 2015 namanya resmi berubah menjadi PKN STAN.
Artikel terkait : 7 Prospek Kerja Jurusan Psikologi untuk Lulusan Sarjana, Apa Saja?
PKN STAN ini berada di Bintaro Jaya dan memiliki 4 jurusan, antara lain:
- Jurusan Akuntansi: D-III Akuntansi dan D-IV Akuntansi
- Jurusan Pajak: D-III Pajak, D-III PBB/Penilai, dan Diploma I Pajak
- Jurusan Kepabeanan dan Cukai: D-III Kepabeanan dan Cukai, D-I Kepabeanan dan Cukai
- Jurusan Manajemen Keuangan: D-III Kebendaharaan Negara, D-III Manajemen Aset, dan D-I Kebendaharaan Negara
Untuk kamu yang tertarik di bidang keuangan negara, mungkin PKN STAN bisa menjadi sekolah kedinasan incaranmu, nih!
Sekolah Kedinasan punya Ikatan dengan Lembaga Pemerintah
IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri)
Ini adalah perguruan tinggi yang ada di bawah naungan Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Kampusnya pun tersebar di beberapa daerah di Indonesia, mulai dari Jakarta, Sumbar, Sulses, Sulut, NTB, Papua, Kalbar dan Riau. Ada dua fakultas di sini antara lain:
Fakultas Politik Pemerintahan: Program Studi Kebijakan Pemerintahan dan Program Studi Politik Pemerintahan. Fakultas Manajemen Pemerintahan: Program Studi Manajemen Sumber Daya Manusia, Program Studi Manajemen Keuangan, Program Studi Manajemen Pembangunan, Program Studi Manajemen Pemerintahan, dan Program Studi Kebijakan Pemerintahan.
STSN ( Sekolah Tinggi Sandi Negara)
Diselenggarakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Republik Indonesia dan termasuk satu-satunya pendidikan tinggi persandian di Indonesia. Di sini ada dua program studi mulai dari D-IV Manajemen persandian dan D-IV Teknik Persandian (Program Studi Teknik Kripto dan Program Studi Teknik Rancang Bangun Peralatan Sandi)
Lama waktu pendidikan akan ditempuh selama 4 tahun. Di sini kamu akan bisa belajar cara menguatkan keamanan data atau informasi rahasia negara. Wow, keren sih ini ya!
Artikel terkait : 10 Prospek Kerja Jurusan Manajemen yang Bisa Jadi Pilihan Profesi Anak
POLTEKIP (Politeknik Pemasyarakatan) POLTEKIM (Politeknik Imigrasi)
Berada di bawah naungan Kemenkunham (Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI). Di sini ada tiga program mulai dari Teknik Pemasyarakatan, Manajemen Pemasyarakatan, dan Bimbingan Pemasyarakatan. Poltekip didirikan karena adanya perubahan perlakuan terhadap pelanggar hukum menjadi pemasyarakatan. Oleh sebab itu, dibutuhkan SDM yang berkualitas yang dilatih melalui Poltekim.
POLTEKIM (Politeknik Imigrasi)
Masih sama dengan Poltekip, hanya saja Poltekim dibagi jadi tiga program studi, antara lain, Hukum Keimigrasian, Administrasi Keimigrasian, dan Manajemen Teknologi Keimigrasian. Hayoo, tentukan mau yang mana nih?
STIN (Sekolah Tinggi Intelijen Negara)
Buat kamu yang mau menjaga Indonesia sebaiknya pilih STIN. STIN menyelenggarakan pendidikan akademik di bidang intelijen dan bisa menyelenggarakan pendidikan profesi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. STIN buka program S1 dengan dua jurusan yaitu, Agen Intelijen, dan Analisis Intelijen. Hmm, untuk si kecil yang berbakat jadi intelijen, boleh Parents cari tahu nih informasi detailnya.
STMKG (Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika)
Sekolah ini berada di bawah Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Tujuannya adalah menghasilkan sumber daya manusia yang punya kompetensi dan berwawasan global di bidang meteorologi, klimatologi, geofisika dan instrumentasi meteorologi, klimatologi serta geofisika.
Di sini ada 4 program studi Diploma IV antara lain:
- Meteorologi
- Klimatologi
- Geofisika
- Instrumentasi
Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP)
Berada di bawah naungan Kementerian Perhubungan adalah Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP). Dulunya dikenal dengan sebutan Akademi Ilmu Pelayaran. Di sini kamu akan belajar semua tentang transportasi laut mulai dari Nautika, Teknika, dan Ketatalaksanaan Angkatan Laut dan Kepelabuhan (KALK).
Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI)
Masih di bawah naungan Kementerian Perhubungan. Perguruan tinggi ini akan menghasilkan lulusan yang ahli di bidang perkeretaapian, baik itu merawat, menguji, menginspeksi, hingga mengudit. Di sini ada empat jurusan kuliah, dan semuanya hanya berjenjang D3 :
- Teknologi Bangunan dan Jalur Perkeretaapian
- Teknologi Elektro Perkeretaapian
- Manajemen Transportasi Perkeretaapian
- Teknologi Mekanika Perkeretaapian.
Gimana, ternyata menarik ya dan ada banyak pilihan sekolah kedinasan ya, Parents!
Baca Juga :
10 Prospek Kerja Jurusan Hukum, Menjanjikan untuk Masa Depan Anak
12 Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Dunia, Bisa Jadi Peluang Karier Anak