7 Fakta unik bayi kelahiran September yang perlu Parents Ketahui

Fakta unik bayi September berikut ini didukung oleh penelitian dari para ilmuwan yang membuatnya tidak sekadar mitos, namun fakta ilmiah yang telah terbukti kebenarannya.

Bagi Anda yang memiliki anak di Bulan September patutlah berbangga hati, tidak saja dia memiliki karakter yang periang, tapi juga cerdas dalam bidang akademik. Fakta unik bayi September berikut ini diungkap oleh para ilmuwan melalui berbagai penelitian yang mereka lakukan.

Apa saja fakta unik bayi yang lahir di bulan September? Simak selengkapnya berikut ini.

Fakta unik bayi September yang jarang diketahui 

fakta unik bayi

Fakta unik bayi yang lahir di bulan September.

1. Bisa hidup hingga usia 100 tahun

Sebuah penelitian dari Universitas Chicago menemukan, orang yang lahir di bulan September dan November cenderung berumur panjang, bahkan bisa mencapai usia 100 tahun. Dibandingkan mereka yang lahir di bulan lainnya. 

2. Cenderung lebih tinggi dari teman sebayanya

Salah satu studi dari Bristol University di Inggris menemukan, bayi yang lahir di akhir musim panas seperti bulan September cenderung memiliki badan lebih tinggi dibanding mereka yang lahir di musim dingin dan musim semi.

Hal ini dipercaya karena ibu yang melahirkan di musim panas menerima paparan sinar matahari lebih banyak selama trimester ketiga, sehingga asupan vitamin D yang diterima mendukung pertumbuhan bayi di dalam kandungan.

3. Memiliki tulang kuat

Fakta unik bayi September lainnya ialah, mereka memiliki tulang yang lebih kuat dibanding anak yang lahir di bulan lain. Hal ini diungkap oleh penelitian di Universitas Bristol. 

4. Rentan terkena penyakit asma

fakta unik bayi

Fakta unik bayi kelahiran September.

Sayangnya, meski memiliki tulang yang kuat, bayi kelahiran September juga rentan terkena penyakit asma. Hal ini diungkap oleh penelitian yang dilakukan di Vanderbilt University.

Ilmuwan di sana menemukan fakta bahwa bayi yang lahir mendekati musim gugur, 30% lebih rentan terkena asma dibanding bayi kelahiran musim atau bulan lain. 

5. Cenderung berprestasi di bidang akademis

Penelitian lain juga mengungkap fakta unik bayi September yang pastinya membuat orangtua senang. Karena penelitian ini menyebut bahwa 20% anak yang lahir di bulan September memiliki prestasi di bidang akademis, dan bisa berkembang pesat dalam hal pelajaran.

Selengkapnya: Penelitian: anak kelahiran September ternyata lebih cerdas dari anak yang lahir di bulan lain

6. Tidak mudah gemuk 

Tidak perlu khawatir anak akan mengalami obesitas, karena mereka yang lahir di bulan September rata-rata punya tubuh kurus atau langsing. Tapi, saat lahir dia bisa mengalami berat yang rendah sehingga membuat orangtua cemas. 

Cukupi asupan nutrisinya dengan gizi seimbang agar anak bisa tumbuh baik, tanpa obesitas ataupun kekurangan berat badan.

7. Memiliki sifat periang

Meski mudah tersinggung, tapi anak kelahiran September memiliki karakter periang, sehingga jarang mengalami depresi atau stres. 

*** 

Bagaimana Parents? Apakah ketujuh hal di atas ada dalam diri anak Anda yang lahir di bulan September? Bagikan jawabannya di kolom komentar ya!

 

Sumber referensi: Purewow, Vemale

Baca juga: 

9 Fakta Unik Bayi Cewek yang Bikin Parents kaget, Nomor 4 Sering Terjadi

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.