Tahukah Parents mengetahui cara menenangkan bayi sangat penting?
Setiap bayi memiliki karakter yang berbeda-beda. Ada bayi yang mudah tersenyum dan mau diajak orang lain yang baru bertemu. Namun ada bayi yang mudah menangis saat melihat wajah baru, atau mudah marah saat keinginannya tidak dituruti. Itu sebabnya cara menenangkan bayi yang satu tidak sama dengan bayi lainnya.
Jadi Anda tidak perlu khawatir, karena sejak lahir si kecil tentunya menunjukkan berbagai macam respon terhadap lingkungan sekitarnya.
Hal yang sama juga terlihat pada temperamen dan emosi bayi Anda. Bayi yang mulanya tidak rewel, namun seiring bertambah usianya, bayi mulai punya banyak keinginan. Nah, ketika keinginannya tidak dipenuhi, bayi bisa rewel dan mudah menangis.
Bunda tidak perlu panik karena tangisan adalah salah satu cara mereka berkomunikasi pada usia ini.
Ingin tahu Cara menenangkan bayi yang jitu? Berikut ini beberapa tips yang bisa Parents praktikkan:
1. Ajak bayi bermain
Ajak si kecil bermain agar dia merasa senang. Anda dapat mengajaknya keluar rumah dan melakukan aktivitas fisik yang ringan. Misalnya, menggantung beragam mainan di stroller agar ia termotivasi untuk meraih dan lupa akan tangisannya.
2. Komunikasi dengan bayi lewat sentuhan
Meski si kecil punya pengasuh sebaiknya Parents yang menjalani rutinitas harian berikut ini. Seperti memandikan, memberi pijatan dan menidurkan bayi. Ini akan membuat mereka merasa nyaman dengan lingkungan baru yang akan ditemuinya. Semakin sering melakukan rutinitas ini bersama, semakin mudah orangtua memahami dan berkomunikasi dengan si kecil.
3. Cara menenangkan bayi, mendengarkan suara dan musik menenangkan
Selain alunan musik lembut yang memang telah terbukti dapat menenangkan bayi. Mengulangi suara favorit bayi, seperti suara Bunda juga bisa membuatnya merasa anak sehingga berhenti menagis. Suara orang tua atau dengungan lembut terbukti bisa meredakan mood mereka yang pemarah.
4. Menciptakan mood menyenangkan
Cobalah create mood atau menciptakan suasana menyenangkan dan nyaman. Ketika bayi merasa nyaman dan memiliki mood yang baik, dia akan lebih tenang dalam menghadapi situasi. Hal ini bisa dilakukan dengan memberikan sentuhan dan pelukan agar bayi merasa aman.Aroma juga memiliki peranan penting untuk menciptakan mood positif.
Di usia dini, interaksi bayi saat bergantung pada apa yang dirasakan, dan lewat indra penciumannya. Aroma wangi dan sejuk telah terbukti dapat memperbaiki mood bayi. Begitu juga aroma familiar dari ibu, juga bisa menenangkan dan mengurangi stres pada bayi.
Selama melakukan rutinitas, gunakan produk dengan aroma yang menenangkan sehingga koneksi Anda dan si kecil lebih cepat terbangun. Agar si kecil merasa lebih nyaman, taburkan Johnson’s Blossoms Baby Powder dengan wangi bunga yang lembut dan juga dilengkapi dengan tiga aksi ceria : wangi tahan lama, kulit tetap kering dan segar.
JOHNSON’S® baby powder terbuat dari talk murni, memiliki 0% kandungan pewarna & pengawet dengan wangi lembut yang menyegarkan, aman dan cocok untuk mencegah iritasi pada bayi yang baru lahir.
5. Minta bantuan dari orang lain
Ayah juga bisa sangat membantu menenangkan anak Anda. Justru, terkadang para ayah bisa bertahan lebih lama untuk bisa membuat bayi Anda tertidur. Jadi tak ada salahnya Bunda meminta bantuan. Saat si kecil tenang, Bunda juga bisa beristirahat.
6. Berusaha tenang
Anda tidak perlu khawatir saat bayi rewel. Tetaplah tenang dan jangan panik. Bayi dapat merasakan dan bereaksi terhadap apa yang Bunda lakukan. Jika Anda tenang, bayi pun akan bereaksi positif terhadap Anda.
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.