15 Juta Orang Terinspirasi 'Mantra' yang Diucapkan Ayah dan Anak Ini!

Semua orangtua ingin mendidik anaknya sebaik mungkin. Lihatlah cara ayah dan anak ini mengucapkan 'mantra' positif sebelum menjalani hari

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Ayah dan anak memiliki caranya sendiri untuk menciptakan hubungan yang lebih erat. Begitu pula dengan Ron Alston.

Sehari-harinya, pria ini bekerja di pusat kesehatan dan kebugaran. Memotivasi orang tetap bugar dan berpikiran positif merupakan bagian dari pekerjaannya.

Namun sebagai seorang personal trainer ternyata pelanggan utamanya bukanlah seorang selebriti, tetapi putrinya yang berusia 3 tahun.

Mengucap mantra sebagai ritual pagi

Ron berusaha mengajarkan putrinya menjadi seorang anak yang percaya diri dan berjiwa positif.

Sebuah video yang diunggah Ron pada halaman Facebook DFG (Destined For Greatness) Health and Wellness menunjukkan bagaimana cara Ron melakukannya.

Ia meminta sang putri, Aliya, untuk berdiri di depan cermin. Ron lalu mengucapkan ‘mantra’ berisi kalimat-kalimat positif dan meminta Aliya untuk mengulanginya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Rapalan ‘mantra’ tersebut sebagai berikut:

I am strong, i am smart. I work hard. I am beautiful. I am respectful. I’m not better than anyone. Nobody’s better than me. I am amazing. I am great. (Aku kuat, aku cerdas. Aku pekerja keras. Aku sopan. Aku tidak lebih baik dari orang lain, orang lain tidak lebih baik daripada aku. Aku menawan, aku hebat)”

Tidak disangka, video yang dia unggah menjadi viral di dunia maya dan telah ditonton 15 juta orang. Dalam wawancaranya dengan today.com, Ron mengatakan bahwa ini adalah kebiasaan yang ia lakukan sejak kecil.

“Dulu, ayahku dan aku melakukan ini di depan kaca bersama. Ia berharap aku bisa menjadi orang yang lebih positif dengan cara ini.” Ujarnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sebagai seorang ayah tunggal, Ron merasa sangat penting baginya melakukan hal ini pada putrinya. “Di luar sana, banyak yang akan membuatnya kecewa dan menangis. Sangat penting menanamkan kepercayaan diri padanya.”

Anda ingin melihat bagaimana Ron dan putrinya membaca ‘mantra’ bersama? Lihatlah video ini dan lakukan juga pada buah hati Anda!

Referensi: Today.com

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca juga:
7 Hal yang Harus Dilakukan Ayah Untuk Anak Perempuannya

Semua orangtua pasti akan mendidik anaknya sebaik mungkin. Umumnya seorang ayah dan juga ibu akan memiliki caranya tersendiri untuk mendidik anak. Seperti yang dilakukan oleh seorang ayah untuk mempererat hungungannya dengan sang anak. Ia mengajak anaknya untuk selalu mengucapkan ‘mantra’ yang positif sebelum memulai harinya. Penasaran dengan mantra ayah dan anak tersebut. Yuk simak ulasannya disini.

Mengucap ‘Mantra’ Sebagai Ritual Pagi

Ron Alston memiliki caranya tersendiri untuk mendidik anak perempuannya. Pria yang sehari harinya bekerja di pusat kesehatan dan kebugaran tersebut, tentu saja memiliki tugas untuk selalu memotivasi orang agar tetap bugar dan memiliki pikiran yang positif. Namun sebagai personal trainer, ternyata yang menjadi pelanggan utamanya adalah sang putri yang masih berusia 3 tahun.

Setiap harinya, Ron berusaha mengajarkan sang putri untuk menjadi seseorang yang memiliki jiwa yang positif dan percaya diri. Dari sebuah video yang Ron unggah di halaman Fcebook DFG (Destined For Gretness) health and Wellness, menunjukkan bagaimana cara Ron melakukannya. Dimana terlihat Ron yang meminta sang anak untuk berdiri di depan sebuah cermin. Kemudian Ron membimbing sang anak untuk mengucapkan mantra yang berupa kalimat motivasi.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dimana kalimat tersebut berbunyi “aku kuat, aku pintar, aku pekerja keras, aku cantik, aku sopan. Aku tidak lebih baik dari siapapun. Tidak ada orang yang lebih baik dariku. Aku luar biasa. Aku hebat”. Dan kalimat tersebut akan Ron dan sang anak yang bernama Aliya ucapkan disetiap pagi hari. Menurut Aliya, sang ayah ingin agar ia nantinya akan menjadi anak seseorang yang memiliki jiwa positif.

Sebagai seorang ayah tunggal yang merawat putrinya seorang diri, tentu saja Ron merasa mengajarkan anaknya untuk menjadi orang yang positif sangat penting untuk dilakukan. Dia berkata jika nanti di luar sana, akan ada banyak hal yang bisa membuat sang anak kecewa dan juga menangis. Oleh karena itu sangat penting untuk menanamkan kepercayaan diri untuknya.

Menginspirasi Jutaan Orang

Siapa yang menyangka jika video yang diunggah Ron tersebut akan menjadi viral di media sosial. Bahkan video tersebut telah ditonton oleh lebih dari 15 juta orang. Tentu saja banyak orang yang merasa dengan mantra yang diucapkan oleh Ron dan anaknya tersebut. Melalui sebuah wawancara Ron mengaku jika mantra tersebut merupakan kebiasaannya sejak ia kecil. Untuk Anda yang penasaran dengan video ayah dan anak tersebut, bisa melihatnya di ulasan ini.

Mendidik anak untuk menjadi orang yang berjiwa positif dan percaya diri, tentu sangat penting dilakukan oleh orangtua. Sebab, saat tidak bersama dengan orangtuanya, anak akan mengalami banyak hal yang kemungkinan bisa membuatnya kecewa hingga menangis. Oleh karena tidak ingin hal tersebut terjadi pada anaknya, Ron mengajarkannya sebuah ‘mantra’ untuk sang anak setiap harinya. Anda juga bisa menirukan ‘mantra’ tersebut dengan si kecil. Selamat mencoba!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Febby