Brave Girls Comeback dan Sapa Penggemar dengan Rilis How Come 2

Setelah dinantikan, akhirnya Brave Girls menyapa penggemar dengan How Come 2!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Brave Girls baru saja melakukan comeback dan menyapa penggemarnya dengan merilis single ‘How Come 2’ pada Senin (23/5) lalu. 

Melansir Allkpop, perilisan single ‘How Come 2’  tersebut menjadi bagian dari 2022 Memories Project. Girl group dari Brave Entertainment tersebut menjadi artis keempat yang terlibat dalam project tersebut.

How Come 2 Merupakan Lagu Remake dari Brown Eyed Girls

Sumber: Kpopstarz

‘How Come’ adalah salah satu lagu yang dipopulerkan oleh Brown Eyed Girls. Di tahun 2008 lalu, lagu ini menjadi fenomenal dan sangat populer di Korea Selatan. 

Rupanya Brave Girls menjadi salah satu fans dari lagu yang satu ini. Salah satu membernya, Yoojung, mengaku jika ‘How Come’ menjadi lagu yang memiliki kenangan mendalam baginya. Karena itu, Brave Girls akhirnya memutuskan untuk membawakan kembali lagu ini dengan style mereka. 

“Sudah sejak lama saya telah mendengar lagu ini (How Come). Namun, saat saya menyanyikannya, ada banyak kenangan yang muncul kembali di benak saya,” cerita Yoojung dilansir dari Naver.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Setelah lagu ‘How Come 2’ dirilis, penggemar merasa antusias karena Brave Girls berhasil membawakan lagu legendaris tersebut dengan gayanya sendiri. Dengan vokal mereka yang fresh, Brave Girls sukses membawakan lagu ini dengan unik dan membuatnya semakin menarik.

Artikel terkait: Yuna Brave Girls Positif COVID-19, Kondisinya Sempat Menurun

Memories Project

Sumber: Soompi

Memories Project merupakan sebuah proyek yang diikuti oleh beberapa musisi Korea. Keunikan dari project ini adalah para musisi yang terlibat akan menginterpretasikan ulang dari lagu-lagu yang memiliki kenangan khusus bagi mereka. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sudah ada beberapa nama besar yang ikut Memories Project . Mulai dari Paul Kim, Big Mama, dan Peakboy telah berpartisipasi dalam proyek ini sejak awal tahun. 

Sebelumnya Telah Menyapa Penggemar Lewat Mini Album Thank You

Sumber: Soompi

Pada bulan Maret lalu, girl group beranggotakan 4 orang ini juga telah comeback dan menyapa penggemarnya lewat mini album ‘Thank You’. Mereka juga merilis MV Thank You yang menjadi title track dari mini album tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

‘Thank You’ sendiri memiliki musik yang kental dengan nuansa pop retro dan disco punk. Rupanya, makna lagu tersebut rupanya berisi ungkapan rasa terima kasih Brave Girls kepada orang-orang yang tetap mendukung mereka selama ini.

Sebelumnya girl group ini memang sempat terkena skandal karena salah satu membernya yaitu Yuna dituduh sebagai seorang feminis. Ia menuai banyak komentar jahat sehingga membuat agensinya menempuh jalur hukum.

Nah, buat Parents, yang selama ini masih tetap mendukung Brave Girls, terus nantikan karya-karya terbaru dari mereka, ya! Single ‘How Come 2’serta mini album ‘Thank You’ juga sudah bisa kamu dengarkan di berbagai platform musik!

Baca juga: 

Setelah 15 Tahun dari Debut, SNSD Comeback!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kabar Bahagia! BigHit Umumkan Comeback BTS Bulan Depan

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Trias