Seorang balita berhasil selamatkan saudara kembar yang tertimpa meja rak di kamarnya. Rekaman video CCTV yang dipasang orang tua mereka di kamar menunjukkan aksi heroik bocah berusia 2 tahun ini.
Awalnya, mereka tampak asik bermain dengan membuka laci meja. Kemudian, anak kembar yang memakai baju garis-garis ini mulai memanjat laci secara bersamaan dan menyebabkan meja tersebut jatuh.
Saat melihat kembarannya tertimpa meja, anak tersebut tampak memperhatikan posisi rak. Seolah sedang mencari solusi atas masalah yang menimpa saudaranya.
Kemudian, ia mulai mengetahui apa yang harus ia lakukan. Dengan lincah, ia memancat sisi meja yang menimpa kembarannya. Perasaan kita dibuat berdebar-debar karena aksinya membuat beban yang harus ditanggung kembarannya semakin berat.
Setelah menyeberangi meja, ia masih tampak tidak tahu harus melakukan apa. Meja tampak berat untuk tubuhnya yang kecil. Ia berjalan ke sisi saudaranya.
Seolah mendapatkan ilham, tangan kecilnya mulai mengangkat meja yang berat tersebut dan pelan-pelan, meja terangkat pelan-pelan. Kembarannya menggunakan masa terangkatnya meja itu dengan membebaskan diri sesegera mungkin.
Kemudian, kembarannya bebas. Ia tampak tidak menangis maupun terluka karena insiden tersebut.
Kayli Shoff, ibu dari dua anak tersebut, yang mengunggah video ini di YouTube. menurut laman Telegraph, ia ingin memberikan peringatan kepada orang tua yang lain untuk memberikan pengamanan lebih di furnitur yang ada di kamar bayi dan menghilangkan laci yang berpotensi dimainkan oleh bayi.
Riicky Shoff, ayah dari anak kembar tersebut berkata pada KCPQ-TV bahwa mereka sedang di atas ketika kejadian berlangsung, “segalanya tampak normal. Kami tidak mendengar meja terjatuh atau anak-anak yang menangis.”
“Kami baru tahu ketika istriku sedang mengecek mereka di kamarnya dan meja rak itu sudah jatuh ke lantai,” ujarnya seperti yang dikutip dari Telegraph.
Saat berita ini dituliskan, Video ini telah ditonton lebih dari 9 juta orang dan telah menjadi berita viral di berbagai media.
Kendati Ricky dan Kaylo Shoff sudah berbicara di media bahwa mereka memosting video tersebut sebagai peringatan bagi sesama orang tua, banyak pihak masih menyalahkan mereka karena meninggalkan balita sendirian di kamarnya dengan hanya ditemani oleh kamera CCTV.
Namun, sebagai orang yang bijak, tentu saja kita dapat mengambil pelajaran untuk mengamankan setiap perabotan rumah yang ada di sekitar tempat bermain anak-anak. Semoga kejadian ini tidak pernah menimpa anak-anak kita di rumah.
Baca juga:
Video Memilukan; Balita Berusaha Membangunkan Ibunya yang Overdosis
Selalu menjaga anak agar tetap selamat dan aman dari pengawasan adalah tanggung jawab yang harus selalu dilakukan kedua orang tua. Namun sebauah video menunjukkan jika seorang bayi ternyata juga bisa memberikan perlindungan dan pengawasan kepada saudarnya sendiri. Seorang balita berhasil selamatkan saudara kembar yang tertimpa meja rak disampingnya. Mari simak kisah seengkapnya berikut.
Kronologi Bayi yang Selamatkan Saudara Kembarnya
Awalnya dalam sebuah video tersebut terlihat kedua adik kakak tersebut bermain dengan membuka laci meja. Kemudian anak kembar yang mengenakan baju garis garis ini muncul dan memanjat laci secara bersamaan dan menyebabkan meja tersebut jatuh. Saat melihat saudaranya tertimpa meja, anak tersebut tampak memperhatikan posisi rak. Seolah ia sedang mencari solusi atas masalah yang dihadapi oleh saudarany tersebut.
Setelah ia melihat keadaan, ia mengetahui apa yang harus ia lakukan. Dengan sangat lincah, ia memanjat sisi meja yang menimpa kembarannya. Saat melihatnya tentu kita berfikir jika aksinya akan membuat saudara kembarnya semakin kesakitan karena beban yang semakin berat. Namun saat sudah menyeberangi meja, si kecil tampak tidak tahu harus melakukan apa.
Balita Mampu Mengangkat Meja yang Menimpa Saudaranya
Si kecil tampak mendapatkan ilham, ia pun memnagkat meja yang berat tersebut dengan pelan pelan. Kemudian meja yang menimpa saudaranya ini pun terangkat dan kembaranya segera membebaskan diri sesegera mungkin. Meskipun balita berhasil selamatkan saudara kembar, namun anak kembar yang tertimpa tidak menangis sedikitpun dan bisa terbebas dari meja yang teraatuh.
Sang ibu Kyli Shoff mengunggah video tersebut untuk memeberikan peringatakn kepada orang tua untuk lebih memberikan pengamanan lebih di furniture di kamar bayi dan menghilangkan laci yang dimainkan oleh bayi. Sang ayah Riicky Shoff mengatakan jika kejadian tersebut tidak menimbulkan suara apapun sehingga ia dan istri tidak mengetahuinya.
Dari video ini tentu bisa memberikan pelajaran bagi orang tua untuk selalu memberikan pengawasan kepada anak anaknya. Jangan sampai Anda meninggilkan anak bermain sendiri dan tidak mendapatkan pengawasan dari kedua orang tua. Selalu perhatikan lingkungan sekitar anak bermain agar ia aman dan tidak terjatuh atau tertimpa barang rumah tangga saat bermain.