Di balik kehidupan glamor selebriti, ada saja kejadian tak mengenakkan yang bisa saja menghampiri. Salah satunya mendapat teror dari orang tak dikenal, seperti yang belum lama ini dialami Via Vallen. Sederet artis korban teror di Indonesia pun pernah mengalami nasib serupa. Siapa saja mereka?
6 Artis Korban Teror Mengerikan
1. Via Vallen
Kabar tak mengenakkan datang dari pedangdut kawakan Via Vallen. Satu unit mobil Toyota Alphard yang ia parkir di kediamannya di Desa Kalitengah Selatan, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur, terbakar pada Selasa (30/6) pukul 03:30 WIB.
Berdasarkan rekaman CCTV, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji menuturkan seorang pria terlihat berjalan memasuki gang samping rumah Via Vallen. Pria berinisial V itu membawa botol air mineral berisi bahan bakar.
“Jadi modusnya, terduga pelaku ini membawa botol air mineral berisi bensin. Kemudian, ada kardus diletakkan di bawah Mobil Alphard milik Via Vallen,” ujar Sumardji. Terduga pelaku menuangkan bensin ke dalam kardus dan menyalakan korek api.
Sontak, api pun menjalar dan mengenai mobil yang terparkir tepat di samping rumah. Melalui Instagram Story-nya, Via mengunggah video yang memperlihatkan mobilnya yang dilalap si jago merah.
“Tolong pemadam kebakaran di daerah Sidoarjo, tolong cepat ke daerah Tanggulangin. Tadi udah ditelepon tapi belum ke sini, itu ada kebakaran di samping rumah,” ujar Via Vallen dengan nada suara panik.
Bukan tanpa alasan, Via khawatir api menyambar ke rumah tetangga sekitar dan mengenai kucing peliharaannya. Artis berusia 28 tahun ini bahkan sempat memberikan pesan kepada pelaku yang membakar mobilnya. Belum usai berbicara, terdengar ledakan bersumber dari mobil miliknya. Kendati begitu, Via lega karena pelaku kini sudah diamankan pihak berwajib.
“Selamat Ya Allah. Alhamdulillah enggak sampai masuk rumah cuma kena mobilku saja. Dan tersangkanya sudah di kantor polisi,” tukas Via.
Artikel terkait: Keguguran Saat Kehamilan Pertama, 12 Artis Ini Bangkit dari Kesedihan
2. Raffi Ahmad
Melalui pesan singkat, siapa sangka Raffi Ahmad pernah mendapat ancaman pembunuhan. Kejadian ini terjadi pada 2018 lalu dan spontan membuat keluarga panik. Apalagi, saat itu ibunda Amy Qanita sedang ikut Syahnaz dan Jeje trip bulan madu dan tidak ada yang mendampingi Raffi dan keluarga di Indonesia.
Kendati begitu, Raffi mengakui dirinya tak pernah menggubris ancaman yang menghantui dirinya. Ia menganggap ancaman datang dari orang yang merasa iri kepadanya.
“Ya ada aja orang sirik. Biasa aja. Kita mah pecaya apapun kan percaya sama Allah,” ungkap Raffi.
Suami Nagita Slavina ini bahkan sempat menantang si pelaku dengan hukuman pidana jika nekat ingin membunuhnya. “Coba aja kalau berani gitu, kan pasti kena hukum. Soalnya kita kan negara hukum,” pungkasnya.
Menyikapi hal ini, Raffi dan keluarga memutuskan tidak melaporkannya ke aparat berwajib. Namun, kediaman Raffi kini diperketat dengan pengawasan berlapis.
3. Giring eks Nidji
Pernah berkiprah dalam grup band Nidji sebagai vokalis, Giring nyatanya pernah mendapat ancaman pembunuhan. Kala itu, Giring memang terjun ke dunia politik dan dianggap terlalu vokal menyuarakan isu politik yang tengah terjadi. Hal ini lantaran Giring memang kerap beropini menyoal politik di media sosial.
“Saya itu sempet diancam mau dibunuh karena terlalu vokal. Di sosial media, di video saya, di Giring Nalar, mereka yang enggak terima sama pendapat saya mengancam “Gue bunuh lu,” tutur Nidji. Kejadian ini membuat sang istri khawatir dan menyarankan suaminya tersebut menyewa bodyguard.
Artis bernama Giring Ganesha ini tak menampik bukan hal yang mudah untuk berkiprah mulus di jalur politik. Rintangan pasti akan dihadapi bagi orang yang berniat membuat perubahan, tak terkecuali ancaman pembunuhan.
“Yang jelas kalau di hiburan, lo dipuja dan dielu-elukan. Tapi di dunia politik, habis lah lu bos, dihujat, dijelek-jelekkin. Mau udah kerjanya bener juga pasti dihujat, namanya juga politik,” tukasnya.
Artikel terkait: 7 Artis Indonesia yang Mengalami Pahitnya Perceraian Orangtua Saat Masih Kecil
4. Ruben Onsu
Sukses dengan bisnis ayam geprek tak membuat artis kenamaan Ruben Onsu bisa tenang dari ancaman teror. Suami Sarwendah ini pernah diancam akan dibunuh pada 2015 silam melalui sambungan telepon.
Tak lepas sampai disitu, teror berbau mistis juga dialami Ruben. Mulai dari adanya kiriman kain kafan ke restoran, karyawan salah satu gerai makannya mengalami kesurupan, hingga ada salah satu restonya terbakar.
Selain keganjilan fisik, Ruben bahkan sempat menemukan ular di rumahnya. Diduga teror bersambung ini dikirimi pihak yang bisnisnya merasa tersaingi oleh Ruben. Akibat teror ini, Ruben memboyong keluarganya untuk pindah ke rumah yang lebih aman dan nyaman dari teror.
5. Eza Gionino
Berikutnya ada Eza Gionino yang pernah mendapatkan ancaman pembunuhan dari seseorang yang awalnya hendak menjual ikan arwana pada dirinya. Eza mengenal Qory Supiandy, penjual arwana lewat temannya yang bernama Doni.
“Jadi begini, awal mula saya punya teman namanya Doni. Dia menawarkan pada saya, ‘Za ini ada orang dia minta dibantu ya, tapi loe beli ikannya’. Itu ikan asalnya dari Hulu Suhaid, itu 13 jam dari Pontianak. Aku beli Rp 12 juta, 2 ekor ya. Dengan video yang dia kirimkan ke saya,” jelas Eza.
Bukan ikan yang masih segar, Eza malah menerima ikan arwana dalam kondisi cacat yang tidak sesuai dengan video kiriman yang sebelumnya ia terima. Eza lantas mengajukan komplain pada Qory. Bukannya respon baik yang diterima, penjual ikan itu justru menyerang balik Eza dengan kata ancaman.
“Abang kejar saya balik, abang tanya aja sama yang udah kenal saya. Mau saya kejar balik lewat cara halus, lewat membunuh tanpa menyentuh. Semakin kamu hancurin gua, semakin murka gua hancurin orang yang kamu sayang,” demikian penuturan Qory. Tak tinggal diam, Eza membawa prahara ini ke meja hijau.
“Wah kamu bawa-bawa anak saya, ini makin kelewatan. Jangan harap kita selesai baik-baik!! Ini semua chat kamu udah jadi bukti otentik untuk saya laporin ke polisi,” tulis Eza.
6. Ashanty pernah jadi artis korban teror
Ashanty pernah mendapat kiriman santet pada 2018 lalu. Saat itu, restoran milik Ashanty beberapa kali mendapat teror mistis yang tidak masuk di akal sehat. Kejadian bermula saat ada seorang pria yang berkunjung ke restoran untuk meletakkan dupa.
“Pria itu berpostur gembul dengan mata sedikit sipit. Dia lah yang menaruh dupa dan macam-macam di restoran,” jelas Ashanty. Momen inilah yang membuat teror menakutkan berdatangan.
Tak berhenti, teror kembali menyambangi restoran Ashanty yang berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat. Kala itu, resto didatangi perempuan berparas cantik yang membawa bawang putih dibungkus kain kafan.
Kendati terbilang meresahkan, istri Anang Hermansyah ini tak mau memperkarakan orang-orang tersebut. Sang suami yang juga geram memilih banyak berdoa untuk menangkal hal tidak diinginkan yang ditujukan pada keluarganya.
Itulah beberapa artis yang pernah menjadi korban teror. Kasus-kasus ini tentu bisa jadi peringatan buat kita juga untuk lebih berhati-hati. Semoga kita semua selalu dilindungi dari hal-hal yang jahat dan tidak menyenangkan ya, Parents.
Sumber: Detik
Baca juga :
10 Potret Ibu Artis yang Tampil Glamor, Tidak Kalah dengan Sang Anak