3 Jenis Vitamin Prenatal yang Beredar di Pasaran, Bumil Wajib Tahu!

Sebelum mengonsumsi vitamin di masa kehamilan, perhatikan terlebih dahulu beberapa jenis vitamin prenatal yang beredar di pasaran berikut ini, yuk, Bun!

Vitamin prenatal cukup penting bagi ibu hamil, maka tak heran jika berbagai jenis vitamin prenatal banyak beredar di pasaran. Pasalnya, terkadang ada nutrisi tertentu yang mungkin tidak bisa terpenuhi secara maksimal hanya dari makanan yang Bunda konsumsi, sehingga memerlukan vitamin prenatal untuk mencukupinya.

Pada umumnya, vitamin prenatal mengandung tiga zat gizi penting yang dibutuhkan ibu hamil, yaitu asam folat, zat besi, dan kalsium. Selain untuk menjaga kesehatan ibu hamil, ketiga zat gizi ini juga bermanfaat untuk mendukung tumbuh kembang janin di dalam kandungan.

Artikel Terkait: Lebih Cepat Lebih Baik! Minum Vitamin Prenatal sebelum Hamil

3 Jenis Vitamin Prenatal yang Beredar di Pasaran, Bumil Wajib Tahu!

Vitamin prenatal tidak hanya baik untuk ibu hamil, tetapi juga untuk yang sedang menjalankan program hamil.

Perlu diketahui, vitamin prenatal sendiri sebenarnya bisa dikonsumsi tidak hanya pada waktu Bunda hamil. Sejak awal merencanakan program hamil atau bagi ibu yang sedang menyusui, vitamin prenatal juga dianjurkan untuk dikunsumsi.

Bagi perempuan yang sedang menjalankan program hamil, setidaknya mengonsumsi vitamin prenatal tiga bulan sebelum mencoba untuk hamil. Tujuannya untuk memenuhi kekurangan vitamin atau mineral yang mungkin dialami, sehingga ketika nantinya telah mengandung, tubuh telah siap berbagi gizi dan nutrisi dengan janin yang ada di dalam kandungan.

Kalau begitu, apa sajakah jenis vitamin prenatal yang selama ini berada di pasaran? Yuk, simak penjelasannya berikut ini, Bun.

3 Jenis Vitamin Prenatal yang Perlu Bunda Ketahui

3 Jenis Vitamin Prenatal yang Beredar di Pasaran, Bumil Wajib Tahu!

Gambar: Freepik

Ada beragam jenis vitamin untuk ibu hamil yang tersedia di pasaran saat ini. Melansir dari laman American Pregnancy, ketiga jenis vitamin prenatal yang bisa Bunda konsumsi tersebut, di antaranya yaitu:

1. Vitamin Organik dan Vegan

3 Jenis Vitamin Prenatal yang Beredar di Pasaran, Bumil Wajib Tahu!

Bagi Bunda yang sedang menjalani gaya hidup vegan, vitamin prenatal yang terbuat dari non-hewani dan organik bisa menjadi pilihan yang tepat. Vitamin prenatal vegan ini berbentuk tablet, bukan kapsul. Ini karena selongsong kapsul terbuat dari gelatin yang berbahan hewani.

Akan tetapi, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan apabila Bunda ingin mengonsumsi vitamin prenatal vegan. Vitamin prenatal ini mengandung bahan-bahan yang tergolong sebagai bahan sensitif, tidak terlindungi dan mungkin dapat menimbulkan efek samping pada organ pencernaan.

Salah satu efek yang mungkin dirasakan adalah dapat menyebabkan iritasi pencernaan. Selain itu, karena berbentuk tablet, maka vitamin prenatal vegan ini cukup sulit untuk dipecah serta diserap lambung.

Artikel Terkait: Tidak minum vitamin saat hamil berbahaya atau tidak? Ini jawaban ahli

2. Vitamin yang Diresepkan

jenis vitamin prenatal

Jenis vitamin prenatal yang kedua adalah vitamin yang diresepkan. Vitamin prenatal yang satu ini diresepkan oleh dokter bagi ibu hamil yang memerlukan gizi dan nutrisi yang lebih spesifik agar dapat disesuaikan dengan kebutuhan ibu hamil saat itu.

Vitamin jenis ini mengandung sejumlah iodin, asam folat, vitamin D, vitamin B, kalsium, dan nutrisi penting lainnya yang diperlukan oleh tubuh ibu hamil dalam jumlah lebih banyak selama kehamilan.

3. Jenis Vitamin Prenatal: Vitamin OTC (Over The Counter)

3 Jenis Vitamin Prenatal yang Beredar di Pasaran, Bumil Wajib Tahu!

Gambar: Freepik

Jenis vitamin prenatal yang ketiga adalah vitamin prenatal OTC. Ini adalah jenis vitamin prenatal yang dapat ditemukan dengan mudah dan bebas di apotik atau toko-toko obat terdekat di sekitar Bunda. Harga vitamin prenatal OTC biasanya lebih terjangkau jika dibandingkan dengan vitamin prenatal yang diresepkan oleh dokter.

Meskipun dari sisi harga jauh lebih murah, tetapi Bunda perlu memerhatikan bahwa banyak merek vitamin prenatal yang diformulasikan dengan bahan pengganti, misalnya vitamin sintetis dan garam mineral. Untuk itu, Bunda perlu memerhatikan bahan-bahan yang terkandung di dalam vitamin prenatal yang akan dikonsumsi.

Pilihlah vitamin yang menggunakan bahan berkualitas tinggi sehingga dapat memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral yang Bunda butuhkan selama kehamilan.

Artikel Terkait: Jangan keliru, begini aturan minum vitamin yang aman bagi ibu hamil

Itulah beberapa jenis vitamin prenatal yang dapat dengan mudah Bunda temukan di pasaran. Namun, penting pula untuk diingat bahwa sebaiknya Bunda tetap mengonsumsi vitamin prenatal di bawah pengawasan dokter. Konsultasikanlah terlebih dahulu dengan dokter kandungan atau bidan sebelum Bunda memutuskan untuk mengonsumsi jenis vitamin prenatal tertentu.

Baca Juga:

Inilah 5 vitamin yang baiknya dikonsumsi saat program hamil

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.