Bagi sebagian selebriti, penampilan adalah hal utama. Tak hanya para perempuan, selebriti pria pun juga tak kalah detail soal penampilan. Namun ada beberapa artis botak yang tetap tampil percaya diri meski kepalanya tak memiliki rambut.
Mereka malah memiliki ciri khas tersendiri karena berpenampilan botak. Siapa sajakah artis botak tersebut? Berikut daftarnya!
Artikel Terkait: 7 Potret Transformasi Baim Wong, Pemain Sinetron Hingga Jadi YouTuber
11 Artis Botak yang Percaya Diri Tampil Tanpa Rambut
1. Deddy Corbuzier
Sebelum memutuskan untuk mencukur habis rambutnya, Deddy Corbuzier memang selalu tampil dengan gaya rambut nyentrik. Kini, ia terlihat lebih nyaman dengan gaya rambut botak yang jadi ciri khas.
Meskipun botak, tapi Deddy Corbuzier tentu tetap menjaga kulit kepalanya tetap glowing dan sehat. Penampilannya pun terlihat lebih awet muda dibandingkan dengan gaya rambut sebelumnya.
2. Ahmad Dhani
Musisi Ahmad Dhani juga tak kalah keren dengan kepala botaknya. Sebelum akhirnya mencukur botak, Ahmad Dhani sempat memiliki gaya rambut gondrong di masa muda. Namun, kini ia terlihat lebih nyaman dengan gaya rambut botaknya dan jenggot panjangnya.
Meskipun tampil botak, hal ini tentu tak mengurangi kepiawaiannya dalam bermusik. Justri, ia tampil lebih ikonik dengan penampilan terbarunya hingga kini.
3. Artis Botak Marcell Siahaan
Artis botak berikutnya ialah Marcell Siahaan. Tampil dengan kepala botak tak lantas membuatnya kehilangan kharisma di panggung.
Sebaliknya, tampilan plontos ini malah membuat Marcell Siahaan terlihat lebih rapi dan tulang pipinya pun terbentuk tegas sehingga menambah maskulinitasnya. Sebelumnya, Marcell Siahaan tampil percaya diri dengan rambut kribonya yang megar dan unik.
4. Muhammad Fardhan
Aktor Muhammad Fardhan pun juga selalu tampil dengan rambut plontosnya di awal kariernya di dunia hiburan hingga sekarang.
Hal ini membuat dirinya selalu terlihat awet muda bahkan seakan menolak tua. Ditambah hobi olahraga basket yang ia tekuni serta gaya berbusana masa kini, Muhammad Fardhan seakan tak pernah menua.
5. Anji salah satu artis botak
Selalu mengenakan turban, topi, atau tutup kepala lainnya, ternyata Anji memiliki gaya rambut botak yang tak diketahui banyak orang.
Meskipun botak, tapi penampilannya ini telah jadi ciri khas tersendiri bagi para penggemarnya. Maka tak heran jika Anji enggan menumbuhkan atau memanjangkan rambutnya.
Artikel Terkait: 15 Foto Transformasi Gaya Rambut Marshanda yang Bisa Anda Tiru
6. Artis Botak Husein Alatas
Masih ingatkah dengan Husein Alatas? Ya, penyanyi rock jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol ini selalu tampil memukau dengan suaranya yang khas serta merdu.
Tak hanya itu, berbeda dengan para penyanyi rock yang selalu gondrong dengan rambut panjang, Husein Alatas memilih tampil beda dengan kepala botak. Meski begitu, hal ini tak mengurangi kepercayaan dirinya di atas panggung.
7. Okan Kornelius
Siapa sih yang tak kenal Okan Kornelius? Aktor langganan sinetron ini memang selalu tampil botak sejak awal kemunculannya di dunia akting. Tapi, walaupun botak, hal itu tak mengurangi ketampanan dan kharisma yang dimunculkan oleh Okan Cornelius.
Pantas saja, setiap sinetron yang dibintanginya selalu laris dan populer di pasaran. Selain bakat akting, tentunya karena kepala botak yang jadi ciri khasnya.
8. Indro Warkop
Aktor komedi Indro Warkop juga setia dengan penampilan rambut botaknya hingga kini. Meskipun dulu kerap tampil dengan rambut lebat dan panjang, kini ia memilih potongan rambut botak untuk melengkapi penampilannya.
Meski begitu, gaya busana yang kekinian membuat Indro selalu terlihat awet muda.
9. Ali Zaenal
Presenter Ali Zaenal juga tak kalah nyentrik dengan penampilan botaknya. Tapi, penampilannya ini malah membuatnya terlihat lebih gagah dan maskulin.
10. Indra Bruggman
Indra Bruggman mengejutkan para penggemarnya dengan tampil beda. Ia mencukur habis semua rambutnya dan lebih nyaman dengan tampilan botak. Bahkan, penampilan barunya ini bikin sejumlah netizen pangling dibuatnya.
Artikel Terkait: 7 Artis Indonesia ini Tampil Kece dengan Cat Rambut
11. Samuel Rizal
Aktor sekaligus atlet basket Samuel Rizal juga tampil memesona dari awal debutnya dalam film Eifel I’m in Love dengan potongan rambut cepak hampir botaknya. Meskipun botak, tapi penampilannya tetap fresh bahkan awet muda meskipun sudah jadi bapak.
Nah, itulah 11 artis botak yang malahan jadi ciri khas penampilannya. Apakah Ayah juga berminat untuk mencoba potongan rambut botak ini?
Baca Juga:
4 Gaya Rambut Artis Pria Indonesia yang Jadi Tren di Tahun 2022
9 Potret Lawas Armand Maulana, Nostalgia Rambut Gondrong Iconic