7 Cara Menyenangkan yang Membuat Si Kecil Semangat Sahur

Untuk membantu anak lebih semangat bangun sahur, ada beberapa cara menyenangkan yang bisa Parents coba lakukan. Apa saja?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Salah satu tantangan mengajarkan puasa Ramadan pada anak adalah saat membiasakan si kecil bangun sahur tepat waktu. Pasalnya, tentu tidak mudah membangunkan anak agar semangat sahur. 

Karena itu, tak jarang anak-anak seringkali uring-uringan saat dibangunkan sahur  karena merasa tidurnya terganggu. Bahkan, ada juga yang akhirnya melewatkan waktu sahur karena terlalu mengantuk sehingga keberhasilan puasa si kecil pun terganggu. 

Untuk membantu anak lebih semangat bangun sahur, ada beberapa cara menyenangkan yang bisa Parents coba lakukan. Apa saja?

1. Jelaskan Pentingnya Sahur

Parents bisa menjelaskan tentang pentingnya sahur selama berpuasa. Tentu saja dengan cara penyampaian yang lebih menyenangkan dan mudah dimengerti anak-anak ya, Parents. 

Parents bisa memberi penjelasan melalui buku, cerita atau video animasi edukasi yang menggambarkan tentang rutinitas sahur. Ketika si Kecil bermain dengan imainasinya, ia akan merasa penasaran bagaimana rutinitas sahur yang sebenarnya. 

2. Ajak Si Kecil Tidur Malam Lebih Awal

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Salah satu kunci untuk membantu anak bangun sahur dengan nyaman adalah ia harus memiliki tidur yang berkualitas, yaitu waktu tidurnya cukup dan tidur dengan nyenyak. 

Anak yang kekurangan waktu tidur tentu lebih mudah cranky saat dibangunkan sahur. Alhasil, ia menjalankan sahur dengan terpaksa dan mood yang berantakan. 

Aturlah jam tidur malam si kecil, dengan mengajaknya tidur lebih awal dari biasanya. Misalnya, Parents terbiasa sahur jam 3 pagi, maka ajaklah si kecil untuk beranjak tidur malam mulai jam 8 malam setelah selesai shalat Tarawih. Dengan begitu, diharapkan si kecil tidak terlalu mengantuk saat dibangunkan sahur saat dini hari. 

3. Ajak Si Kecil Menentukan Menu Sahur

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sesekali, Parents juga bisa lho meminta si kecil untuk request menu apa yang ingin ia makan saat sahur. Dengan menyiapkan menu yang si kecil idamkan, sudah pasti ia akan lebih semangat bangun sahur untuk menikmati makanan yang sudah ia tunggu-tunggu. 

4. Persiapan Sahur Bersama Si Kecil 

Anak-anak biasanya akan senang ketika dilibatkan dalam pekerjaan orang dewasa. Nah, Parents bisa mengajak si kecil dalam menyiapkan sahur. Misalnya, memintanya untuk menyiapkan piring dan alat makan untuk seluruh anggota keluarga di atas meja makan, atau membantu menata makanan-makanan yang akan disantap. Dengan begitu, kegiatan sahur akan terasa lebih menyenangkan bagi si kecil. 

5. Aktivitas Seru Saat Sahur

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

 

 

Parents juga bisa membuat aktivitas seru yang bisa dilakukan bersama si kecil setelah selesai sahur. Misalnya, untuk menunggu waktu Subuh, Anda bisa mengajak si kecil bermain games seru yang bisa dimainkan bersama keluarga. 

6. Beri Rewards 

Supaya anak lebih bisa termotivasi untuk semangat bangun sahur, Parents juga bisa memberinya rewards. Supaya lebih menarik, penghargaan ini juga bisa dibuat dengan sistem permainan. Misalnya, si kecil bisa mendapatkan poin tertentu ketika ia berhasil bangun sahur. Nah, ketika si kecil berhasil mengumpulkan poin dengan jumlah tertentu, maka ia bisa mendapatkan hadiah di akhir Ramadan. Seru, kan?  

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

7. Buatlah Variasi Menu 

Jika menu makanannya itu-itu saja, si kecil sudah pasti akan lebih cepat bosan. Variasikan menu sahur untuk si kecil dan keluarga supaya lebih beragam. Kalau perlu, sisipkan beberapa menu favorit si kecil. Dengan menu yang beragam, si kecil akan merasa penasaran dengan menu makan sahur berikutnya yang Anda siapkan. 

Anda juga bisa mengkreasikan menu baru yang beda dari biasanya, dan menjadi favorit si kecil. Jangan lupa pastikan juga makanan sahurnya tetap padat gizi ya, Parents. 

Nah, dengan waktu yang mepet, Bunda juga bisa mengkreasikan menu yang simpel dan mudah dibuat. Sereal bisa menjadi pilihan yang tepat. Disajikan dengan susu cair serta bisa ditambahkan dengan buah dan kacang-kacangan sebagai pelengkap.

Agar si kecil juga lebih semangat untuk bangun sahur, berikan mereka sereal favorit Koko Krunch. Terbuat dari gandum utuh, tinggi vitamin B (B2, B3, B5, B6, Asam Folat) dan tinggi zat besi dengan rasa cokelat yang lezat serta dengan sereal berbentuk kepala Koko, bisa jadi menu sahur andalan untuk si kecil. Nah, buat Mama yang mau tahu info selengkapnya seputar Koko Krunch, bisa langsung klik di sini ya! 

Semangat melatih sahur si kecil ya, Bunda! 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Aulia Trisna