Pakai Kental Manis, Camilan Nikmat Ini Bisa Dibuat di Rumah

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menghabiskan waktu di rumah saja selama pandemi mungkin bisa membuat kita jenuh. Namun, banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan rasa bosan, salah satunya dengan menyantap berbagai camilan nikmat pakai kental manis. Jangan khawatir, kamu bisa membuat sendiri berbagai camilan nikmat di rumah. Selain bisa menghemat pengeluaranmu, membuat sendiri berbagai camilan di rumah bisa menghilangkan kebosanan kamu dengan mengisi waktu luang untuk membuat camilan.

Membuat sendiri camilan di rumah juga bisa membuat kamu bebas berkreasi dan mencoba berbagai resep camilan nikmat. Kamu tetap bisa membuat berbagai camilan nikmat dengan bahan yang mudah didapat, kok. Salah satunya dengan kental manis.

Berdasarkan Codex dan BPOM regulasi No. 21/2016, kental manis adalah produk susu berbentuk cairan kental yang diperoleh dengan menghilangkan sebagian air dari campuran susu dan gula atau susu rekonstitusi dan gula, atau dengan proses lain sehingga mencapai tingkat kepekatan tertentu, dengan atau tanpa penambahan bahan lain. Gula yang ditambahkan harus dapat mencegah kerusakan produk.

Selain mudah didapat, harganya juga terjangkau. Kental manis juga punya berbagai manfaat yang akan menambah nilai lebih pada kreasi camilan nikmat buatan kamu, salah satunya adalah mengandung 130-140 kcal atau 130-140 kalori/porsi-nya yang cukup sebagai energi untuk memulai pagi harimu. Penasaran apa saja resep mudah camilan nikmat menggunakan kental manis yang bisa kamu coba selama #dirumahaja? Yuk, kita bahas lebih lanjut!

Manfaat Kental Manis

 

Salah satu bahan yang mudah didapat dan mudah diolah menjadi berbagai kreasi camilan nikmat yang bisa kamu coba di rumah adalah kental manis. Menambahkan kental manis pada olahan camilan nikmat buatan kamu juga memiliki berbagai manfaat, lho. Saat ini kemasan kental manis yang tersedia pun beragam, mulai dari kaleng, pouch hingga sachet. Sehingga memudahkan kamu untuk memilih sesuai kebutuhanmu membuat kreasi camilan nikmat.  Kental manis bisa membantu memenuhi kebutuhan energi di pagi hari dengan kandungan didalamnya karena mengandung  sumber 9 Vitamin (Vitamin A, D3, E, B1, B2, B3, B6, B12 dan C) dan 5 mineral (Kalsium, Fosfor, Selenium, Mangan dan Yodium).

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Resep Camilan Nikmat pakai Kental Manis

Hanya dengan kental manis dan beberapa bahan lainnya, kamu bisa membuat berbagai kreasi camilan mudah. Berbagai rekomendasi resep mudah camilan nikmat ini bisa kamu coba. Ini dia beberapa rekomendasi resep yang bisa kamu coba:

Pisang Goreng

 

Kreasi camilan nikmat pakai kental manis pertama yang bisa kamu coba adalah pisang goreng kental manis. Untuk membuatnya, kamu cukup menyiapkan bahan-bahan berikut:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • 125 gram tepung terigu
  • 10 buah pisang kepok
  • 1 sdm gula pasir
  • Sejumput garam
  • Air secukupnya
  • 1 sachet kental manis coklat
  • Minyak goreng

Cara membuatnya:

  • Campurkan tepung terigu, gula pasir, garam, dan air, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  • Kupas pisang, lalu belah menjadi beberapa bagian.
  • Panaskan minyak pada penggorengan dengan api kecil.
  • Celupkan satu persatu pisang yang sudah dibelah ke dalam adonan tepung, lalu goreng hingga kuning kecoklatan.
  • Angkat pisang goreng yang sudah matang, lalu tiriskan. Tambahkan kental manis coklat di atas pisang goreng yang sudah matang agar rasanya semakin nikmat.

Kue Cubit

Salah satu camilan populer ini juga bisa kamu buat sendiri di rumah, lho. Dengan menggunakan kental manis dan bahan lainnya, kamu bisa membuatnya di rumah. Sehingga kamu tidak perlu khawatir untuk keluar membeli hidangan camilan ini saat pandemi dan pastinya kamu dapat membuat camilan ini dengan tenang karena kamu tau kualitas bahan dan proses pembuatannya sendiri. Nah, untuk membuatnya, berikut bahan yang kamu perlukan:

  • 1 butir telur
  • 80 gram gula pasir
  • 150 gram tepung terigu serbaguna
  • 1 sachet kental manis, larutkan dengan air
  • 50 gram margarin, cairkan
  • ¼ sdt baking powder
  • ¼ sdt vanili bubuk

Cara membuatnya:

  • Campurkan telur dan gula, lalu kocok dengan garpu atau whisk hingga tercampur rata.
  • Setelah tercampur rata, masukkan tepung, baking powder, vanili bubuk, dan kental manis yang sudah dilarutkan, aduk kembali hingga rata.
  • Setelah adonan tercampur rata, masukkan margarin yang sudah dicairkan, lalu aduk kembali hingga adonan tercampur rata.
  • Panaskan cetakan atau wajan, lalu kecilkan api. Tuang adonan ke dalam cetakan atau wajan, tunggu hingga terbentuk seperti pori-pori pada kue cubit, lalu tutup agar matangnya merata.
  • Setelah matang, angkat kue cubit. Kamu juga bisa menambahkan kental manis sebagai topping di atas kue cubit agar rasanya semakin nikmat.

Roti Panggang Manis

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

 

Untuk kamu yang ingin camilan manis namun praktis, resep roti panggang manis ini cocok untuk kamu coba. Hanya dengan roti, kental manis, dan beberapa tambahan bahan lainnya, kamu sudah bisa membuat camilan nikmat dan praktis. Untuk membuatnya, berikut bahan yang diperlukan:

  • 5 lembar roti tawar
  • Margarin secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • 1 sachet kental manis

Cara membuatnya:

  • Siapkan roti tawar. Oles kedua sisi roti dengan margarin, lalu beri sedikit taburan gula dan kental manis pada salah satu sisinya.
  • Panaskan wajan, lalu panggang roti tawar dengan sisi yang ditaburi gula dan kental manis menghadap ke atas. Lipat menjadi dua, dan panggang hingga kedua sisi matang merata.
  • Roti panggang manis siap disajikan.

Agar-agar Manis

 

Jika kamu ingin sesuatu yang segar dan dingin, kamu bisa mencoba membuat agar-agar kental manis ini di rumah. Dengan bahan-bahan yang simple, kamu sudah bisa membuat camilan nikmat dan segar yang satu ini. Berikut resep dan cara membuatnya:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • 2 bungkus agar-agar (rasa sesuai selera)
  • 250 gram gula pasir
  • 100 ml kental manis
  • 300 ml air

Cara membuatnya:

  • Campurkan air, bubuk agar-agar, gula pasir, dan kental manis ke dalam panci, lalu aduk hingga tercampur rata.
  • Masak dan aduk terus hingga mendidih, lalu matikan api. Biarkan campuran agar-agar tersebut selama kurang lebih 3 menit, lalu tambahkan essence buah (dari bubuk agar-agar) dan aduk kembali hingga tercampur rata.
  • Tuang campuran agar-agar ke dalam cetakan atau wadah dan tunggu hingga dingin. Jika agar-agar sudah dingin dan cukup memadat, masukkan ke kulkas.
  • Agar-agar simpel dengan kental manis siap untuk disajikan.

Bagaimana? beberapa rekomendasi resep dan cara membuat camilan nikmat pakai kental manis cukup mudah untuk kamu coba, kan? Sekarang kamu bisa mengatasi rasa bosan saat #dirumahaja dengan mencoba membuat berbagai camilan nikmat yang mudah dibuat.

Agar mendapatkan cita rasa yang nikmat, pastikan gunakan kental manis yang berkualitas untuk kreasi camilan kamu. Selamat mencoba membuat camilan nikmat pakai kental manis selagi #dirumahaja!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

cahya