X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Ruam Popok Expert
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Sedang Berduka, Ini 7 Bentuk Dukungan untuk Ayah yang Baru Kehilangan Anaknya

Bacaan 4 menit
Sedang Berduka, Ini 7 Bentuk Dukungan untuk Ayah yang Baru Kehilangan Anaknya

Kehilangan anak adalah sebuah hantaman yang luar biasa menyedihkan bagi orangtua, termasuk para ayah. Dukung mereka menyembuhkan kesedihannya dengan cara-cara ini.

Cara memberikan dukungan untuk para ayah kehilangan anak karena stillbirth mungkin agak sedikit berbeda. Pasalnya, seorang laki-laki cenderung untuk menutupi rasa sedihnya dan menganggap semua baik-baik saja. Padahal, siapa yang tahu betapa dalam luka di dalam hatinya.

Semua orangtua, baik laki-laki ataupun perempuan, pasti akan merasakan kesedihan yang sama ketika kehilangan anaknya. Oleh karena itu, penting sekali untuk memberikan dukungan terhadap seorang ayah yang sedang berduka akibat kehilangan buah hati. 

Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa dilakukan untuk memberi dukungan terhadap ayah yang sedang berduka.

Bentuk Dukungan untuk Ayah Kehilanagan Anak 

1. Dorong Ia untuk Mencari Komunitas Pendukungnya

ayah kehilangan anak

Jika ayah mulai terlihat lesu dan tidak lagi bergairah untuk menjalani kehidupannya, dorong ia agar kembali berkumpul bersama teman-teman yang memiliki hobi sama dengannya. 

Biasanya, laki-laki memang cenderung tertutup, sehingga berkumpul bersama teman-temannya bisa menjadi salah satu penyembuh luka di hatinya.

Selain komunitas hobi, ada juga, kok, komunitas sejenis support group. Biasanya, kegiatan komunitas support group seperti ini memang dibuat untuk saling mendukung dengan saling bercerita kepada satu sama lain tentang beban yang ada di dalam dada.

Bercerita atau membicarakan luka kepada orang lain, nyatanya bisa membuat luka itu akan terasa jauh lebih baik dengan sendirinya.

Artikel Terkait: Punya komunitas membantu ibu melawan stres dan optimis soal parenting

2. Dukungan untuk Ayah Kehilangan Anak: Hubungi dan Ajak Bicara

Jika Parents adalah sahabat dari ayah yang baru saja berduka karena kehilangan anaknya, segera hubungi ia. Jangan pernah merasa bahwa kesedihan kehilangan anak adalah sesuatu yang pribadi dan hanya boleh dibicarakan bersama pasangan atau keluarga.

Sebagai teman, kolega, atau saudara, kepedulian Parents terhadap ayah yang baru saja kehilangan anak pastilah bernilai sangat berharga. Telepon ia, ungkapan rasa bela sungkawa secara tulus, dan tawarkan bantuan bila diperlukan.

3. Menawarkan Bantuan

ayah kehilangan anak

Ini poin penting selanjutnya yang bisa Parents lakukan untuk mendukung seorang ayah yang sedang berduka.

Biasanya, kegiatan pemakaman akan sangat menyita waktu orangtua, sehingga mereka tidak akan sempat melakukan hal-hal kecil, seperti bersih-bersih rumah, merawat hewan peliharaan, dan melakukan pekerjaan rumah tangga lainnya.

Bantuan untuk melakukan pekerjaan ini sangat diperlukan, apalagi jika Parents memiliki hubungan yang cukup dekat dengan mereka.

4. Menjaga Kata-kata di Depan Orang yang Berduka

Orangtua yang sedang berduka pastilah menjadi sensitif ketika baru saja kehilangan anak akibat stillbirth. Oleh karena itu, hindari mengatakan kata-kata berbau nasihat seperti, “Seandainya, dulu sempat dibawa ke dokter, ya” atau kata-kata sejenis yang kemungkinan besar hanya akan menambah luka. 

5. Mengirimkan Makanan Siap Konsumsi

Ada contoh sepasang pasutri yang pernah mengalami pahitnya takdir kehilangan anak karena stillbirth. Ketika itu terjadi, mereka mendapat begitu banyak bunga dari teman sejawat dan koleganya.

Mereka berdua berkata bahwa melihat begitu banyak bunga memang terlihat indah. Namun, tetap saja ini adalah bunga kematian.

Alangkah lebih bergunanya jika mengirimkan makanan yang siap dikonsumsi, karena orangtua yang baru kehilangan anak biasanya terlalu repot untuk mengurus segala hal, sehingga tidak sempat memasak.

6. Dorong Ayah untuk Menumpahkan Perasaan Sedihnya

ayah kehilangan anak

Tidak ada yang lebih buruk daripada menahan kesedihan. Justru dengan disalurkan, kesedihan dan rasa sakit biasanya akan terasa lebih ringan, begitu pula rasa duka karena kehilangan anak.

Jika suami Bunda cenderung tertutup saat meluapkan kesedihannya, dorong ia untuk menulis. Sebab, jika tak bisa secara verbal, menulis menjadi salah satu pelampiasan terbaik untuk menumpahkan perasaan luka di dalam hatinya. 

Artikel Terkait: 10 Teknik relaksasi sederhana untuk bantu lenyapkan stres, sudah coba?

7. Ayah yang Kehiangan Anak Harus Bisa Menerima Segala Perasaan yang Ada

Mungkin ini adalah tips sederhana yang justru menjadi paling penting dalam menghadapi keadaan berduka, yakni menerima. Dorong ayah yang sedang berduka untuk bisa menerima semua emosi yang membelenggu dirinya, bahwa benar ia merasa sangat sedih dan kehilangan, dan benar ini adalah perasaan luka yang teramat dalam.

Katakan hal-hal seperti ini bersama pasangan agar kesedihan yang dirasakan bisa terasa sedikit berkurang. Dengan berbagi bersama pasangan, Parents sekaligus bisa membangun bonding yang lebih erat satu sama lain.

Nah, saat perasaan berduka itu mulai tergantikan dengan perasaan bahagia, jangan sama sekali merasa bersalah. Hal yang perlu dilakukan untuk menghadapi rasa duka adalah bangkit dan kembali melanjutkan hidup.

Kejadian ibu maupun ayah kehilangan anak karena stillbirth pastilah akan menghantam mental. Namun, dengan adanya dukungan dari lingkungan sekitar, jurang kesedihan itu pasti bisa dilewati dengan baik.

Cerita mitra kami
6 Cara Bikin Rambut Bayi Tumbuh Lebat dan Sehat, Ini yang Bisa Parents Lakukan
6 Cara Bikin Rambut Bayi Tumbuh Lebat dan Sehat, Ini yang Bisa Parents Lakukan
Beberapa penyebab demam pada Si Kecil dan cara efektif mengatasinya, Parents perlu tahu!
Beberapa penyebab demam pada Si Kecil dan cara efektif mengatasinya, Parents perlu tahu!
Benarkah Bayi Bisa Alergi Terhadap ASI? Ini Penjelasannya
Benarkah Bayi Bisa Alergi Terhadap ASI? Ini Penjelasannya
6 Susu Formula untuk Anak Usia 1-3 Tahun (Tahap 3) Rekomendasi di 2023
6 Susu Formula untuk Anak Usia 1-3 Tahun (Tahap 3) Rekomendasi di 2023
 

Baca Juga:

Surat untuk para orangtua yang telah kehilangan anak untuk selamanya

Ungkapan Ayah Ashraf Sinclair, "Ini rasanya kehilangan seorang putra"

Istri dan Tiga Anaknya Hilang di Selat Inggris, Seorang Ayah:"Yakin Mereka Masih Hidup"

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Rian Andini

Diedit oleh:

Finna Prima Handayani

  • Halaman Depan
  • /
  • Kehilangan bayi
  • /
  • Sedang Berduka, Ini 7 Bentuk Dukungan untuk Ayah yang Baru Kehilangan Anaknya
Bagikan:
  • Peran Remaja Cegah Stunting Dibutuhkan, Ini Panduan untuk Parents

    Peran Remaja Cegah Stunting Dibutuhkan, Ini Panduan untuk Parents

  • Sering Menutupi Depresi dengan Senyuman? Ini yang Perlu Dilakukan

    Sering Menutupi Depresi dengan Senyuman? Ini yang Perlu Dilakukan

  • 30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

    30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • Peran Remaja Cegah Stunting Dibutuhkan, Ini Panduan untuk Parents

    Peran Remaja Cegah Stunting Dibutuhkan, Ini Panduan untuk Parents

  • Sering Menutupi Depresi dengan Senyuman? Ini yang Perlu Dilakukan

    Sering Menutupi Depresi dengan Senyuman? Ini yang Perlu Dilakukan

  • 30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

    30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.