Berasal dari bahasa Jawa, ternyata arti nama Kaesang punya makna yang cukup sederhana.
Berikut ini penjelasan dan inspirasi rangkaiannya!
Artikel Terkait: Arti Nama Azizah dan Rangkaiannya, Lambang Cinta dan Kasih Sayang!
Arti Nama Kaesang
Nama Kaesang merupakan perpaduan dari kata ‘Kae’ dan ‘Sang’. Dalam bahasa Jawa, Kae artinya ‘Itu’ dan Sang adalah ‘yang’. Apabila digabungkang, Kaesang sebenarnya bisa diartikan sebagai ‘dia’. Bisa merujuk pada seseorang atau benda.
Kata ‘Sang’ dalam Kaesang juga sebenarnya adalah kata sandang. Kata sandang ini digunakan untuk mendampingi kata benda atau kata ganti.
Misalnya, sang raja, sang pemimpin, sang berkuasa, dan lainnya.
Jadi, sebenarnya arti nama Kaesang cukup sederhana, yaitu kata sandang atau penyebutkan bagi seseorang atau benda.
Selain itu, kata kaesang juga sebenarnya ada dalam bahasa Sunda. Kesang atau ngesang dalam bahasa Sunda artinya adalah keringat.
Artikel Terkait: Bermakna Indah, Ini Arti Nama Rachel untuk Anak Perempuan
Figur Publik Bernama Kaesang
Seorang tokoh atau figur publik yang bernama Kaesang tak lain adalah Kaesang Pangarep. Dia adalah anak bungsu dari Presiden Indonesia, Joko Widodo.
Kalau nama Kaesang disandingkan dengan Pangarep, kedua kata tersebut bisa memiliki arti ‘sang pengharap’ atau ‘dia yang diharapkan’.
Pasalnya, berdasarkan dari bahasa Jawa, Pangarep memiliki arti ‘pengharapan’ atau ‘yang diharapkan’.
Inspirasi Rangkaian Nama Kaesang
Kaesang adalah nama laki-laki yang bersifat fleksibel. Artinya, bisa disematkan sebagai nama depan, tengah, atau belakang.
Berikut inspirasinya:
- Kaesang Nur Adnan: Seseorang yang diberkahi, dia yang setia, dia yang merupakan penghuni tetap
- Kaesang Taraka: Seseorang yang punya mata indah
- Adinanta Kaesang: Yang paling unggul
- Kaesang Adara: Dia yang tampan, sang rupawan
- Dewandaru Kaesang: Sang penerima wahyu, diberikan kebahagiaan
- Hadyan Kaesang Ismawan: Sang pemimpin berpangkat tinggi
- Lingga Kaesang Mada: Sang pemberani, tidak menyerah
- Kaesang Pramudiya: Sosok pemimpin tegas
- Renaldi Putra Kaesang: Sang penguasa, orang yang setia
- Tresna Kaesang: Sebuah harapan dan pengingat
Artikel Terkait: Arti Nama Bobby dan Rangkaiannya untuk Calon Jagoan Parents
Itulah arti nama Kaesang dan inspirasi rangkaiannya. Jadi, apakah Anda tertarik menyematkan nama ini untuk calon buah hati?
***
Baca Juga:
61 Pilihan Nama Bayi yang Terinspirasi dari Nama Batu Permata