Manfaat Minyak Ikan Untuk Kehamilan

undefined

Minyak ikan ternyata memiliki banyak manfaat untuk ibu hamil, salah satunya adalah mencegah keguguran. Baca manfaat dan risiko minyak ikan selengkapnya di sini, Bumil!

Hampir semua orang di dunia ini mengetahui manfaat minyak ikan. Jenis minyak ini merupakan sumber terbaik asam lemak Omega3, sebuah zat penting yang mampu mencegah terjadinya penyakit degeneratif.

Sebuah studi yang dilakukan di Australia mengungkapkan bahwa minyak ikan juga berperan besar dalam menjaga kesehatan selama masa kehamilan. Pencegahan diabetes dan menurunkan tekanan darah tinggi adalah salah satu di antara beberapa manfaat minyak ikan yang telah kita ketahui.

Minyak ikan sangat bermanfaat untuk mencegah keguguran.

Beragam manfaat dan risiko mengonsumsi minyak ikan pada masa kehamilan

Masalah kehamilan akibat adanya gangguan pada plasenta cukup sering terjadi. Nah, kandungan Omega 3 pada minyak ikan dapat membantu memerangi gangguan ini.

Kali ini kita akan membahas mengenai manfaat minyak ikan yang lainnya, yaitu membentuk otak janin dengan lebih sempurna. Jenis minyak ini juga bermanfaat untuk mencegah bayi mengalami kekurangan berat badan sewaktu dilahirkan.

Dr. Mercola mengingatkan bahwa banyak ibu hamil yang mengalami kekurangan Omega 3. Tampaknya hal ini diakibatkan oleh ketidakseimbangan rasio antara asam lemak Omega 3 dan Omega 6. Padahal Omega 3 penting untuk menjaga keseimbangan hormon ibu hamil, di mana masalah hormonal ini dapat mengakibatkan keguguran.

Amankah minyak ikan laut untuk ibu hamil?

Mungkin Anda sedikit bimbang mengenai aman dan tidaknya mengkonsumsi minyak ikan bagi ibu hamil. Yah, tampaknya Anda tak punya pilihan lain, Bu.

Mengkonsumsi ikan laut untuk mendapatkan Omega 3 justru lebih beresiko karena adanya kemungkinan ikan terkontaminasi oleh logam berat seperti merkuri.

Sedangkan merkuri sendiri sangat berbahaya bagi perkembangan janin karena disinyalir merupakan pemicu bagi sindrom autisme dan malfungsi otak.

Namun jika Anda berada dalam situasi di mana Anda tak bisa mendapatkan suplemen ikan karena sesuatu hal, Anda tetap bisa memperoleh manfaat Omega 3 dengan mengkonsumsi beberapa jenis ikan seperti ikan sarden, ikan salmon, ikan nila, ikan hering dan tiram.

Cara memilih suplemen yang tepat untuk ibu hamil

Banyak orang yang mengkonsumsi suplemen dalam bentuk kapsul atau minyak biasa. Namun tidak semua suplemen mengandung manfaat yang sama.

Ada beberapa jenis suplemen yang mengandung lebih banyak vitamin A daripada vitamin D akibat metode ektraksi dan pemrosesan yang kurang tepat.

Suplemen yang mengandung terlalu banyak vitamin A kurang aman dikonsumsi ibu hamil karena tidak mengandung manfaat seperti yang diharapkan.

Hal-hal berikut dapat menjadi acuan sebelum memilih suplemen minyak ikan, yaitu :

  • Pilihlah suplemen ikan fermentasi, misalnya fermentasi minyak ikan kod. Hal ini karena proses fermentasi dapat menjaga keseimbangan rasio vitamin A dan vitamin D di dalam minyak tersebut.
  • Dr. Mercola merekomendasikan suplemen ikan krill sebagai yang terbaik di antara suplemen lainnya.
  • Suplemen ikan salmon merupakan yang terbaik di antara suplemen lainnya.
  • Gunakanlah suplemen organik yang diformulasi khusus untuk ibu hamil.
Jangan terlalu mudah percaya dengan iklan yang menawarkan produk berbasis tanaman sebagai sumber Omega 3, misalnya produk dengan bahan dasar biji rami.
Produk ini mengandung Omega 3 dalam bentuk berbeda dan sedikit mengandung DHA seperti yang terdapat dalam minyak ikan. Sedangkan DHA sendiri adalah bentuk paling sederhana dan bermanfaat dari Omega 3 yang dapat Anda peroleh dari sumber yang aman dan telah terbukti kegunaannya.
Bumil, semoga informasi di atas bermanfaat.

Baca juga :

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.