Pernah ajak anak bermain bubble snake? Jika belum ajak si kecil membuat sendiri gelembung sabun berbentuk ular ini di rumah yuk, Parents. Cara membuat bubble snake mudah kok!
Ikuti langkah-langkah cara membuat bubble snake bersama si kecil berikut ini:
Bahan-bahan dan alat yang dibutuhkan:
Bahan
– Air
– Sabun cair
Alat:
– Mangkuk atau baskom
– Handuk atau kain
– Karet gelang
– Botol air mineral, potong dan ambil bagian atasnya
Cara membuat bubble snake:
– Pertama, tuang sabun cair secukupnya ke dalam wadah
– Lalu, tuangkan air secukupnya
– Setelah itu, ikat handuk atau kain pada dasar botol air mineral menggunakan karet gelang
– Celupkan permukaan kain ke dalam air sabun, lalu aduk beberapa kali
– Buka tutup botol, lalu tiupkan udara dari mulut botol sampai mengeluarkan gelembung. Jadi deh!
Contek juga cara membuatnya lewat video beikut ini:
Bermain gelembung sabun banyak manfaatnya buat anak lho, Parents. Manfaatnya adalah mengasah kecerdasaan anak, meningkatkan keseimbangan, melatih kemampuan motorik kasar seperti, meloncat, membungkuk juga melatih kognitif dan sosial pada anak umur 2-3 tahun.
Seru banget bermain gelembung sabun bersama si kecil.
Selamat mempraktekkan cara membuat bubble snake bareng anak di rumah, Parents!
Baca juga:
Menyempatkan waktu untuk bermain bersama anak adalah salah satu kesempatan yang luar biasa bagi orang tua. Dengan memiliki waktu lebih bersama anak, orang tua jauh akan lebih dekat dan memiliki ikatan batin yang sangat erat. Untuk itu penting bagi orang tua untuk mengajarkan anak permainan sederhana namun sangat menghibur. Salah satunya adalah bermain sabun air di rumah. Mari simak cara membuat bubble snake berikut ini.
Langkah Mudah Membuat Gelembung Sabun di Rumah
Alat dan bahan yang digunakan untuk bermain gelembung sabun ini terbilang cukup mudah lho bunda. Anda harus menyiapkan bahan bahan yang ada di dapur dan peralatan mandi. Bunda akan membutuhkan sabun cair, air putih, handuk, karet gelang dan botol air minum yang sudah dibelah menjadi dua bagian yaitu bagian atas dan bawah.
Cara untuk membuatnya pun sangat mudah dan simpel. Pertama tuangkan sabun cair secukupnya ke dalam mangkok kosong yang sudah disiapkan. Setelah itu tambahkan air secukupnya hingga larutan air dan sabun dapat tercampur. Ikatlah handuk atau kain pada dasar botol mineral yang sudah dibelah menjadi dua bagian.
Untuk mengikat karet dan botol ini anda bisa menggunakan karet gelang agar tidak terlepas saat ditiup. Ikatlah pada bagian bawah botol yang sudah dibelah. Pastikan jika bagian atas botol yang diikat adalah tempat jalanya air ya bunda. Karena dari situlah anak akan meniupkan gelembung sabun yang sudah dibuat dan bisa bermain dengan lebih bahagia.
Cara membuat bubble shake selanjutnya adalah dengan mencelupkan permukaan kain ke dalam air sabun lalu aduk beberapa kali. Setelah itu bukalah tutup botol pada bagian botol yang telah dikareti. Anda pun bisa meniup gelembung sabun dari mulut botol sehingga mengahasilkan gelembung yang berlimpah dan bisa dibuat sebagai mainan anak. Sehingga anak pun akan mudah bekreasi dan mengenal lingkungan daripada bermain game online.
Manfaat Bermain Gelembung Untuk Pertumbuhan Anak
Sebenarnya ada banyak sekali manfaat yang bisa bunda rasakan dengan mengajaknya bermain sabun atau gelembung air. Salah satunya adalah melatih kecakapan motorik sang anak. Si kecil tentu akan lari, melompat, membungkus untuk menangkap gelembung sabun yang beterbangan. Ia akan secara sepontan memecahkan balon yang berhasil ditiup meskipun berukuran kecil sekalipun.
Manfaat lain yang bisa dirasakan adalah kemampaun motorik, kognitif dan sosial akan berkembang pada anak yang masih berusia dua hingga 3 tahun. Meniup gelembung juga melatih koordinasi tangan, mata serta mulut mereka. Selain itu, meniup gelembung juga akan merangsang otot otot mulut yang dapat membuat anak mudah untuk berbicara.
Meskipun terdengar sepele, sebenarnya bermain gelembung sangat bagus untuk membantu tumbuh kembang anak. Ia akan aktif bergerak dan tidak hanya diam namun juga melakukan aktivitas gerakan yang kiranya sangat membantu untuk perkembanganya. Anak juga akan memiliki kepekaan kognitif dan motorik yang bagus untuk membuatnya seimbang. Anda bisa mengajak anak bermain gelembung di dalam rumah, daripada bermain game online.
Hal sepele seperti bermain gelembung ini justru akan membuat bunda menjadi lebih dekat dengan si kecil. Bunda juga akan jauh memiliki waktu yang panjang sehingga akan merasa senang saat menjalani hari hari bersama si kecil tanpa bantuan gadget. Meskipun terlihat murah, anda bisa membuat gelembung sabun sendiri di dalam rumah. Namun pastikan jika anak tidak menghisap sabun yang digunakan ya bunda!