Demi Wujudkan Keinginan Anaknya ke Paris, Daniel Mananta Melakukan Ini

Sungguh patut dipuji apa yang dilakukan VJ Daniel untuk anaknya ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bagi orangtua, kebahagiaan anak adalah segalanya. Sebisa mungkin kita akan selalu berusaha mewujudkan apa yang diinginkan anak demi kebahagiaannya. Hal inilah yang dilakukan oleh VJ Daniel. Anak VJ Daniel Mananta memiliki keinginan agar bisa menghabiskan akhir pekan bersama sang ayah di Paris. 

Hal ini diutarakan oleh anak sulung VJ Daniel, yakni Mila Mananta, empat tahun lalu. Demi mewujudkan keinginan anaknya tersebut, Daniel berusaha menabung hingga bisa mengumpulkan biaya untuk pergi ke Paris bersama sang anak.

Simak momen Daniel Mananta dan putriya di Paris berikut ini.

Anak VJ Daniel Mananta Ingin Liburan ke Paris

Melalui akun media sosialnya, ayah dua anak ini mengunggah kebersamaannya bersama Mila saat liburan ke Paris. Ia bercerita bahwa 4 tahun lalu pernah bertanya pada sang anak soal destinasi tujuan wisata yang diinginkan. 

“‘Kalo bisa pergi kemana aja, Mila mau kemana?’ Itu pertanyaan yang muncul 4 tahun yang lalu, terinspirasi dari baca buku Bob Goff, “Love Does”. Jadi si Bob ini punya tradisi, ketika anaknya umur 10 tahun, dia akan tanya anaknya mau pergi kemana dan akan ditemenin sama salah satu orang tuanya. Anak cewek ditemenin ayah, anak cowok ditemenin ibu.” Daniel Mananta mengawali ceritanya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Daniel Mananta menabung selama 4 tahun untuk wujudkan keinginan sang anak

Tak disangka, Mila memilih pergi ke Paris bersama ayahnya. Demi memberikan pengalaman terbaik bagi sang anak, Daniel Mananta berusaha keras untuk menabung biaya tiket pesawat dan segala akomodasi selama di Paris. 

“So, Mila pilih a Weekend date with Daddy di Paris. So, selama 4 tahun, gw mulai nabung untuk trip gw dan Mila ke Paris, karena gw mau kasih tiket pesawat, tiket kereta, hotel, makanan dan pengalaman terbaik,” tutur Daniel Mananta.

Semua ini Daniel lakukan karena menurutnya umur 10 tahun adalah momen penting bagi seorang anak yang akan memasuki usia remaja. Karenanya ia ingin memberikan semua hal terbaik untuk sang anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menikmati waktu berkualitas ayah dan anak berdua saja

“Umur 10 tahun merupakan umur yang penting banget buat seorang anak. Sebentar lagi dia akan memasuki masa yang sulit. Pre-teen, puberty dan hormonal change yang bakalan bikin bingung. Pencarian jati diri. Rasa ketakutan dan drama yang kayaknya gak rasional.”

Daniel dan istrinya berusaha memberikan fondasi bagi kehidupan sang anak. Agar tidak kaget dalam menjalani perubahan yang akan segera terjadi pada tubuh dan mentalnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Ini mungkin momen dimana gw masih bisa kasih value yang akan memperkuat fondasi yang selama ini gw dan Viola bangun di dalam diri Mila. Setelah ini, kita akan tetap jadi mentor, tapi juga mulai memberikan kelonggaran untuk Mila. Udah gak bisa lagi “cuddle” seperti ketika dia umur 5 tahun,” papar pemain film A Man Called Ahok ini.

Daniel Mananta merasa senang karena bisa mewujudkan keinginan anaknya liburan berdua ke Paris bersama selama akhir pekan. 

“The Weekend was AMAZING! Gw gak mau post semuanya, karena it really is our private time together between father and daughter. Kita ngobrol, makan makanan Prancis, Experience and shopping!!” 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Semoga apa yang dilakukan Daniel Mananta bisa menginspirasi para ayah lain di luar sana untuk memperlakukan putrinya dengan baik ya.

 

Baca  juga: 

4 Cara Unik Daniel Mananta dalam Mengajarkan Konsep Uang pada Anak, Patut Ditiru!

Menggemaskan! 8 Potret Daniel Mananta dan Kedua Anaknya yang Jarang Tersorot

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Fitriyani