8 Alarm Rumah Anti Maling Terbaik di 2024, Rumah Dijamin Aman!

Keamanan adalah yang utama.

Ekonomi dan sederet alasan lain membuat segelintir orang berani melakukan tindakan kriminal, salah satunya membobol rumah yang sedang tidak berpenghuni. Parents harus menjadi penghuni rumah cerdas dengan menambahkan alarm anti maling!

Bukan apa, terdapat juga banyak sekali barang-barang berharga di dalam rumah yang harus dijaga agar tidak hilang, seperti produk elektronik, kendaraan hingga berkas-berkas penting lainnya.

Demi menghilangkan rasa khawatir dan meningkatkan keamanan pada rumah, produk yang tepat untuk dipasang pada sudut-sudut penting di rumah terutama pintu adalah alarm anti maling.

Alarm akan berbunyi jika terdapat pergerakan yang mencurigakan. Setiap merek alarm anti maling memiliki keunggulannya masing-masing, yang dijual dengan harga yang beragam. Maka dari itu, kami memberikan informasi mengenai tipe-tipe alarm rumah yang tersedia beserta 8 rekomendasi produknya.

Daripada membuang uang untuk membuat “penjara", lebih baik Anda menginvestasikan uang untuk sistem alarm rumah yang efektif mengusir maling-maling. Berkat teknologi canggih, kini alarm rumah bisa dipasang dengan mudah dengan kemampuan sensor yang bisa mendeteksi gerakan mencurigakan dari orang asing.

Artikel terkait: 11 Kompor Gas Portable Pilihan, Terjangkau di bawah 500 Ribu!

6 Tipe Alarm Anti Maling

Bagi Anda yang ingin rumahnya terhindar dari incaran maling, perlu mengetahui variasi dari alarm anti maling. Mulai dari yang biasa sampai dengan yang istimewa. Berikut adalah contoh dari alarm-alarm yang dimaksud.

1. Alarm Anti Maling untuk Pintu dan Jendela

Jenis alarm maling yang paling mudah digunakan adalah alarm berbentuk mini yang bisa Anda pasang di pintu dan jendela. Anda cukup menempelnya menggunakan double tape dan nyalakan alarm sebelum Anda tidur di malam hari atau saat keluar rumah. 

Cara kerjanya adalah apabila pintu atau jendela rumah Anda dibuka, maka alarm akan berbunyi dengan sangat kencang dan membuat maling panik seketika dan kabur.

2. Gembok Pengaman Anti Maling

Gembok alarm ini sangat berguna bagi Anda yang memiliki banyak kendaraan di rumah. Baik itu motor atau sepeda, kaitkan gembok anti maling ini pada bagian roda. 

Ketika disentuh atau dibuka secara paksa, gembok tersebut akan mengeluarkan suara yang memekakkan telinga. Siapapun yang berani macam-macam dengan motor kesayangan Anda pasti akan kaget dan memilih untuk melarikan diri.

3. Alarm Sensor Gerak dengan Infrared

Alarm jenis ini adalah alarm pintu atau jendela versi lebih canggih karena menggunakan teknologi infrared untuk mendeteksi gerakan orang tidak dikenal saat berkeliaran di rumah Anda. Tentu siapapun tidak akan lolos dari deteksi inframerah ini kecuali si maling adalah maling kelas kakap bak James Bond yang bisa menghindari sensor gerak ini.

4. Alarm LED Lampu Keamanan

Sekarang alarm tidak hanya memberi peringatan dengan suara kencang yang sangat mengganggu, tapi juga ada yang hadir dengan lampu berwarna merah biru bak lampu mobil polisi. 

Tentu alarm jenis ini adalah double combo bagi maling yang coba-coba masuk ke dalam rumah. Selain kaget dengan bunyi, para maling nakal tersebut juga akan mengira kalau polisi datang dengan warna lampu yang menyala-nyala.

Artikel terkait: 5 Baby Monitor Murah Pilihan, Fiturnya Lengkap!

8 Rekomendasi Alarm Anti Maling

Rekomendasi Alarm Anti Maling Terbaik
Galvee Smart Wi-Fi Door
Alarm anti maling sensor gerak
Buy now
Bardi Smart Security
Fitur night vision
Buy now
Xiaomi Smart Alarm
Alarm ponsel menyala otomatis
Beli di Tokopedia
GSM Alarm 433 Mhz
Lengkap dengan layar LCD
Buy now
RABIT Door Window Sensor
Fitur Open/Closed Detection
Buy now
Harnic Heles Doorbell
32 jenis nada notifikasi
Buy now
Sonoff DW2 - Door Windows Wireless
Fitur notifikasi pesan
Buy now
Tuya Smart Alarm
Fitur tombol SOS
Buy now

1. Galvee Smart Wi-Fi Door

Produk Galvee Smart Wifi Door Sensor adalah produk alarm anti maling sensor gerak yang dapat digunakan untuk mendeteksi gerakan dan juga dapat dihubungkan dengan perangkat Galvee lainnya. Cara menghubungkan perangkatnya adalah dengan melalui aplikasi GALVEE/Tuya dengan Wifi.

Produk alarm rumah ini mampu mendeteksi gerakan mencurigakan orang yang membuka atau menutup pintu rumah dan akan mengirimkan pesan notifikasi ke ponsel Anda. Galvee Smart Wi-Fi Door juga bisa terhubung dengan smart device lainnya melalui jaringan WiFi sehingga meningkatkan keamanan pada rumah.

Detail Produk:

  • Tegangan listrik: 2.4V-3.3V
  • Tipe baterai: 2 x AAA (2 x 1,5V)
  • Arus listrik: 5mA
  • Sistem yang didukung: ≥ IOS8.0/Android4.0

2. Bardi Smart Security

Bardi Smart Security adalah rekomendasi produk alarm anti maling berikutnya yang memiliki fitur unggulan seperti suara sirine yang berbunyi sangat keras saat ada seseorang yang membuka pintu. Untuk menghemat memory, produk ini sudah dibuat dengan teknologi pintar untuk merekam bila ada pergerakan yang ditangkap oleh kamera.

Produk ini juga dilengkapi dengan fitur Night Vision yang akan otomatis aktif ketika ruangan Anda menjadi gelap dan otomatis kembali ke Normal Vision ketika ruangan terang. Anda tidak perlu susah menyetel fitur ini karena IP Cam Bardi dipastikan terus merekam ruangan dengan jelas di saat malam maupun siang tanpa melewatkan satu detik pun.

Kamera ini hanya perlu di colok ke listrik dan dapat diposisikan menggantung dari plafon maupun di dudukan pada meja, dengan orientasi video dalam aplikasi bisa di putar 180 derajat sesuai penempatan. Produk alarm rumah ini juga bisa terhubung melalui jaringan WiFi dan disambungkan dengan smartphon, jadi Anda bisa memantau keadaan rumah dari manapun Anda berada.

Detail Produk:

  • Mendukung memori hingga 128GB
  • Dapat dikontrol melalui 1 aplikasi dengan semua barang Bardi
  • Perlindungan enkripsi
  • Deteksi sensor suara

Artikel terkait: 10 Dispenser Galon Bawah Pilihan, Praktis dan Hemat

3. Xiaomi Smart Alarm

Xiaomi selama ini dikenal sebagai perusahaan teknologi yang menghadirkan berbagai smart device untuk memudahkan hidup. Kini, Xiaomi juga mengeluarkan perangkat untuk melindungi rumah dari maling. 

Xiaomi Smart Alarm Door Sensor dapat dipasang pada pintu rumah dan dihubungkan ke perangkat pintar di rumah. Ketika ada seseorang yang membuka pintu rumah, maka lampu dan alarm pada ponsel akan menyala secara otomatis. Keunggulan lainnya dari alarm anti maling ini, yakni merekam video ketika seseorang mencoba masuk rumah dengan paksa.

Detail Produk:

  • Dimensi sensor pintu: 40,8 x 20,8 x 11 mm
  • Dimensi sensor jendela: 26 x 10 x 8 mm
  • Kelembaban Kerja <=95% 
  • Suhu kerja: -20-75

4. GSM Alarm 433 Mhz

GSM Alarm ini adalah produk alarm anti maling yang stabil, handal, aman, dan sangat memudahkan pengguna. Fitur-fiturnya sangat praktis, hemat biaya, setting tergolong lengkap dan mudah digunakan.  

Produk GSM Alarm dilengkapi dengan layar LCD dan dapat diintegrasikan dengan banyak sensor seperti sensor pintu, detektor asap, detektor gas, detektor gerak, keyboard darurat dan aksesoris lainnya untuk membangun sistem keamanan yang maksimal.

Untuk notifikasi, produk alarm rumah anti maling ini dilengkapi dengan sistem digital voice, SMS, Self Learning Wireless Communication Code yang akan secara otomatis mengirimkan pesan notifikasi ke smartphone Anda.

Detail Produk:

  • Masukan daya: DC 5V
  • Baterai siaga: lithium-ion 3,7/500mAh
  • Kisaran suhu: 0-55 derajat

5. RABIT Door Window Sensor

Rabit Door Window Sensor adalah produk alarm anti maling yang dilengkapi dengan bermacam fitur yang sangat bermanfaat. Fitur Open/Closed Detection dapat mendeteksi status pintu atau jendela yang terbuka dan tertutup dan kemudian akan mengirimkan notifikasi. Fitur Left-Open Alerts-nya juga memberikan notifikasi jika terdapat pintu atau jendela yang lupa ditutup dan pengamanan terhadap tamu tidak diundang.

Kombinasikan dengan perangkat Rabit lain, untuk pengaturan otomasi yang terjadi jika terdapat perubahan status. Contohnya, jiika pintu lupa ditutup maka lampu menyala. Jika jendela terbuka, smart plug menyalakan kipas angin dan Rabit IR Remote akan mematikan AC. Jika lemari pakaian terbuka maka lampu wardrobe menyala, jika ditutup maka lampu mati.

Detail Produk:

  • Jarak kontrol magnetik: >15mm
  • Arus alarm: ≤160mA
  • Tegangan rendah daya rendah: ≤2.7V
  • Wi-Fi: IEEE 802.11 b/g/n
  • Baterai: AAA x 2
  • Dukungan sistem: OS iOS & Android
  • Dimensi: 24 x 20 x 70 mm, 15 x 18 x 42 mm

Artikel terkait: 10 AC Portable Low Watt Paling Hemat Listrik di Tahun 2022

6. Harnic Heles Doorbell

Produk alarm anti maling selanjutnya adalah Harnic Heles Doorbell yang bisa Anda pasang di pintu rumah dan akan mengeluarkan suara apabila pintu rumah dibuka dan ditutup. 

Harnic Heles Doorbell mempunyai 32 jenis nada notifikasi yang bisa Anda atur untuk peringatan jika ada orang yang masuk kedalam rumah tanpa sepengetahuan Anda.

Detail Produk:

  • Receiver menggunakan baterai AA (2 Buah) 
  • Remote menggunakan baterai A23 (1 Buah) 
  • Remote waterproof 
  • 32 jenis nada polyphonic 
  • Jarak frekuensi 100m

7. Sonoff DW2 – Door Windows Wireless

Produk alarm anti maling ini mampu mendeteksi pintu dan jendela rumah yang dibuka dan ditutup dengan paksa dan akan memberikan perintah untuk menutup jendela rumah maupun pintu rumah yang telah dibuka. 

Selain fitur notifikasi pesan yang bisa dikirim ke smartphone Anda, produk alarm rumah dari Sonoff ini juga bisa terhubung dengan smart device lainnya seperti alarm, lampu pintar lainnya yang ada di rumah Anda.

Detail Produk:

  • Antena sudah terpasang di dalam produk 
  • Pemantauan waktu secara aktual: Hubungkan ke aplikasi E-welink untuk memantau situasi di rumah secara aktual. 
  • Cocok digunakan untuk lingkungan rumah, kantor, pabrik, gudang, dan sebagainya.

8. Tuya Smart Alarm

Tuya menghadirkan perangkat cerdas lainnya untuk memenuhi kelengkapan rumah pintar Anda. Produk alarm anti maling ini dilengkapi dengan sensor untuk ditempatkan pada pintu dan jendela ini dapat terkoneksi ke smartphone melalui jaringan WiFi. 

Tuya memiliki sistem sensor yang dapat mendeteksi siapapun yang membuka atau menutup pintu. Terdapat pula fitur tombol SOS, yang dapat memudahkan siapa saja untuk meminta pertolongan. Terakhir, Tuya dilengkapi detektor PIR dan detektor gerakan yang akan berbunyi jika mendeteksi sesuatu.

Sensor ini akan memberi notifikasi ke smartphone jika pintu atau jendela rumah Anda terbuka. Alat ini juga support Alexa ataupun Google Home sehingga Anda bisa menciptakan ekosistem smart home di rumah.

Detail Produk:

  • Tipe baterai 2 x AAA 1.5V 
  • Material PC 
  • Dimensi main body: 71 x 25 x 20mm 
  • Dimensi small: 36 x 10 x 17mm 
  • WiFi: IEEE 802.11b/g/n 
  • Jarak magnetik: 15mm

Tabel Perbandingan Harga Alarm Anti Maling Terbaik

Produk Fitur Harga

Galvee Smart Wi-Fi Door

Door sensor Rp245.000

Bardi Smart Security

Night vision Rp493.000

Xiaomi Smart Alarm

Lampu alarm otomatis Rp117.900

GSM Alarm 433 Mhz

Detektor asap Rp1.500.000

RABIT Door Window Sensor

Left-open Alerts Rp227.000

Harnic Heles Doorbell

32 jenis nada notifikasi Rp125.000

Sonoff DW2 – Door Windows Wireless

Lampu pintar Rp62.000

Tuya Smart Alarm

Tombol SOS Rp107.400

Nah Parents, itulah rekomendasi produk alarm anti maling beserta keunggulan dan harga pasarannya. Dengan menambahkan alarm, Anda akan meningkatkan keamanan rumah, sehingga tidak perlu khawatir jika rumah dibiarkan kosong.

Baca juga:

5 Skuter Listrik Murah Pilihan di 2023 yang Berkualitas

10 Juicer Portable Pilihan di 2024, Hidup Sehat Jadi Lebih Praktis

10 Kamera CCTV Rekomendasi di 2023, Pastikan Rumah Aman