Punya 5 Orang Anak, Ratna Galih: "Saya Mencintai Mereka dengan Porsi yang Sama"

Intip juga berbagai potret menggemaskan si kecil Shelma dan Shaldy berikut ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sekitar satu tahun yang lalu, Ratna Galih dan suami dikaruniai anggota keluarga baru. Setelah sebelumnya memiliki 3 orang putra, ia dianugerahi sepasang anak kembar. Berjenis kelamin laki-laki dan perempuan, anak kembar Ratna Galih mulai mengisi hari-harinya.

Shaldy Arrasya Sawkani dan Shelma Aisyah Sawkani lahir pada 5 Juli 2019 silam. Ratna sendiri dan sang suami memang melakukan program bayi tabung untuk anak ke-4 dan ke-5 nya ini.

Berbagai momen berharga keluarganya tersebut kerap dibagikan Ratna dan suami, tak terkecuali mengenai tumbuh kembang bayi kembarnya itu. Punya 5 orang anak, Ratna mengungkapkan bahwa ia tak pernah membedakan kasih sayang antara anak satu dengan yang lainnya.

“Menyayangi porsi yang sama dengan cara berbeda”

Ratna dan sang suami memang baru memiliki anak perempuan satu-satunya di keluarga. Namun, ia mengungkapkan tetap berusaha untuk selalu memberikan perhatian yang sama besarnya pada setiap anak.

Banyak yang bilang, karna pengen banget punya anak cewek, pasti bakal berat sebelah ke Shelma.. orang yang serumah sama aku pasti tau banget.. gak benar sama sekali,” ungkapnya.

Menurutnya, ia selalu menyayangi anak-anaknya dengan porsi yang sama namun dengan cara yang berbeda. Hal ini pun ia lakukan dengan menyesuaikan karakter masing-masing buah hati.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait : Melahirkan di tengah pandemi Corona, 5 artis ini buktikan perjuangannya

“Emang bener Shaldy anak cowo ke 4 aku.. dan Shelma cewek yang pertama dan sejauh ini satu-satu nya.. bukan berarti sayang aku lebih ke Shelma.. Demi Allah sama aja porsinya dengan cara yang berbeda, karena karakternya pun berbeda. Bahkan orang rumah liatnya kalo Shaldy nempel banget sama aku karena emang dia paling lengket sama aku sementara shelma anaknya mau-mau aja sama siapa aja,” ujarnya kembali.

Terlepas dari anggapan orang lain tersebut, Ratna tetap merasa begitu bersyukur atas titipan Tuhan pada keluarganya. Ia pun memetik hikmah dari rencana Sang Pencipta yang sebelumnya belum memberikan buah hati berjenis kelamin perempuan sebelum melakukan bayi tabung.

“Rencana Allah paling indah. Kalo dari awal langsung dikasih anak perempuan mungkin gak akan ikhtiar bayi tabung.. mungkin gak akan merasakan bisa punya anak kembar.,” ungkapnya.

Artikel Terkait : Sebentar lagi melahirkan, 6 selebriti ungkapkan curahan hati di tengah pandemi

Potret gemas sepasang anak kembar Ratna Galih

Parents intip yuk berbagai potret menggemaskan si kecil Shaldy dan Shelma berikut ini.

Pemotretan saat baru lahir

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menyewa jasa foto profesional, Ratna melakukan sesi pemotretan untuk sepasang anak kembarnya yang belum genap satu bulan tersebut. Gemas!

Anak kembar Ratna Galih bermain bersama

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Salah satu keseruan sekaligus tantangan memiliki anak kembar ialah membesarkannya secara bersamaan. Momen yang tak bisa dilewatkan salah satunya ialah saat bermain. Ratna pastinya tak akan khawatir si kembar kesepian atau tidak ada teman bermain, ya.

Menggunakan kostum yang sama

Sama-sama mengenakan kostum ikan, nih. Shelma dan Shaldy sepertinya sudah siap berenang!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nah Parents dari pengalaman Ratna Galih kita bisa berkaca memang sudah sewajarnya orangtua memberikan kasih sayang dengan porsi yang sama, walau caranya berbeda. Nah, kalau Anda, punya cara tersendiri untuk mengekspresikan rasa sayang pada buah hati?

Baca Juga :

Ingin punya anak kembar? Ini tips dari dari Ratna Galih

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

nisya