Arti Nama Sofia Beserta Sifat dan Karakternya, Penuh Kasih Sayang

Semoga bisa tumbuh bijaksana seperti namanya, ya!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sofia adalah nama yang umum diberikan pada anak perempuan. Karena memiliki makna yang indah, panggilan ini banyak digunakan oleh kalangan bangsawan Eropa.

Selain itu, nama Sofia ternyata juga memiliki variasi penulisan yang beragam. Mau tahu apa arti nama Sofia? 

Arti Nama Sofia

Sumber: Pexels

Nama Sofia berasal dari Bahasa Yunani σοφία (dibaca Sofia) yang berarti kebijaksanaan. Penggunaan nama Sofia juga terdapat dalam bahasa Arab, yaitu صوفي (Sofia) yang artinya cantik.

Sementara dalam Bahasa Italia, Portugis, dan Skandinavia, nama Sofia bermakna bijaksana. Dan dalam Bahasa Hawaii, Sofia juga berarti terampil. 

Variasi lain dari nama ini adalah Sofiya, Safiya, Sophia, Sophie, Sovia, Sopea, Sofi, Sofie, Shofi, Shofie, Zofia, dan lainnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sifat dan Karakter di Balik Arti Nama Sofia

Sofia melambangkan pesona dan karisma. Ia adalah orang yang sangat menarik, suka jadi pusat perhatian, rela berkorban, dan penuh kasih sayang. 

Nama sofia juga berarti selalu diberkati, mandiri, dan kritis. Memiliki karakter yang karismatik, membuat intuisinya mampu memimpin dan menciptakan keharmonisan dalam kelompok. 

Sofia adalah seorang pemimpi yang berambisi, punya visi yang jelas, dan kreatif. Juga tak ragu mengutarakan gagasannya serta mau bekerja keras untuk mewujudkannya. 

Orang seperti ini akan menjadi politisi, aktris, dan penulis yang hebat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Arti Nama Sofia Berdasarkan Numerologi

Berdasarkan numerologi Pythagoras, nama Sofia memiliki jumlah angka:

S = 1

O = 6

F = 6

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

I = 9

A = 1

Yang jika dikalkulasikan akan menghasilkan angka 5 yang menggambarkan seorang petualang. 

  • Karakter positif: ekspansif, visioner, magnetik, cerdas, menggunakan kebebasan dengan cara konstruktif, mudah beradaptasi, banyak akal,  dan punya keingintahuan yang besar.
  • Karakter  negatif: tidak stabil, mudah berubah, suka memberontak, tidak sabaran, dan tidak terorganisir.

Karakter orang menurut numerologi ini hanya studi dasar saja. Tentu ada banyak faktor yang membentuk karakter seseorang, seperti latar belakang, keluarga, lingkungan sekitar, pendidikan, dan lain-lainnya.

Data ini hanya bertujuan untuk memberikan informasi dari ilmu numerologi saja. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Public Figure Bernama Sofia dan Variasi Penulisan Lainnya

1. Sofia de Todos los Santos de Borbon Ortiz

Sumber: Instagram @/sofia.de.borbon

Memiliki nama lengkap Sofia de Todos los Santos de Borbon Ortiz, Infanta Sofia merupakan putri kedua Raja Felipe VI dan Ratu Letizia. 

Infanta sendiri merupakan gelar bangsawan Spanyol yang berarti anak raja, tetapi bukan penerus takhta pertama. Infanta Sofia berada pada urutan kedua dalam garis suksesi takhta Spanyol.

Adik Putri Leonor ini lahir di Madrid, Spanyol, pada 29 April 2007 dan menganut agama Katolik Roma. Nantinya Sofia akan menemani sang kakak dalam masa kepemimpinannya di Kerajaan Spanyol.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Poppy Sovia

Sumber: Instagram @/popsovia

Poppy Sovia mulai dikenal masyarakat luas setelah berperan dalam film layar lebar Mengejar Mas-Mas bersama Dinna Olivia dan Dwi Sasono.

Bahkan berkat perannya sebagai Shanaz di film tersebut, Poppy Sovia masuk dalam daftar nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Festival Film Indonesia 2007.

Selain bermain film, artis kelahiran 23 September 1984 Ini juga kerap bermain dalam sejumlah sinetron. 

Diketahui istri Ahmad Gussaoki ini sangat menikmati perannya sebagai ibu dari Lalika Airia June. Momen kebersamaan ibu dan anak ini kerap dibagikan Poppy Sovia lewat akun Instagramnya. 

3. Sophia Latjuba

Sumber: Instagram @/sophia_latjuba88

Sophia Inggriani Latjuba lahir di Berlin pada tanggal 8 Agustus 1970 ini merupakan aktris, model, dan penyanyi berkebangsaan Indonesia yang mewarisi darah Bugis, Jawa, dan Jerman.

Nama Sophia Latjuba mulai dikenal sejak dirinya membintangi film Bilur-Bilur Penyesalan pada tahun 1987.

Selain jago  berakting, ibu Eva Celia ini juga merupakan penyanyi  berprestasi. Pernah mengeluarkan beberapa album solo, mantan istri Indra Lesmana ini juga pernah memenangkan Penghargaan AMI 2003 untuk Kolaborasi Pop Terbaik atas lagu “Kangen” bersama Chrisye. 

4. Sophie Turner

Sumber: Instagram @/sophiet

Sophie Belinda Turner adalah aktris asal Inggris yang dikenal lewat perannya sebagai Sansa Stark di serial televisi fantasi HBO, Game of Thrones (2011–2019).

Lewat perannya tersebut, wanita kelahiran 21 Februari 1996 ini mendapatkan nominasi Primetime Emmy Award untuk Aktris Pendukung Luar Biasa dalam Seri Drama pada 2019.

Selain muncul di serial GOT, Sophie Turner juga muncul di film televisi The Thirteenth Tale (2013) dan memulai debut film bioskop pertamanya tdi Another Me (2013).

5. Safira Ratu Sofya

Sumber: Instagram @/ratusfy

Safira Ratu Sofya yang lahir 15 April 2004 ini merupakan aktris dan model Indonesia keturunan Aceh, India, dan Spanyol.

Anak kedua pasangan Sofyan Hasan dan Intan Mashtura ini memulai debutnya di dunia akting dengan berperan sebagai Arsya di film Satria Heroes: Revenge of Darkness.

Safira Ratu Sofya atau yang sering disapa Ratu Sofya juga telah membintangi beberapa judul sinetron, seperti Terbang Bersamamu, Manusia Harimau, Jodoh Wasiat Bapak, dan Topeng Kaca.

Artikel Terkait: 520 Nama Bayi Perempuan Modern dan 30 Rangkaiannya untuk Putri Tercinta

100 Rangkaian Nama Sofia untuk Bayi Perempuan

Sumber: Pexels

Berikut ini adalah rangkaian nama Sofia untuk anak perempuan. Baik di awal, tengah, maupun akhir kata. 

  1. Mila Sofia 
  2. Sofia Anaya Sasmita
  3.  Sofia Pijar Sangadji
  4.  Sofia Rose Nisfa Safitri
  5. Sofia Malia Ramadhani
  6. Sofia Rifka Andini
  7. Sofia Lubena
  8. Sofia Azahra Tussita
  9. Nada Sofia 
  10. Hagia Sofia
  11. Widia Sofia Finit
  12. Annisa Sofia Meka
  13. Sofia Latifatul Faddilah
  14. Sofia Amanda
  15. Putri Sofia Aldani
  16. Emely Sofia Hutajulu
  17. Sofia Azzahra
  18. Sofia Amaya Lahoan
  19. Salsabila Sofia Fuada
  20. Anna Sofia Harahap
  21. Sofia Elizha
  22. Adiva Reyhana Sofia
  23. Laili Sofia Khairani
  24. Antara Sofia Lanniari
  25. Sofia Claudya Putri
  26. Sofia Martri Alvazona
  27. Kirana Putri Sofia
  28. Hikma Sofia Artasyah
  29. Sofia Dahra
  30. Syaqila Sofia Nazla
  31. Mayzatu Asyfa Sofia
  32. Iktia Sofia Maiyan
  33. Sofia Salsabila
  34. Regina Sofia Zahra
  35. Sofia Cherin Rion
  36. Sofia Maifani
  37. Sofia Alfiasyahrin
  38. Sofia Azhari
  39. Sofia Al-ibnuzzani
  40. Sofia Hapsah Paramita
  41. Sofia Anjali Novita
  42. Sofia Pramiswari Radita
  43. Sofia Runa Wiya
  44. Sofia Rifka Andini
  45. Sofia Zahra Assegaf
  46. Sofia Salbiyah Leonora
  47. Sofia Syachputri
  48. Sofia Laurend
  49. Sofia Zahra Satya Ningrum
  50. Sofia Yasmin
  51. Sofia Bilbina
  52. Sofia Ariska Dakhi
  53. Sofia Gadis Sahara
  54. Sofia Muthiah Yasmin
  55. Sofia Aritma Maqfiroh
  56. Sofia Valentin Robaka
  57. Sofia Atrian Bessa
  58. Sofia Putri Arsad
  59. Sofia Marwah
  60. Sofi Pertiwi Chesa
  61. Sofia Madia Arabella.
  62. Sofia Fitriyah Safrida
  63. Sofia Maira Wulandari
  64. Sofia Bahira Oleena
  65. Sofia Syakila Tabita
  66. Sophia Ikrar Zalina
  67. Zemira Zofia Ekavira
  68. Chritabelle Sofia
  69. Qinara Sofia
  70. Sofia Mikaylah Balqis
  71. Ahya Sofia
  72. Sofia Rahma Dearuna
  73. Naura Sofia Adiwidya
  74. Sofia Maheswari Sadya
  75. Aline Sofia Nadria
  76. Zahwa Aristawidya Sofia
  77. Abila Sofia Mahika
  78. Ryanna Sofia Nafiah
  79. Sofia Nafrini
  80. Dinar Arima Sofia
  81. Adhwa Sofia Alzikri
  82. Almira Sofia Zanirah
  83. Marva Sofia Aqli
  84. Alma Sofia Ande
  85. Dahayu Sofia Admar
  86. Gauri Alenka Sofia
  87. Airis Dania Sofia
  88. Ayu Sofia Pradiri
  89. Sofia Aksara Pertiwi
  90. Alenta Sofia Akso
  91. Dinaan Sofia Adnan
  92. Almeera Hiksa Sofia
  93. Danesvara Sofia Ali
  94. Mahika Rahma Sofia
  95. Titania Sofia Lubis
  96. Darwishah Sofia Aqmar
  97. Eliyya Sofia Husna
  98. Nawla Assyifa Sofia
  99. Puteri Sofia Astarina
  100. Sofia Qasih Delisa

Nah, itulah tadi ulasan tentang arti nama Sofia hingga contoh rekomendasi nama untuk si kecil. Kira-kira Parents mau pilih nama yang mana, nih?

 

Baca Juga:

Simbol Keseimbangan dan Keharmonisan, Arti Nama Dwi dan Variasinya yang Bisa Jadi Inspirasi Nama Bayi

300 Rekomendasi Nama Bayi Laki-Laki Yunani beserta Artinya, Belum Banyak yang Pakai!

280 Nama Bayi Perempuan Jepang dari A-Z dan Maknanya untuk Putri Kecil Anda