TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

Citra Kirana Gampang Stres Saat Hamil Tua, Ini 7 Tips Tetap Rileks untuk Bumil

Bacaan 5 menit
Citra Kirana Gampang Stres Saat Hamil Tua, Ini 7 Tips Tetap Rileks untuk Bumil

Memasuki usia kandungan 7 bulan, Citra Kirana akui dirinya gampang stres. Memang stres saat hamil itu wajar, berikut tipsnya agar ibu hamil bisa tetap merasa rileks.

Ibu hamil memang rentan mengalami stres. Termasuk artis sinetron Citra Kirana yang kini tengah memasuki masa-masa hamil tua. Citra Kirana mengaku dirinya gampang stres, apalagi saat hamil di tengah pandemi seperti sekarang ini.

Menikah dengan Rezky Aditya pada tahun 2019 lalu, kini Citra tengah mengandung anak pertamanya. Bintang sinetron Putri Yang Ditukar tersebut mengaku hamil saat wabah membuatnya menjadi lebih waspada terhadap kesehatan kandungan dan dirinya.

Artikel terkait: Manis dan Penuh Kemesraan, Ini Potret Pernikahan Citra Kirana dan Rezky Aditya

Citra Kirana Mengaku Gampang Stres Saat Hamil Tua

Citra Kirana Gampang Stres Saat Hamil Tua, Ini 7 Tips Tetap Rileks untuk Bumil

Kehamilan Citra Kirana sudah berjalan selama hampir 7 bulan. Istri dari Rezky Aditya itu mengaku suasana pandemi seperti sekarang ini cukup membuatnya khawatir akan kesehatan bayinya. Keduanya pun tengah mempersiapkan banyak hal untuk menyambut kelahiran sang buah hati.

“Iya Alhamdulillah sekarang sudah jalan 27 minggu, sudah hampir mau jalan 7 bulan. Persiapannya ya lagi proses semuanya,” kata Citra dikutip dari Pikiran Rakyat, Rabu 10 Juni 2020 lalu.

Meskipun sudah mengetahui jenis kelamin dari bayi yang dikandungnya, pasangan suami istri tersebut masih belum mau membuka kepada publik apakah bayi mereka laki-laki atau perempuan. Menurut keduanya, hal tersebut dilarang untuk diberitahukan sebelum waktunya.

“Sudah tahu, tapi nanti kita kasih tahu. Hampir 7 bulan katanya nggak boleh dikasih tahu,” ujar pemeran Rumana dalam sinetron Tukang Bubur Naik Haji tersebut.

Citra dan Rezky juga sepakat untuk tidak mengadakan syukuran tujuh bulanan, lantaran kondisi wabah sekarang masih mengkhawatirkan.

“Kalau kemarin kan 4 bulanan kita pengajian keluarga saja sih, tapi kalau misalkan untuk acara 7 bulanan kayaknya enggak,” tutur Citra.

Perempuan yang berusia 28 tahun itu mengungkapkan bahwa dirinya dan suami jadi sangat berhati-hati dalam memilih kegiatan di luar rumah selama pandemi Corona sekarang ini. Keduanya pun sangat menjaga kebersihan dan kesehatan.

“Iya sebenarnya kita tetap menjaga kesehatan yang pasti, kebersihan juga iya. Jadi, kita juga pilih-pilih kegiatan apa yang aman untuk ibu dan babynya.” Rezky menjelaskan.

Citra Kirana Gampang Stres Saat Hamil Tua, Ini 7 Tips Tetap Rileks untuk Bumil

Artikel terkait: Citra Kirana Umumkan Hamil Anak Pertama, Rezky Aditya Tak Kuasa Menahan Tangis!

Dengan diterapkannya New Normal, Citra pun merasa senang karena ia bisa sejenak melepas penat setelah sebelumnya terus menerus berada di dalam rumah saja.

“Ini salah satu cara kita melepas stres, karena aku gampang stres. Kalau stres kan imunnya drop,” kata Citra.

Ia pun mengungkapkan bahwa dirinya merasa beruntung karena sang suami selalu senantiasa memberikan dukungan dalam membantunya melakukan pekerjaan rumah tangga, serta menjaga sang jabang bayi.

“Kita bagi tugas ajalah. Jangan dibikin susah, kayaknya stres gitu. Punya anak dibikin stres itu enggak. Yakinlah, maksudnya kita juga lihat semua orang bisa lewatin itu,” tuturnya.

7 Tips Untuk Tetap Rileks, Bebas Stres Saat Hamil

stres saat hamil menyebabkan gangguan janin

Stres adalah hal yang wajar terjadi selama kehamilan. Banyaknya pikiran dan perubahan gaya hidup dapat membuat ibu hamil merasa bingung dan stres. Agar tidak mengganggu kesehatan mental ibu dan juga tumbuh kembang bayi, Bunda perlu tetap rileks selama hamil.

Yuk, intip dulu 7 tips agar ibu hamil tetap merasa rileks dan bebas stres berikut ini!

1. Lakukan hal yang membuat nyaman

Penting bagi ibu hamil untuk merasa nyaman. Cobalah mandi dengan air hangat atau berendam yang bisa membuat tubuh dan pikiran merasa rileks. Selain itu, mendengarkan musik yang lembut dan pijatan lembut pada pundak juga bisa membantu.

2. Tidak memendam masalah sendirian

Melepaskan beban pikiran dengan bercerita kepada orang yang dipercaya bisa membantu ibu hamil untuk menghilangkan stres. Jadi, jangan memendam beban pikiran sendiri ya, Parents.

3. Tetap aktif bergerak

Berolahraga akan membuat tubuh menghasilkan hormon endorphin yang dapat membantu mengatasi stres. Karena sedang hamil, hindari melakukan olahraga berat atau berlebihan. Dengan rutin berjalan kaki saja sudah cukup. Tetap bergerak aktif juga bermanfaat untuk pertumbuhan bayi di dalam kandungan.

4. Cukup istirahat

Tentunya sulit untuk merasa rileks jika ibu hamil merasa lelah dan tidak nyaman. Oleh karena itu, usahakan agar mendapat istirahat atau tidur yang cukup sebisa mungkin.

5. Support dari lingkungan sekitar

Bunda tidak bisa mengerjakan semuanya sendirian, sehingga akan lebih baik jika lingkungan sekitar memberikan support dengan membantu. Suami, keluarga, atau teman bisa membantu ibu hamil untuk sekadar menjaga anak yang lebih besar, memasak, atau membersihkan rumah.

Ibu hamil juga tidak perlu merasa sungkan untuk meminta tolong kepada orang lain. Rasa terbebani jika harus mengerjakan segala sesuatu sendirian bisa memicu stres.

Cerita mitra kami
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025

6. Pola hidup sehat hindari stres saat hamil

Jangan lupa untuk memerhatikan nutrisi dan gizi dari makanan yang dimakan, cukup tidur, dan hindari asap rokok.

7. Mendapatkan informasi yang tepat

Ketidaktahuan akan segala sesuatu yang baru, menjadi ibu baru, sering membuat stres. Oleh karena itu, informasi yang tepat sangat diperlukan oleh ibu hamil.

Itulah cerita Citra Kirana yang mengaku lebih gampang stres saat hamil. Bagi Bumil lainnya, jika khawatir akan sesuatu yang berkaitan dengan kesehatan, tanyalah kepada profesional, misalnya dokter atau bidan. Carilah informasi di internet dari sumber yang memang sudah terpercaya, sehingga stres saat hamil karena ketidaktahuan ini bisa teratasi.

***
Sumber: Pikiran Rakyat, Tommy’s Pregnancy Hub

Baca juga:

Bisa Membahayakan Janin, Ketahui 10 Cara Mengatasi Stress saat Hamil!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Annisa Pertiwi

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • Citra Kirana Gampang Stres Saat Hamil Tua, Ini 7 Tips Tetap Rileks untuk Bumil
Bagikan:
  • 30 Rekomendasi Film Semi Amerika Terpanas untuk Pasangan Dewasa

    30 Rekomendasi Film Semi Amerika Terpanas untuk Pasangan Dewasa

  • 11 Film Komedi Indonesia Terbaik, Ada 'Tinggal Meninggal' hingga 'Agak Laen 2'!

    11 Film Komedi Indonesia Terbaik, Ada 'Tinggal Meninggal' hingga 'Agak Laen 2'!

  • 31 Rekomendasi Drama China Terbaik dan Rating Tertinggi Berbagai Genre

    31 Rekomendasi Drama China Terbaik dan Rating Tertinggi Berbagai Genre

  • 30 Rekomendasi Film Semi Amerika Terpanas untuk Pasangan Dewasa

    30 Rekomendasi Film Semi Amerika Terpanas untuk Pasangan Dewasa

  • 11 Film Komedi Indonesia Terbaik, Ada 'Tinggal Meninggal' hingga 'Agak Laen 2'!

    11 Film Komedi Indonesia Terbaik, Ada 'Tinggal Meninggal' hingga 'Agak Laen 2'!

  • 31 Rekomendasi Drama China Terbaik dan Rating Tertinggi Berbagai Genre

    31 Rekomendasi Drama China Terbaik dan Rating Tertinggi Berbagai Genre

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti