Bisnis sewa ayah palsu di Jepang, bagaimana menurut Anda?

Banyak orang yang mencari jasa ayah pura-pura untuk memenuhi kebutuhan hidup yang tidak bisa dipenuhi tanpa kehadiran seorang ayah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Memiliki ayah adalah dambaan setiap anak, tidak hanya sebagai pemberi nafkah, sosok ayah juga memberikan dukungan mental dan psikologis dalam diri anak. Di Jepang, terdapat instansi yang menyediakan ayah untuk disewa. Para ayah sewaan ini bisa dibayar untuk menemani anak ke acara-acara yang memerlukan kehadiran seorang ayah.

Fenomena agensi penyedia ayah untuk disewa di Jepang

Salah satu agensi di Jepang yang menyediakan ayah untuk disewa adalah Heart Project. Dengan tarif sebesar 30.000 yen (sekitar 3,6 juta rupiah), pelanggan bisa memilih seorang pria yang akan menjadi ayahnya sesuai durasi waktu disepakati.

Bisnis ayah sewaan muncul karena berbagai alasan, seperti perceraian orangtua, ayah yang meninggal saat anak masih kecil, atau hubungan ayah dan anak yang kurang baik.

Biasanya, klien menyewa ayah palsu untuk menemani ke resepsi pernikahan, pertemuan sosial, atau sekadar menjadi teman curhat bagi mereka yang merindukan sosok seorang ayah.

Ryuichi Ichinokawa, pemilik agensi Heart Project terinspirasi mendirikan bisnis ayah untuk disewa ini, setelah salah satu orang temannya meminta dia datang ke pernikahan dan memberi kata sambutan. Padahal kata sambutan seharusnya dilakukan seorang ayah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bisnis ayah sewaan milik Ryuichi  terbilang cukup sukses. Dia telah memiliki ratusan klien yang menyewa jasa agensinya untuk menyediakan ayah pura-pura.

Kadang, kliennya juga ingin menyewa orang untuk berpura-pura menjadi anggota keluarga lain seperti saudara, atau suami, bahkan berpua-pura sebagai teman.

Jasa sewa ayah palsu tidak boleh bersifat seksual

Pelanggan Heart Project meliputi berbagai usia dan kebutuhan. Ada yang menyewa orangtua palsu agar kekasihnya bisa dikenalkan pada keluarga, ayah sewaan untuk memandu pernikahan, bahkan menyewa puluhan orang agar bisa hadir memenuhi sebuah pesta pernikahan.

Ryuichi mengatakan, dia memiliki aturan ketat dalam jasa sewa yang ia dirikan ini. Misalnya, ia tidak memperbolehkan satu orang klien menyewa jasa orang yang sama lebih dari satu kali. Ia juga tidak memperbolehkan klien menggunakan jasa agensinya untuk memuaskan hasrat seksual.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Kami hanya menyediakan layanan jasa ayah palsu, tidak boleh ada permintaan yang ilegal atau keterikatan emosional antara klien dan pemberi jasa,” tutur Ryuichi.

Meskipun telah menjadi negara maju, salah satu kekurangan Jepang ialah kehidupan sosial yang sangat buruk. Budaya kerja yang sangat keras membuat masyarakatnya tidak punya waktu untuk menjalin hubungan sosial. Sehingga bisnis sewa orang untuk menjadi teman atau keluarga seperti Heart Project menjadi sukses.

Bagaimana Membesarkan Anak Tanpa Ayah

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bisakah seorang anak hidup dengan orang tua tunggal? Jawabannya, tentu saja bisa, dengan cukup cinta dan dukungan dari ibu dan orang-orang di sekitarnya. Jika Anda seorang ibu yang membesarkan anak-anak tanpa Ayah, Anda perlu tahu hal-hal yang direkomendasikan Aha Parenting.

1. Yang dibutuhkan anak-anak untuk berkembang adalah cinta tanpa syarat. Atur emosi Anda terhadap anak, menerima emosi anak Anda, dan melihat sesuatu dari sudut pandang anak Anda. Semua cinta untuk anak ini lebih penting daripada apakah anak Anda memiliki satu atau dua orang tua.

2. Orang tua yang keras lebih buruk daripada tidak ada orang tua. Ketika orang tua memperlakukan anak dengan keras, itu lebih buruk bagi anak daripada jika sosok orang tua itu pergi. Anak bisa berduka karena kehilangan orang tua, tetapi kesedihan itu dapat sembuh. Sedangkan cara orang tua yang negatif dalam mendidik anak akan melekat pada diri anak seumur hidup.

3. Bukan perceraian yang membuat anak-anak terluka, tetapi cara penanganannya.

Luka abadi dari perceraian datang ketika seorang anak merasa ditolak oleh satu orang tua, dipaksa untuk memilih di antara orang tua, atau ketika orang tua tiri memperkenalkan hal-hal negatif terhadap anak. Intinya, jika perceraian adalah bagian dari hidup Anda, Anda berutang kepada anak untuk melakukan segalanya agar kebutuhannya terpenuhi.

Bisakah orang tua tunggal membesarkan anak yang hebat? Tentu saja! Jika Anda menemukan diri Anda dalam posisi ini, karena pilihan atau nasib, lakukan apa pun yang diperlukan untuk menjaga diri Anda sehat sehingga Anda dapat melakukan tugas ganda untuk anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bagaimana menurut Anda?

Sumber: Detik, Aha Parenting.

Baca juga:

Bagaimana Menjelaskan Perceraian Orangtua pada Anak Dengan Baik

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Fitriyani