Bali memiliki banyak daya tarik bagi wisatawan dalam negeri maupun mancanegara. Keindahan dan kenyamanannya membuat banyak orang datang, baik hanya sekedar mampir maupun tinggal di sana. Oleh karena itu, tak hanya pebisnis profesional, banyak juga artis yang punya bisnis di Bali.
Dari fashion, kuliner, sampai properti dan hospitality, menjadi lumbung bisnis yang banyak dijajal para artis. Ingin tahu siapa saja artis yang punya bisnis di Bali? Melansir berbagai sumber, ikuti terus pembahasannya di artikel ini, ya!
Artikel terkait: Peringati 100 Hari Kematian, Keluarga Kenang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah
Jajaran Artis yang Punya Bisnis di Bali
1. Raisa
Titik Temu adalah salah satu coffee shop yang hits di pulau Bali. Lokasinya ada di Seminyak dan Ubud Palace. Selain di Bali, Titik Temu juga ada di beberapa tempat lainnya di Jakarta.
Raisa menjadi salah satu pemiliknya. Layanan unggulannya tentu saja adalah berbagai menu kopi dan makanan yang lezat. Didukung dengan tempat yang Instagramable, dan nyaman buat nongkrong. Titik Temu juga memiliki fasilitas untuk menyelenggarakan kelas Yoga, lo.
2. Luna Maya
Sebagai orang yang lahir dan besar di Bali, Luna tentu memahami apa yang layak untuk dijadikan bisnis di pulau ini. Salah satu yang Luna lirik adalah bisnis properti dan hospitality.
Luna memiliki vila mewah luas dan nyaman untuk disewakan. Pemandangan di sekitar vila juga sangat asri cocok bagi pengunjung yang ingin bermalam atau menghabiskan masa liburannya di Bali.
3. Ruben Onsu
Ruben Onsu memiliki usaha kuliner Geprek Bensu di Kuta, Bali. Seperti namanya, usaha kuliner milik Ruben Onsu ini memiliki menu utama berupa ayam geprek. Berbagai variasi ayam geprek modifikasi ditawarkan, dari tambahan saus barbeque sampai tambahan keju mozarella.
Selain makanan, Geprek Bensu Kuta juga menawarkan tempat yang nyaman untuk makan bersama dengan keluarga.
4. Jessica Iskandar
Seperti Luna Maya, Jessica Iskandar juga memiliki sejumlah properti yang dikelola sebagai bisnis hospitality. Salah satunya adalah vilanya di Seminyak, Bali.
Vila yang diberi nama Jedar sesuai dengan nama pemiliknya ini disewakan untuk umum. Memiliki fasilitas ciamik seperti kolam renang dan bathtub, vila ini sangat cocok untuk bermalam dan bersantai bersama keluarga.
5. Hotman Paris
Pengacara sekaligus presenter terkemuka, Hotman Paris, pun memiliki bisnis di Bali. Diketahui Hotman mempunyai bisnis penginapan berupa hotel dan vila di sana. Harga sewa yang ditawarkan pun cukup fantastis ya Parents, yaitu mencapai Rp 6,5 juta per malamnya. Salah satu propertinya yang dipromosikan secara pribadi adalah Hotel Cliff Hotman Paris IV Pandawa.
6. Oghel Zulvianto
Penyiar radio, pembawa acara, sekaligus komedian, Oghel Zulvianto juga memiliki bisnis di Bali. Bisnis yang diliriknya adalah bisnis kuliner. Laloma Caffe adalah bisnis Oghel yang memiliki konsep super cozy dan menu yang berharga terjangkau.
7. Happy Salma
Lama menetap di Bali, Happy Salma menyibukkan dirinya dengan berbisnis kuliner. Restoran bergaya tradisional yang dimiliki oleh Happy Salma ini bernama Biku Resto. Sesuai konsepnya, restoran ini menyajikan berbagai makanan tradisional Indonesia, utamanya tentu makanan khas Bali.
8. Sophie Navita
Artis yang punya bisnis di Bali selanjutnya adalah Sophie Navita.
Bisnis yang dibukanya di sini adalah coffee shop Pepita and Sons. Konsep coffee shop ini adalah tempat yang nyaman untuk nongkrong bareng keluarga dan sahabat.
Selain menawarkan ambience yang nyaman, berbagai menu kopi, makanan serta dessert yang disediakannya pun sangat menarik. Jika Parents ingin mampir, Parents bisa datang ke Jalan Nakula Timur, Bali. Di sana, Anda bisa berinteraksi langsung dengan baristanya.
9. Anang dan Ashanty
Anang Hermansyah dan Ashanty pun nggak ketinggalan memiliki bisnis kuliner di Bali. Salah satu bisnisnya bernama Dapur Asix yang memiliki menu utama makanan nusantara dalam konsep rice bowl.
Selain menu rice bowl, Dapur Asix juga menawarkan makanan dan minuman kekinian lainnya. Kelebihan dari restoran milik pasangan suami istri ini adalah adanya live music dari musisi lokal.
Artikel terkait: Botak Karena Lakukan Cangkok Rambut, Anang Hermansyah: “Ini Biar Istriku Seneng”
10. Raffi Ahmad
Last but not least ada Raffi Ahmad sedang membangun restoran/bar yang diberi nama Mari Beach Club Bali. Ditargetkan untuk dibuka pada tahun 2022, restoran ini sedang dalam proses pembangunan dan merekrut karyawan.
Raffi memilih lokasi yang berhadapan langsung dengan pantai, hal ini tentu saja menjadi nilai lebih bagi restoran ini.
Demikian jajaran artis yang punya bisnis di Bali. Jadi pengen liburan ya, Parents!
***
Baca juga:
9 Transformasi Jessica Iskandar Sejak ABG Hingga Jadi Ibu, Memesona!
id.theasianparent.com/melanie-putria-dan-aldico-sapardan-menikah
id.theasianparent.com/artis-korea-punya-sertifikasi-unik