Mona Ratuliu hamil anak keempat, ini reaksi suami dan anak-anaknya!

undefined

Berawal dari lebih sering merasa kecapaian, ternyata Mona Ratuliu hamil anak keempat di usianya yang sudah 37 tahun.

Kabar mengejutkan sekaligus bahagia datang dari pasangan selebriti Mona Ratuliu dan Indra Brasco. Diketahui jika Mona Ratuliu hamil anak keempat di usianya yang sudah menginjak 37 tahun.

Kehamilan keempat Mona Ratuliu pertama kali disampaikan melalui sebuah video yang diunggah di channel YouTube milikinya. Pada video tersebut, awalnya Mona dan sang suami membahas tentang perjalanan hidup mereka.

Artikel terkait : Ini 5 cara tegas Mona Ratuliu membesarkan ketiga anaknya, Parents wajib tahu!

Lalu, menjelang akhir video tersebut, tiba-tiba Mona memberitahu Indra apabila dirinya sudah telat menstruasi atau datang bulan selama 2 minggu. Padahal, Mona mengaku kalau selama ini dia tidak pernah telat menstruasi sama sekali.

“Aku sudah 2 minggu telat menstruasi, aku nggak pernah telat sebelumnya. Pengalaman dari hamil anak pertama, itu aku telat sehari menstruasi, eh beneran hamil. Ini makanya aku sudah beli alat tes kehamilan,” ucap Mona kepada Indra.

Setelah mengaku kalau sudah telat menstruasi, Mona memutuskan untuk melakukan tes kehamilan di sela-sela shooting video YouTube ‘ParenThink with Mona Ratuliu’. Dia langsung mengeluarkan alat tes kehamilan yang sudah disiapkannya, kemudian beranjak untuk melakukan tes.

Mona Ratuliu hamil, Indra Brasco merasa kondisi Mona lebih sering kelelahan

Mona Ratuliu hamil

Selang beberapa saat kemudian, Mona kembali ke hadapan Indra Brasco sembari membawa testpack yang sudah ia gunakan. Ternyata, hasil testpack pun menunjukkan jika Mona Ratuliu hamil.

Serentak, Mona dan Indra merasa kaget, tapi mereka juga bersyukur karena telah dipercaya Yang Maha Kuasa untuk kembali memiliki momongan. Walaupun saat nanti anak keempatnya lahir, jarak dengan ketiga anak sebelumnya cukup jauh, yaitu 8 hingga 17 tahun.

Sebelum mengetahui fakta yang sesungguhnya, yakni Mona ternyata hamill, Indra memang merasa ada yang berbeda dengan kondisi sang istri. Kala itu, Indra melihat kalau Mona menjadi lebih mudah capek dan lemas.

“Memang, kemarin beberapa minggu ke belakang Mona terlihat capek, kita memang sempat liburan ke Bali. Dia terlihat lemas, aku pikir kondisinya cuma drop doang,” cerita Indra dalam video.

“Lihat dari keseharian dia memang beberapa hari ini dia cepat capek, tidur-tiduran, malas diajak keluar. Bahkan, untuk shooting ini (video) aja aku ajak dia ogah-ogahan,” lanjutnya bercerita.

Meskipun bahagia atas kehamilan ini, tapi Mona dan Indra tetap sedikit merasa khawatir. Sebab, Mona hamil bukan di usia yang muda lagi, yaitu usia 37 tahun dan akan melahirkan di usia 38 tahun.

Respons ketiga anak Mona Ratuliu mengetahui ibunya hamil lagi

Mona Ratuliu hamil

Kabar bahagia ini pun akhirnya sampai di telinga ketiga anak Mona dan Indra. Namun, sebelum menyampaikan kepada Raka dan Nala, anak kedua dan ketiga, Mona dan Indra terlebih dahulu menyampaikan kabar bahagia ini kepada putri sulungnya Davina Shava Felisa atau yang akrab disapa Mima.

Setelah Mima mengetahui kehamilan sang ibunda, barulah Mona dan Indra memberitahukan kepada Raka dan Nala. Keduanya kompak terkejut, bahkan si bungsu Nala hingga histeris bahagia dan langsung memeluk ibunya dengan penuh cinta.

Hal itu dikarenakan Nala memang ingin sekali memiliki adik dan menjadi seorang kakak. Sementara itu, anak kedua Mona, Raka, justru merasa bingung seakan tidak menyangka kalau ia akan kembali mendapatkan adik.

“Dia (Raka) sempat bertanya, Bunda kenapa sih perutnya gede, hamil ya?,” kata Mona.

Mona Ratuliu jarang merasa mual di trimester pertama

Mona Ratuliu hamil

Usia kandungan Mona saat ini sudah memasuki 3 bulan. Umumnya, para ibu hamil akan sering mual di bulan pertama kehamilan, tapi kondisi tersebut justru tidak dirasakan oleh ibu dari tiga anak ini.

Di kehamilannya yang sekarang, Mona justru lebih mudah merasa capek, daripada mual. Bahkan, ia lebih sering menghabiskan waktu di atas ranjang.

“Kehamilan keempat nggak terlalu mual seperti dahulu. Tapi, lebih cepat capek, inginnya tidur mulu, nggak mau mikir, kalau mikir mulu baru bisa memicu mual,” ungkap Mona.

Nah, demikianlah kabar tentang kehamilan keempat selebriti Mona Ratuliu. Semoga Mona dapat menjalani kehamilannya yang sekarang dengan lancar dan janin yang dikandungnya pun diberikan kesehatan.

Referensi : YouTube ParenThink with Mona Ratuliu

Baca juga :

Begini cara Mona Ratuliu siasati perbedaan pendapat dalam keluarga

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.