Britney Spears Menikah, Mantan Suami Terobos Venue

Momen ketika Britney Spears menikah dengan Sam Asghari harus diwarnai dengan insiden kecil. Berikut cerita selengkapnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kabar bahagia datang dari penyanyi dunia, Britney Spears  yang menikah dengan tunangannya, Sam Asghari pada Kamis (9/6) di Los Angeles, Amerika Serikat. Namun, pernikahan Britney Spears tersebut harus diwarnai dengan insiden yang tak biasa. Mantan suaminya mencoba untuk terobos venue acara.

Artikel terkait: Britney Spears dari Bersinar Hingga Meredup, Ini Profilnya yang Menarik

Britney Spears Menikah, Mantan Suami Coba Terobos Venue 

Seperti dilansir dari BBC, mantan suami Britney Spears, Jason Alexander ditahan setelah mencoba merusak acara tersebut. Jason Alexander, yang menikah dengan Spears kurang dari 55 jam pada tahun 2004 lalu, berhasil memasuki kawasan venue pernikahan Britney Spears. 

Karena ulahnya tersebut, ia pun harus ditangkap oleh kepolisian Ventura County. Namun, alasan penangkapan tersebut masih belum dibeberkan oleh kepolisian. Dikutip dari The Guardian, Kapten Cameron Henderson dari kepolisan Ventura County pun menceritakan kronologi penangkapan tersebut.

Henderson mengatakan bahwa petugas mendapat adanya laporan seseorang masuk tanpa izin pada Kamis (9/6) pukul 14.00 waktu setempat. Kemudian, pihaknya pun melakukan penahanan terhadap Alexander di lokasi kejadian. Sebelumnya, Alexander juga sempat melakukan siaran langsung dari akun Instagram miliknya saat dia mendekati keamanan acara.

Artikel terkait: Alami Keguguran, Britney Spears Menyesal Terlalu Cepat Umumkan Kehamilannya

Ia tampak berjalan di sekitar venue acara tempat Britney Spears menikah. Di siaran tersebut, ia pun mengaku berulang kali bahwa ia diundang oleh Britney Spears.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Dia istri pertama saya, satu-satunya istri saya,” kata Alexander.

“Saya suami pertamanya. Aku di sini untuk menghancurkan pernikahan,” lanjutnya dalam video tersebut.

Diketahui, Britney Spears memang sempat menikah dengan Alexander yang merupakan teman masa kecil Britney pada tahun 2004 lalu. Sayangnya, pernikahan tersebut hanya berlangsung selama 55 jam saja. 

Perjalanan Cinta Britney Spears dan Sam Asghari

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sam Asghari merupakan pelatih pribadi Britney Spears. Keduanya bertemu pertama kali pada tahun 2016 ketika syuting video musik milik Britney, “Slumber Party”. Setelah hidup bersama selama enam tahun, akhirnya keduanya pun memutuskan untuk menikah. Pada bulan September 2021 lalu, keduanya mengumumkan pertunangan melalui akun Instagram.

Meski demikian, keduanya belum mau berbagai rencana pernikahan dalam pengumuman tersebut. Dua bulan setelah pertunangan, Britney akhirnya bisa bernapas lega dari konservatori legal yang mengendalikan kehidupannya selama 13 tahun. Ketika persidangan berlangsung, Britney mengatakan bahwa ia ingin membangun sebuah keluarga.

Artikel terkait: 8 Pengakuan Britney Spears, Tak Boleh Punya Anak hingga Diperbudak untuk Uang

Pada bulan April lalu, Britney pun mengumumkan bahwa dirinya sedang mengandung anak Sam. Namun, sebulan kemudian, ia harus mengalami keguguran.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dalam pernikahannya, keluarga Britney yang meliputi ayah, ibu, dan saudara perempuannya tidak diundang. Namun, ada beberapa rekan selebritas Hollywood yang turut hadir dalam momen bahagia tersebut, di antaranya Paris Hilton dan Drew Barrymore. Pernikahan ini merupakan pernikahan ketiga yang dilakukan oleh Britney.

Sebelumnya, ia menikah dengan Jason Alexander pada tahun 2004. Kemudian, ia menikah lagi dengan Kevin Federline pada tahun 2004 hingga 2007. Dari pernikahan keduanya, Britney dianugerahi dua orang anak.

***

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca juga:

id.theasianparent.com/curhat-britney-spears

Kabar Gembira, Britney Spears Menulis Memoar hingga Prediksi Lagu Baru

Akhirnya Bebas dari Konservartori, Ini 10 Potret Kebersamaan Britney Spears dan Anak

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan