Sambil menunggu HPL, tak ada salahnya Parents mencari-cari nama yang cocok untuk calon buah hati. Kalau masih bingung, Anda bisa mencoba menyematkan nama Jihan padanya. Arti nama Jihan ini punya banyak sekali makna positif untuk disematkan pada calon putri kesayangan.
Artikel terkait: Maknanya Indah, Arti Nama Almahyra dan Rangkaiannya untuk Anak Perempuan
Arti Nama Jihan yang Bermakna Positif
Kata Jihan pertama kali dipakai dalam bahasa Persia dan Urdu. Namun, cara penulisannya memang banyak dipengaruhi huruf hijaiyah, sehingga beberapa orang mungkin masih bingung membedakannya dengan bahasa Arab.
Dalam bahasa Persia atau Urdu, bentuk penulisan dan pelafalan Jihan juga bermacam-macam, di antaranya adalah Jahan, Jehan, atau Jeehan. Namun, semuanya memiliki arti serupa, yakni sebuah dunia, universe atau semesta, serta lambang dari kemewahan.
Sementara itu, dalam bahasa Arab sendiri, Jihan merupakan bentuk serapan dari kata Jahina (جهان). Kata ini memiliki arti sebagai sebuah kemegahan, kelakuan baik, serta sikap yang mulia.
Tak sampai di sana, kata Jihan juga bisa ditemukan dalam bahasa lain seperti Jepang dan Korea. Dalam bahasa Korea, Jihan atau Ji An (지한/지안) memiliki arti ‘kedamaian’ atau ‘tentram’ serta ‘keanggunan’. Sedangkan dalam bahasa Jepang, Jihan (じはん) memiliki arti perang suci.
Popularitas
Jihan sangat populer digunakan untuk nama bayi perempuan. Namun, di beberapa negara, nama ini juga bersifat unisex sehingga terkadang digunakan juga untuk laki-laki.
Di Indonesia sendiri, nama Jihan sering ditemukan. Biasanya, nama ini disematkan sebagai nama bayi perempuan Islami. Popularitas penggunaan nama ini di Tanah Air juga cukup tinggi.
Salah satunya, dibuktikan dengan cukup banyak artis atau pesohor yang bernama Jihan. Mereka yang terkenal di antaranya adalah Jihan Fahira, Jihan Audy, serta idola K-Pop Ji Han dari girl group Weekly.
Sifat dan Karakter
Selaras dengan arti nama secara harfiah, Jihan juga mengandung banyak makna positif bagi pemiliknya. Orang dengan nama Jihan diharapkan bisa memiliki hati yang megah atau tepuji, mulia, ramah, tentram, suci, anggun, dan bijaksana.
Selain itu, Jihan juga melambangkan ambisi. Sehingga, seseorang dengan nama Jihan juga biasanya memiliki sikap pekerja keras dan punya ambisi tinggi dalam menggapai sesuatu yang ia inginkan.
Meski begitu, perlu diingat jika sifat dan karakter seseorang tak bisa dilihat dari namanya saja. Ada banyak faktor yang memengaruhi pembentukan kedua hal tersebut. Misalnya, faktor lingkungan, pertemanan, serta tentunya pola asuh orangtua.
Inspirasi Rangkaian Nama Jihan
Meski terbilang fleksibel, nama Jihan biasanya digunakan untuk nama depan dan tengah. Terbilang jarang digunakan untuk nama belakang.
Nah, bagi Parents yang sedang mencari inspirasi rangkaian nama dari kata Jihan, berikut kami rangkum rekomendasi selengkapnya.
Rangkaian untuk Nama Depan
1. Jihan Maharani: Seorang permaisuri yang baik hati
2. Jihan Najla: Seorang perempuan anggun bermata jernih
3. Jihan Nafisyah: Anak perempuan yang punya bakat seni
4. Jihan Fadhilah: Kemuliaan dan keanggunan
5. Jihan Utami: Dermawan, kemegahan
6. Jihan Zahrani: Perempuan tangguh dan bijaksana
7. Jihan Dewi Anjani: Seorang dewi yang anggun dan baik hati
8. Jihan Oktaviona Putri: Kemuliaan dan keberkahan
9. Jihan Putri Fahira: Perempuan yang memiliki hati mulia
10. Jihan Riana Nur Puspita: Seorang ratu yang anggun dan berhati baik
Artikel terkait: Jadi Nama Anak Baim Wong dan Paula, Ternyata Ini Arti Nama Kiano
11. Jihan Asmi Hanifah: Perempuan unik dan ramah
12. Jihan Fitriyani Haura: Hati yang bijak atau dermawan
13. Jihan Aulia Lina: Seorang teman yang setia
14. Jihan Putri Ramadhani: Perempuan anggun yang lahir di bulan Ramadan
15. Jihan Fakhira Adam: Cantik seperti bunga
Rangkaian untuk Nama Tengah
16. Nabila Jihan Resti: Mulia dan terhormat
17. Isabela Jihan Farah: Dikaruniai oleh Tuhan
18. Najwa Jihan Yasmina: Kecerdasan dan kesetiaan
19. Oktadina Jihan Nur Angguni: Unik dan anggun
20. Asmara Jihan Haifa: Perempuan yang penuh cinta dan kebaikan
21. Ariani Jihan Wijaya: Seorang yang mulia dan dermawan
22. Bakhita Jihan Indani: Seorang pemimpin baik hati
23. Rachma Jihan Pertiwi: Dikarunia banyak berkah
24. Naila Jihan Rainy: Seorang pemberani dan penuh dengan kebaikan
25. Zakiya Jihan Monika: Kebaikan dan kecerdasan
Artikel terkait: Terinspirasi dari Sosok Wanita Bangsawan nan Dermawan, Ini Arti Nama Clarissa
Itulah arti nama Jihan dan rekomendasi rangkaian namanya. Jadi, Parents tertarik untuk menyematkan nama ini pada calon putri tercinta?
***
Baca juga:
520 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya, Huruf A sampai Z!
601 Nama Bayi Perempuan Modern Huruf A-Z dan Rangkaiannya yang Bermakna Indah
33 Pilihan Nama Bayi Bulan Juli Beserta Maknanya yang Indah, Cek di Sini!