Video Ibu Melahirkan Alami ala Gentle Birth di Alam Terbuka
Peringatan : video melahirkan ini kami tampilkan untuk ibu-ibu yang ingin mengetahui proses melahirkan normal, tidak untuk pria ataupun anak di bawah umur.
‘PERINGATAN: Video ibu melahirkan ini mungkin akan terkesan vulgar. Jika Anda ingin menontonnya, silakan melihat dengan respek dan pemahaman bahwa yang saya ekspos adalah tentang pilihan saya untuk berbagi dengan cara ini.’
Peringatan di atas tertulis dalam deskripsi video melahirkan ‘Natural Birth’ yang diupload di YouTube oleh Simone di tahun 2013.
Ia memilih untuk melahirkan anak keempatnya di alam bebas setelah terinspirasi sebuah film tentang persalinan berjudul ‘Birth Into Being’.
Lokasi yang dipilih Simone untuk proses persalinan alami adalah sebuah sungai di hutan Daintree yang berair jernih dan bebas pencemaran.
Anda yang sekarang sedang menantikan hari H kelahiran anak pertama bisa menonton video ini sebagai masukan tentang apa yang harus Anda lakukan ketika terjadi kontraksi, cara mengambil nafas saat bersalin, dsb.
Meski demikian, video ibu melahirkan yang telah ditonton sebanyak 34 juta kali ini memancing beragam reaksi. Ada yang memuji keberanian Simone karena melahirkan tanpa bantuan dokter, bidan maupun tenaga medis lainnya.
Ada juga yang mencibir karena ia telah dengan sengaja mempertontonkan area pribadinya dalam video ini, walaupun konteksnya adalah proses persalinan secara alami.
Kalau menurut Anda bagaimana?
Video ibu melahirkan alami di alam terbuka
Melahirkan merupakan momen yang dinanti nantikan saat masa kehamilan telah berusia tua. Banyak orang yang telah menentukan hendak melahirkan di mana. Pada umumnya, orang orang akan memilih melahirkan di rumah sakit ataupun di rumah mereka sendiri. Melahirkan di rumah sendiri biasanya juga akan didampingi oleh tenaga medis yang mumpuni di bidangnya. Namun bagaimana jadinya saat seorang ibu memilih melahirkan di hutan ?
Terinspirasi Oleh sebuah Film
Terdapat seorang ibu unik yang memilih melahirkan buah hatinya di sebuah hutan. Ia mengaku terinspirasi dari sebuah film persalinan berjudul Birth Into Being. Dari film yang ia lihat, ibu tersebut akhirnya memutuskan melahirkan anak keempatnya dengan cara yang unik dan kontroversional. Ia memilih melahirkan dengan nuansa alami di alam yang terbuka.
Aksi si ibu juga didukung oleh suami dan anak anaknya yang terlihat berada di sekelilingnya saat pembuatan video tersebut. Sang suami yang juga sebagai juru kamera dari pembuatan video, juga terlihat tenang saat istrinya melahirkan di sungai yang terdapat di tengah hutan. Banyak orang yang telah menonton video ibu melahirkan secara alami ini, dan tentu saja menimbulkan banyak komentar setelahnya.
Melahirkan di Dalam Air
Melahirkan di dalam air sendiri merupakan salah satu teknik melahirkan yang dikenal di era modern seperti saat ini. Banyak kelebihan yang kabarnya ditawarkan dengan menggunakan metode ini. Misalnya adalah dapat mengurangi rasa sakit bagi sang ibu. Biasanya melahirkan di dalam air ini akan dilakukan di tempat khusus yang didesain sebagai tempat untuk melahirkan si ibu.
Si ibu yang dibantu oleh para medis tersebut akan duduk di tempat atau kolam tersebut untuk menunggu proses kelahiran. Penanganan dari pihak medis juga diperlukan agar keselamatan dari ibu dan buah hatinya dapat terus terjaga. Di video yang mengundang kontroversi ini, sang ibu juga memberikan gambaran bagi Anda mengenai langkah langkah sebelum melahirkan di air. Misalnya adalah cara mengambil nafas dan lain sebagainya.
Melahirkan di Sungai di Hutan Daintree
Si ibu yang diketahui bernama Simone ini memilih melahirkan di sebuah sungai yang terdapat di Hutan Daintee. Ia dan suaminya tentu memiliki alasan tersendiri dalam memilih sungai tersebut untuk melahirkan. Misalnya adalah kualitas airnya yang masih terjaga dan juga keadaan sekitarnya yang masih alami. Keadaan dari sungai dan hutan tersebut dianggap sesuai dengan konsep melahirkan yang mereka angkat.
Kontroversi Terkait Video yang Diunggah
Setelah video ibu melahirkan tersebut diunggah di Youtube, banyak orang yang memberikan komentar. Banyak yang memuji keberanian ibu tersebut karena berani melahirkan di alam terbuka. Diketahui pula Simone tidak melibatkan bantuan tenaga medis di proses persalinannya. Pada video berdurasi sekitar 22 menit ini, Simone dibantu oleh suaminya di proses kelahiran yang ada.
Namun di sisi lain, juga banyak pihak yang memberikan komentar negatif dari video persalinan yang ia buat. Mereka mengklaim Simone terlalu vulgar karena mempertontonkan area pribadinya dengan terlalu jelas. Padahal di video yang berisi tentang proses melahirkan itu, Simone telah memberikan keterangan bahwa video tersebut harus dilihat dari konteks persalinan secara alami, bukan dari visual tampilan yang dipertontonkan.
Bagi Anda yang bersiap untuk melahirkan si kecil, video tersebut dapat Anda jadikan sebagai bahan pembelajaran. Misalnya adalah belajar bagaimana cara untuk mempersiapkan sebuah persalinan, maupun belajar cara bernafas saat proses persalinan berlangsung. Dari video seorang ibu yang sedang melahirkan secara alami di sungai tengah hutan tersebut, bagaimana pendapat Anda?