TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

12 Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh, Ada Song Hye Kyo!

Bacaan 7 menit
12 Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh, Ada Song Hye Kyo!

Salah satunya ada Song Joong Ki yang jadi Vincenzo di Queen of Tears. Berikut ini jajaran cameo drakor yang bikin heboh penonton!

GENERATOR NAMA BAYI

Generator Nama Bayi, gunakan tools generator ini untuk menambah inspirasi Anda dalam mencari nama yang cocok untuk si buah hati.

Jenis Kelamin

Preferensi Nama Depan

Preferensi Nama Belakang

Para pecinta drakor baru saja dihebohkan dengan kehadiran Kim De Myung sebagai cameo di serial Resident Playbook. Di drakor tentang dokter itu, Kim Dae Myung muncul sebagai Yang Seok Hyung. Ternyata selain dirinya, ada beberapa cameo terbaik di drakor yang penampilannya bikin histeris penonton, lho.

Kalau bicara soal cameo, mungkin kita akan menggapnya sebagai peran kecil tak penting yang hanya lewat sebentar. Namun, hal tersebut tidak berlaku di drama Korea, Parents.

Pasalnya, di drama Korea, kehadiran cameo justru terbilang sangat dinanti karena dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas.

Serta, meski muncul sebentar saja, tetapi terkadang cameo yang muncul malah menjadi kunci dari alur cerita drakor, lho.

Nah, berikut ini sederet cameo terbaik di drakor yang berhasil bikin heboh penonton. Ada siapa saja? Simak lengkapnya di bawah ini!

Artikel Terkait: Sinopsis dan Fakta Menarik Queen of Tears, Kisahkan Konflik Pernikahan Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won

Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh Penonton

Daftar isi

  • 1. Ju Ji Hoon di The Witch
  • 2. Song Joong Ki di Queen of Tears
  • 3. Kim Tae Hee di Welcome to Samdal-ri
  • 4. Gong Yoo di Squid Game
  • 5. Kim Soo Hyun di Hotel Del Luna
  • 6. Jisoo Blackpink di Arthdal Chronicles
  • 7. Jo Jung Suk di The Legend of The Blue Sea
  • 8. Lee Jong Suk di Weightlifting Fairy Kim Bok Joo
  • 9. Kim Seon Ho di When Life Gives You Tangerines
  • 10. Jung Hae In dan Rowoon di Youth of Spring
  • 11. Geng Dokter Hospital Playlist di Resident Playbook
  • 12. Song Hye Kyo di Genie, Make a Wish

1. Ju Ji Hoon di The Witch

cameo terbaik di drakor

Aktor satu ini memang sedang kebanjiran proyek drama di 2024 dan 2025. Selain menjadi pemeran utama, tak disangka Ju Ji Hoon juga muncul sebagai cameo di drama Korea thriller The Witch. 

Tidak sendirian, Ju Ji Hoon tampil di episode awal The Witch bersama aktor Yoon Park. Mereka berperan sebagai sepasang adik-kakak yang selalu ribut dan terjerat masalah sehingga harus dibawa ke kantor polisi.

Berbeda dengan penampilannya yang terkesan mewah di Trauma Code: Hero’s on Call dan Love Your Enemy, penampilan Ju Ji Hoon di sini terkesan acak-acakan dan tak terawat. 

Kemunculan Ju Ji Hoon dan Yoon Park di episode awal The Witch ini lantas menarik perhatian para penggemar!

2. Song Joong Ki di Queen of Tears

Cameo terbaik di drakor

Nama Song Joong Ki pernah jadi trending topic lantaran dirinya menjadi cameo di drakor Queen of Tears. 

Song Joong Ki beperan sebagai pengacara Hong Hae In (Kim Ji Won), yang mengurus perceraiannya dengan Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun).

Menariknya, dia tidak memerankan sosok pengacara biasa, tetapi tampil sebagai Vincenzo Cassano.

Kalau Anda penggemar drakor, pastinya sudah tidak asing dengan nama ini, bukan?

Vincenzo adalah karakter Song Joong Ki di drama populer dengan judul serupa. Ia adalah sosok pengacara asal Italia yang merangkap sebagai mafia.

Lintas semesta dalam drakor ini tentunya bikin histeris penonton, Parents.

Ternyata, sutradara Queen of Tears pernah menjadi sutrada Vincenzo juga. Maka itu, lintas semesta ini pastilah sangat bisa terjadi.

3. Kim Tae Hee di Welcome to Samdal-ri

12 Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh, Ada Song Hye Kyo!

Berbeda dengan Song Joong Ki yang berperan sebagai Vincenzo, Kim Tae Hee bikin heboh penonton karena menjadi cameo di Welcome to Samdal-ri menjadi dirinya sendiri.

Kemunculan Kim Tae Hee ini ada di episode terakhir.

Dia menjadi seorang model pengganti untuk melakukan pemotretan bersama sang tokoh utama, Cho Sam Dal (Shin Hye Sun).

Ini adalah penampilan pertama Kim Tae Hee di drama Korea setelah cukup lama hiatus, lho.

4. Gong Yoo di Squid Game

Cameo terbaik di drakor

Penggemar Squid Game pastinya setuju nih, kalau peran Gong Yoo di sini sangat berkesan dan bisa dibilang menjadi sebuah kunci alur cerita meski hanya cameo.

Di sini, Gong Yoo berperan sebagai seorang ‘perekrut’ peserta yang akan berpartisipasi dalam Squid Game.

Dia menawarkan permainan tradisional bernama ddakji pada orang yang ditemuinya, kemudian memberikan kartu nama apabila orang tersebut ingin mendaftar Squid Game secara sukarela.

Artikel Terkait: Perjalanan Karier Kim Jiwon, Kini Jadi Istri Kim Soo Hyun di ‘Queen of Tears’!

5. Kim Soo Hyun di Hotel Del Luna

Cameo terbaik di drakor

Ternyata, Kim Soo Hyun juga pernah muncul sebagai cameo di drakor Hotel Del Luna, lho, Parents. Dia muncul di drama ini sebagai bentuk dukungan kepada sahabatnya, IU.

Nah, di sini, Soo Hyun berperan sebagai lelaki misterius, seorang pemilik hotel hantu generasi baru bernama Hotel Blue Moon. 

Penampilan Kim Soo Hyun di sini cukup bikin heboh meski hanya muncul sebentar di akhir episode.

6. Jisoo Blackpink di Arthdal Chronicles

12 Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh, Ada Song Hye Kyo!

Cameo terbaik di drakor selanjutnya ada Jisoo Blackpink yang muncul di serial Arthdal Chronicles. 

Saat itu, Jisoo berperan sebagai kekasih Song Joong Ki yang meninggal dunia karena suatu hal. 

Meski hanya muncul sebentar dan pada akhirnya meninggal, tetapi netizen memuji akting Jisoo yang terbilang memukau untuk seorang idol.

7. Jo Jung Suk di The Legend of The Blue Sea

12 Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh, Ada Song Hye Kyo!

Selanjutnya, Jo Jung Suk juga pernah tampil sebagai cameo yang kemunculannya bikin heboh di drakor The Legend of the Blue Sea, lho.

Di sini, sang aktor berperan sebagai seorang duyung bernama Yoo Jung Hun. 

8. Lee Jong Suk di Weightlifting Fairy Kim Bok Joo

Cameo terbaik di drakor

Kemudian, ada Lee Jong Suk yang jadi cameo di drakor sahabatnya, Lee Sung Kyung.

Di drakor, di berperan sebagai dirinya sendiri yang ceritanya juga sebagai teman baik karakter utama, Kim Bok Joo (Lee Sung Kyung).

Meski hanya menjadi pelanggan di restoran milik keluarga Bok Joo, tetapi kehadiran Jong Suk di serial satu ini berhasil bikin penonton histeris!

9. Kim Seon Ho di When Life Gives You Tangerines

12 Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh, Ada Song Hye Kyo!

Kim Seon Ho tampil sebagai cameo dalam drama Korea When Life Gives You Tangerines dan berperan sebagai Park Chung Seob, seorang mahasiswa seni yang bekerja paruh waktu sebagai pelukis papan reklame di bioskop.

Karakternya pertama kali muncul di episode 9 dan terus hadir hingga episode 12, di mana ia menjalin hubungan dengan karakter Yang Geum Myeong yang diperankan oleh IU.

Meskipun merupakan penampilan spesial, perannya cukup signifikan dalam perkembangan cerita.

10. Jung Hae In dan Rowoon di Youth of Spring

Cameo terbaik di drakor

Jung Hae In dan Rowoon akan tampil sebagai cameo dalam drama Youth of Spring untuk mendukung rekan satu agensi mereka, Ha Yoo Joon dan Lee Seung Hyub.

Jung Hae In berperan sebagai seorang dokter dengan ekspresi ceria dalam balutan jas putih, sementara Rowoon terlihat kasual namun berkarisma sebagai seorang figur publik.

Meskipun detail lebih lanjut mengenai karakter mereka masih dirahasiakan, keduanya dijadwalkan muncul dalam episode pertama drama yang tayang perdana pada 6 Mei 2025.

11. Geng Dokter Hospital Playlist di Resident Playbook

Cameo terbaik di drakor

Beberapa aktor dan aktris dari drama populer Hospital Playlist membuat penampilan spesial sebagai cameo dalam drama Resident Playbook.

Beberapa di antaranya adalah Ahn Eun Jin yang kembali sebagai Chu Min Ha di episode 2 dan 12, Moon Tae Yoo sebagai Yong Seok Min dan Ha Yoon Kyung sebagai Heo Sun Bin di episode 3, Jung Kyung Ho yang kembali memerankan Kim Joon Wan di episode 4.

Selain itu, Yoo Yeon Seok yang berperan sebagai Ahn Jeong Won juga muncul di episode 5.

Couple Chae Song Hwa dan Lee Ik Jun yang dibintangi Jeon Mi Do dan Jo Jung Suk juga muncul di episode 10.

Terakhir yang paling dinanti, Kim Dae Myung sebagai Yang Seok Hyung juga tampil sebagai cameo di episode 12 atau episode terakhir Resident Playbook. 

Pastinya penampilan geng dokter ’99 ini sebagai cameo di drama spin-off ini bikin penggemar Hospital Playlist nostalgia, ya!

12. Song Hye Kyo di Genie, Make a Wish

Cameo terbaik di drama korea

Nama Song Hye Kyo baru-baru ini jadi trending setelah tampil sebagai cameo di drakor Netflix terbaru ‘Genie, Make a Wish’.

Di drama Korea yang tayang Oktober 2025 ini, Song Hye Kyo berperan sebagai karakter Bernama Jinniya. Dia adalah seorang jin perempuan yang tinggal di sebuah kendi emas.

Bukan cuma itu, Jinniya juga ternyata merupakan mantan kekasih Genie, karakter utama yang dibintangi oleh Kim Woo Bin.

Artikel Terkait: Tak Hanya Seru, 10 Drama Korea Ini Menghabiskan Biaya Produksi Termahal

Nah, itulah deretan cameo terbaik yang pernah muncul di drakor. Meski penampilan mereka cukup singkat, tetapi berhasil membuat penonton berkesan.

Apakah artis kesukaan Parents juga pernah muncul sebagai cameo?

***

Baca Juga:

12 Transformasi Lisa BLACKPINK, Sebelum Debut hingga Jadi Idol Terkenal

Dikabarkan Pacaran dengan Yun Sung Bin, Ini 9 Potret Transformasi Jihyo TWICE

7 Potret Lee Chae Min Bintang 'Bon Appétit, Your Majesty' Bersama Pacarnya, Ryu Da In!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Shafa Nurnafisa

  • Halaman Depan
  • /
  • Korea Update
  • /
  • 12 Cameo Terbaik di Drakor yang Bikin Heboh, Ada Song Hye Kyo!
Bagikan:
  • 20 Drama Korea Komedi Terbaik hingga Paling Baru, Hiburan Seru di Akhir Pekan!

    20 Drama Korea Komedi Terbaik hingga Paling Baru, Hiburan Seru di Akhir Pekan!

  • Biodata dan Profil Danielle NewJeans, Putus Kontrak dengan ADOR

    Biodata dan Profil Danielle NewJeans, Putus Kontrak dengan ADOR

  • 15 Film dan Drama Korea Go Kyung Pyo Terbaik hingga Terbaru

    15 Film dan Drama Korea Go Kyung Pyo Terbaik hingga Terbaru

  • 20 Drama Korea Komedi Terbaik hingga Paling Baru, Hiburan Seru di Akhir Pekan!

    20 Drama Korea Komedi Terbaik hingga Paling Baru, Hiburan Seru di Akhir Pekan!

  • Biodata dan Profil Danielle NewJeans, Putus Kontrak dengan ADOR

    Biodata dan Profil Danielle NewJeans, Putus Kontrak dengan ADOR

  • 15 Film dan Drama Korea Go Kyung Pyo Terbaik hingga Terbaru

    15 Film dan Drama Korea Go Kyung Pyo Terbaik hingga Terbaru

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti