Depresi adalah suatu kondisi mental yang tidak sehat, hingga membuat penderitanya selalu gelisah dan tak tenang. Bila tidak segera ditangani, bisa berakibat fatal dan membahayakan nyawa penderitanya. Karena itu, kenali tanda pasangan mengalami depresi berikut ini agar Anda bisa menolongnya.
Banyak orang menyalahartikan depresi sebagai emosi sesaat yang akan segera hilang dalam waktu singkat. Padahal, depresi jauh lebih serius dibandingkan perasaan galau atau sedih semata.
WHO menyatakan bahwa depresi menimpa lebih dari 350 juta orang di seluruh dunia.
Ken Robbins, Psikiater di Universitas Wisconsin ini mengungkapkan, “Kesedihan adalah emosi, sedangkan depresi adalah sebuah penyakit.” Melihat betapa seriusnya depresi bisa memengaruhi kehidupan seseorang, kita tidak bisa acuh dan merasa bahwa hal itu tidak mungkin terjadi pada orang di sekitar kita.
Karena depresi bisa menimpa siapa saja, termasuk pasangan kita. Oleh sebab itu, kenali 7 tanda depresi berikut ini agar bisa membantu pasangan Anda sembuh dari depresinya.
1. Mengisolasi diri
Saat seseorang mengalami depresi, biasanya dia akan merasa enggan untuk berada di depan orang lain. Sebagian karena dia tidak tertarik, sebagian lagi karena ia takut bahwa kondisinya yang mengalami depresi diketahui orang lain.
Penderita depresi juga memiliki ketakutan bahwa dirinya akan menerima penolakan dari yang lain, yang membuatnya semakin enggan untuk bersosialisasi.
Karakter khusus di bawah ini biasanya dimiliki oleh orang yang mengalami depresi.
- Memiliki sedikit teman, atau malah tidak punya teman sama sekali
- Diberi cap orang yang anti sosial
- Membatalkan keikutsertaan di acara sosial pada menit terakhir
- Menghindari kontak face-to-face dengan orang lain
- Pesimis
- Merasa rendah diri
- Teman, keluarga dan yang lainnya merasa cemas dengan kurangnya interaksi sosial yang dimiliki
2. Kurangnya rasa tertarik pada hal-hal yang disukai
Hal ini bisa menjadi perhatian besar, karena penderita depresi akan kehilangan rasa tertarik pada hal-hal yang dulunya ia senangi.
Bahkan penderita juga bisa kehilangan rasa tertarik pada orang-orang yang ia sayangi, seperti suami/istri atau anak-anak. Dan hal ini bisa memicu masalah yang lebih besar.
Orang yang mengalami depresi, juga akan merasa bahwa aktifitas yang sebenarnya mudah menjadi sulit hingga membuatnya enggan untuk melakukannya.
Bila sudah parah, sekedar mandi atau bangun dari tempat tidur pun ia tak bisa.
3. Penyalahgunaan obat atau alkohol
Menangani masalah yang ada dalam hidup akan menjadi semakin berat bagi orang yang mengalami depresi. Hingga seringkali dia melarikan diri pada obat-obatan atau alkohol untuk melupakan masalahnya, atau mematikan rasa sakit yang menderanya.
Akan tetapi, tentu saja obat-obatan dan alkohol hanya bersifat sementara. Pada akhirnya penderita depresi akan kecanduan pada alkohol dan obat-obatan tersebut, dan inilah yang harus dihindari.
4. Perubahan mood
Ketidakseimbangan hormon di dalam otak membuat perubahan mendadak pada mood penderita depresi. Dia bisa tertawa kemudian menangis hanya dalam waktu jeda beberapa menit.
Dia menjadi super sensitif, bahkan candaan atau olok-olokan sesama teman yang biasanya diabaikan, bisa membuatnya tersinggung dan marah besar.
Bila pasangan Anda menunjukkan gejala ini, pahamilah bahwa ia mengalami depresi. Jangan terlalu cepat menghakiminya, bisa jadi dia sendiri sedang berjuang mengatasi depresinya seorang diri.
5. Nafsu makan berubah
Orang yang depresi bisa mengalami perubahan nafsu makan yang drastis. Dia bisa menjadi orang yang memiliki nafsu makan sangat tinggi, karena ia mencari kenyamanan di dalam makanan.
Atau malah sebaliknya, dia tidak memiliki nafsu makan sama sekali, karena terlalu sibuk dengan pikirannya yang melayang kemana-mana.
Bagaimanapun, perubahan drastis pada pola makan sepatutnya diwaspadai sebagai tanda depresi.
6. Merasa lelah
Perasaan lesu dan tidak bergairah menghadapi sesuatu akan normal terjadi pada orang yang telah melewati banyak hal sebelumnya. Bagi penderita depresi, ia memiliki perdebatan yang tak kunjung selesai di dalam pikirannya hingga ia selalu merasa lelah setiap saat.
Perang batin yang tak berkesudahan bisa membuat mental seseorang menjadi lelah, yang kemudian memengaruhi kemampuan fisiknya untuk bekerja. Karena itu waspadai jika pasangan Anda terus menerus merasa lelah padahal dia tidak melakukan pekerjaan berat.
7. Susah tidur
Meski penderita depresi selalu merasa lesu setiap saat, bukan berarti dia akan mudah tidur. Justru sebaliknya, penderita depresi akan mengalami masalah tidur yang cukup parah.
Dia bisa tidur sepanjang hari tanpa bangun sama sekali, atau hanya bisa tidur selama beberapa jam setiap harinya. Perubahan pola tidur yang drastis bisa menjadi tanda yang jelas bahwa pasangan Anda mengalami depresi.
***
Bila pasangan Anda menunjukkan tanda-tanda di atas, sebaiknya ajak dia ke psikolog atau psikiater untuk mendapatkan pertolongan. Bila ia menolak, bujuk ia dengan lembut, karena paksaan justru akan membuatnya semakin parah.
Mengetahui sejak dini gejala depresi bisa membantu Anda mencari bantuan lebih awal, sehingga mengurangi risiko pasangan mengalami gejala yang lebih parah, yang bisa membahayakan dirinya dan membuat khawatir orang-orang di sekitarnya.
Semoga bermanfaat.
Baca juga:
Bunda, kenali 4 tanda depresi paska melahirkan atau postpartum depression ini