Populer di Indonesia, Ini Arti Nama Desi untuk Anak Perempuan

Begitu populer dan sering digunakan anak kelahiran Desember, apa sih arti nama Desi? Cek di sini, yuk!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kehadiran buah hati menjadi impian sebagian besar pasangan yang telah menikah. Bagi Parents yang mendambakan anak perempuan tentu ingin memilihkan nama yang cantik untuknya. Nama Desi bisa menjadi pilihan. Arti nama Desi sangat baik sehingga cocok untuk bayi perempuan, terlebih bagi si putri cantik yang lahir di Desember, lo. 

Desi merupakan nama yang cukup umum digunakan di Indonesia. Beberapa publik figur juga menggunakan nama Desi, misalnya Desy Ratnasari dan Desi Arnaz. Nama tersebut bisa dipadukan dengan penggalan nama lain untuk menciptakan makna yang lebih indah. 

Bila Parents memang tertarik menggunakan nama Desi, sebaiknya pelajari dahulu arti serta asal-usul nama tersebut. Agar dapat menjadi referensi, simak seluk-beluk nama Desi berikut ini. 

Artikel Terkait: 20 Rangkaian nama bayi perempuan lengkap dengan maknanya

Arti Nama Desi dalam Berbagai Bahasa 

Sumber: Freepik

Desi merupakan nama yang cukup populer di Indonesia. Umumnya nama tersebut digunakan untuk anak perempuan. Desi berasal dari berbagai bahasa, yakni Spanyol, Latin, Italia, dan Bahasa Indonesia. 

Dalam bahasa Spanyol, Desi berarti diinginkan. Nama tersebut merupakan bentuk pendek dari Desiderio yang berarti yang diinginkan. Dalam bahasa Spanyol, Desi merupakan nama yang netral sehingga bisa dijadikan sebagai nama bayi laki-laki maupun perempuan. 

Desi juga dikenal dalam bahasa Latin dan Italia, artinya yang dirindukan atau yang diinginkan. Nama tersebut juga berasal dari varian kata Desiderio. Namun, nama tersebut lebih banyak digunakan sebagai nama anak laki-laki. 

Desi juga bisa digunakan untuk anak perempuan. Namu asal katanya berbeda, yakni Desiree. Meski asal katanya berbeda, nama tersebut tetap bermakna sama, yakni diinginkan. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nama Desi  termasuk nama yang populer di Indonesia. Bila menelusuri dalam KBBI, kata Desi juga dapat ditemukan. Maknanya berkaitan dengan kata bilangan, Dedi berarti sepersepuluh.

Akan tetapi, dalam penggunaannya sebagai nama anak perempuan, kata Desi tidak merujuk pada nama tersebut. Dalam bahasa Indonesia, Desi diterjemahkan sebagai jalan penghidupan yang tentram, merdeka, dan bahagia. 

Artikel Terkait: 20 Rangkaian nama bayi perempuan lengkap dengan maknanya

Sifat dan Karakter Nama Desi 

Sumber: Freepik

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nama memang tidak mencerminkan sifat dan kepribadian seseorang. Namun, sebuah nama memiliki kesan yang mendalam dari pemiliknya. Namun, rata-rata orang yang bernama Desi memiliki kemauan keras, berbakat di bidang bisnis, dan berwibawa.

Ia terlahir dengan jiwa bisnis yang tinggi. Selain itu, ia dapat dipercaya dan gemar menolong. Kemudian, ia cukup cermat dalam hal kebersihan. 

Bila tidak ada kesesuaian antara nama dan sifat tersebut, hal itu merupakan hal yang wajar. Sebab, hal tersebut sifatnya hanya perkiraan dari data-data yang ada.

Desi termasuk nama yang baik dan berwibawa. Hal tersebut tentu akan membuat kepercayaan dirinya meningkat. Orang yang mengemban nama Desi juga akan berusaha membuat hidupnya bermanfaat. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait: 50 Pilihan nama bayi perempuan huruf W yang bermakna indah

Ide Rangkaian Nama Desi untuk Anak Perempuan

Meski memiliki gender netral, nama Desi umumnya digunakan untuk bayi perempuan. Nama tersebut cocok digunakan sebagai nama depan, nama tengah, dan nama belakang. Untuk Parents yang sedang mencari referensi nama untuk bayi perempuan, ide rangkaian nama Desi berikut dapat menjadi referensi. 

Desi sebagai Nama Depan 

Sumber: Freepik

1. Desi Anggraini Lestari 

Anggraini dalam Bahasa Indonesia berarti bidadari yang cantik dan berbudi luhur. Lestari bermakna kekal. Bila dirangkai nama tersebut membentuk arti bidadari yang berbudi luhur dan abadi yang selalu diinginkan.

2. Desi Luthfia Ar-Rasyid

Luthfia berasal dari bahasa Arab yang berarti orang yang lemah lembut. Ar-Rasyid  juga berasal dari bahasa Arab artinya yang memberikan petunjuk. Bila digabungkan nama tersebut berarti anak yang diinginkan memiliki hati lembut dan selalu memberikan petunjuk. 

3. Desi Abelia Putri 

Abelia berasal dari bahasa Perancis yang berarti napas kehidupan. Seamntara Putri berasal dari bahasa Indonesia yang berarti anak perempuan. Bila dirangkai nama Desi Abelia Putri berarti anak perempuan yang diinginkan bagai napas kehidupan. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Desi Almira Vina 

Almira berarti perempuan yang berasal dari kaum bangsawan atau ningrat. Vina berasal dari Bahasa Spanyol artinya lapang dada. Desi Almira Vina berarti perempuan bangsawan yang dinantikan dan selalu berlapang dada. 

Desi sebagai Nama Tengah

Sumber: Freepik

5. Suwita Desi Maharini 

Suwita berarti seorang pengabdi. Sementara Maharini berarti seorang permaisuri. Bila digabungkan, Suwita Desi Maharini berarti seorang permaisuri yang penuh pengabdian dan diinginkan. 

6. Alana Desi Mainaka 

Alana bermakna kerukunan, sementara Mainaka bermakna berhati baik. Bila digabungkan, Alana Desi Mainaka berarti anak perempuan yang berhati baik, selalu diinginkan dan membawa kerukunan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

7. Radhika Desi Saraswati 

Radhika merupakan bahasa Sansekerta yang bermakna kemakmuran, sementara Saraswati berarti mengalir. Nama Radhika Desi Saraswati berarti anak pembawa kemakmuran, yang selalu diinginkan dan selalu mengalir harapannya. 

Desi sebagai Nama Belakang 

Sumber: Freepik

8. Amber Ayudia Desi

Amber merupakan salah satu jenis permata yang indah. Ayudia berarti cantik dan bersih. Bila dirangkai, Amber Ayudia Desi berarti permata cantik dan bersih yang selalu diinginkan. 

9. Cantika Elina Desi 

Cantika berarti sosok yang terampil dan ulet, sementara Elina bermakna perempuan yang pintar. Saat digabungkan Cantika Elina Desi berarti sosok yang terampil dan pintar yang selalu diinginkan oleh lingkungannya. 

10. Gauri Frida Desi 

Gauri berarti jalan hidup yang damai dan tentram, semantara Frida berarti pembimbing. Bila dirangkaikan nama tersebut membentuk makna pembimbing yang selalu memilih jalan damai dan selalu diinginkan oleh banyak orang. 

Itulah makna nama Desi dan rangkaian namanya untuk anak perempuan. Nama tersebut memiliki makna yang luwes dirangkaian dengan berbagai nama lainnya. Semoga dapat menjadi inspirasi. 

Baca Juga: 

50 Nama bayi perempuan Belanda populer untuk si buah hati

50 Kumpulan Nama Bayi Perempuan Bermakna Ratu dan Putri

100 Pasang Nama Bayi Kembar Perempuan Pilihan Beserta Artinya